Brilio.net - Pernah melihat orang yang sedang menyantap makanan pedas mengeluarkan keringat, hingga mata berair karena menahan rasa pedas? Iya, masakan dengan rasa pedas sanggup membuat tubuh memproduksi keringat berlebih demi mendinginkan suhu tubuh saat makan makanan pedas.
Seperti yang dialami oleh Trevor James, YouTuber populer yang dikenal karena mengelilingi dunia demi menikmati masakan lokal ini harus berkeringat, hingga mata berair menahan rasa pedas mencicipi kuliner nusantara. Trevor beberapa waktu lalu tengah mengunjungi Indonesia, melalui kanal YouTube The Food Ranger membagikan pengalamannya saat mencoba kuliner pedas di Jogja.
Dalam petualangan kulinernya di Kota Gudeg, Trevor menyambangi beberapa tempat kuliner hits di Jogja. Mulai dari sate klathak hingga gudeg. Beberapa tempat yang disambangi The Food Ranger ini memiliki cita rasa yang dijamin menggugah selera, aroma bumbu hingga rasa pedas yang ditawarkan tak kuasa untuk ditolak. Trevor menjelaskan, Jogja memang dikenal dengan cita rasa masakan yang manis tapi di beberapa tempat juga tersaji varian kuliner yang super pedas.
Penasaran kuliner apa saja yang dijajal Trevor The Food Ranger? Berikut brilio.net rangkum dari kanal YouTube Trevor James, Jumat (5/4).
1. Gudeg Mbah Lindu
The Food Ranger mengunjungi jalan Sosrowijayan, Malioboro, Jogja. Tepatnya di depan Hotel Grage Ramayana. Bukan tempat makan gudeg mewah yang sering ditayangkan di acara kuliner layar kaca, tapi ini gudeg yang dijajakan di pinggir jalan dan terkenal legendaris.
Trevor sangat menikmati setiap potongan gudeg yang menurutnya manis namun ada rasa pedas di dalamnya.
2. Mangut Lele Mbah Marto
Trevor lantas blusukan kuliner ke pelosok desa, tepatnya di mangut lele Mbah Marto. Trevor langsung masuk ke dapur dan melihat langsung proses memasak lele di dapur, termasuk saat lele diasap.
Selain itu, Trevor dibuat berkeringat dan mata berair saking pedasnya cita rasa yang ditawarkan mangut lele yang sangat terkenal ini. Mangut lele Mbah Marto sendiri terletak di sebuah gang kecil sebuah Dusun Nggeneng di Desa Panggungharjo, Kecamatan Sewon, Bantul.
3. Sate Klathak
Trevor tak lupa mencicipi salah satu kuliner legendaris di Jogja, sate klathak. Bukan hanya karena cita rasanya saja, cara pembuatan sate ini juga menjadi ciri khas yang diingat banyak orang. Pasalnya sate ini menggunakan tusukan dari besi dan dagingnya sendiri hanya dikasih bumbu garam saja. Kemudian sate ini disantap dengan kuah gule.
Trevor pun tak lupa memberikan penilaian. Menurutnya, masakan sate di Jogja terbilang unik dan memiliki cita rasa yang pedas.
Kalau kamu tertarik, kamu bisa dengan sangat mudah menemukan kuliner satu ini di sepanjang Jalan Imogiri Timur, Wonokromo, Pleret, Bantul.
4. Entok Slenget
Sajian masakan dengan bahan entok satu ini terbilang sangat populer, baik dari cita rasa hingga tingkat kepedasannya. Entok Slenget Kang Tanir tak luput dari buruan The Food Ranger selama di Jogja. Rasa pedasnya diakui Trevor sangat menggugah selera, kamu layak untuk mencobanya.
Berjarak sekitar 20 kilometer dari pusat Kota Jogja, sajian kuliner satu ini dijamin bikin kamu ketagihan. Entok Slenget Kang Tanir terletak di Jalan Pakem - Turi, Pules Lor, Donokerto, Turi, Kabupaten Sleman.
Selengkapnya: