Halo Sobat Brilio,

Jalan Makan This or That mengajak buat review sekaligus memilih makanan mana yang ternyata jadi favorit kamu. Kali ini mengusung tema nasi padang, nih. Ada dua macam nasi padang dari tempat berbeda, yaitu dari CORK&SCREW dan dari Kadai Mak Ciak. Kedua nasi padang ini masing-masing punya penggemar dan bercita rasa khas.

Satu paket nasi padang dari CORK&SCREW dibanderol Rp 167 ribu kalau kamu memesannya via online. Sedangkan satu bungkus nasi padang dari Kadai Mak Ciak bisa kamu dapatkan dengan Rp 47 ribu. Terkait packaging atau kemasan, terlihat perbedaan yang cukup kontras untuk kemasan nasi padang dari CORK&SCREW. Tidak seperti nasi padang pada umumnya yang dibungkus dengan daun pisang dan kertas pembungkus makanan, nasi padang ini menggunakan box berbahan bagasse yang ramah lingkungan.

Penasaran seperti apa isian dan rasa dari dua nasi padang ini? Yuk, langsung simak video selengkapnya.