Brilio.net - Nggak cuma cocok jadi lalapan dan acar, timun juga bisa jadi menu tumisan yang menggugah selera. Tinggal tambah telur, tumis ketimun telur ini bisa jadi menu yang praktis, enak dan mengenyangkan. Berikut resep lengkapnya, dilansir BrilioFood dari @yscooking.
foto: Instagram/@yscooking
-
13 Resep tumis telur paling praktis, enak, sederhana, dan menggugah selera Hanya mengandalkan bahan-bahan sederhana dan waktu pemasakan yang sebentar, tumisan telur bisa kamu jadikan lauk sehari-hari.
-
8 Resep olahan mentimun ala rumah, enak, praktis, dan cocok untuk lauk Dikenal sebagai lalapan, rupanya mentimun juga bisa diolah dan dipadukan dengan bahan pokok.
-
11 Inspirasi masakan rumahan serba tumis telur, lezat dan praktis dibuat Selain rasanya yang lezat, tumis telur juga mudah divariasikan dengan berbagai bahan.
Bahan:
- 1 buah ketimun besar, buang biji, potong-potong
- 1 butir telur ayam
- 2 siung bawang putih, iris
- 2 siung bawang merah, iris
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdt kecap ikan
- Garam dan merica secukupnya
Cara membuat:
1. Orak arik telur, sisihkan di pinggir wajan. Tumis duo bawang sampai harum.
2. Masukkan ketimun dan bumbu.
3. Tuang sedikit air, masak sampai matang.