Brilio.net - Saat Lebaran, berbagai masakan khas yang gurih rasanya kurang lengkap jika tidak ada kehadiran sambal. Nah, selain sambal goreng ati, sambal goreng kreni dan kentang juga bisa jadi pelengkap makan opor yang bikin nambah. Sambal goreng satu ini berisi daging cincang yang dibentuk bulat-bulat kecil. Rasanya pedas dan gurihnya dijamin bikin nambah nasi. Berikut resep lengkapnya, dilansir BrilioFood dari akun @mega_dingding.

foto: Instagram/@mega_dingding

Bahan kreni:
- 200 gram daging sapi, potong-potong, kemudian chopper tidak sampai halus
- 1 putih telur
- 1/4 sdt garam
(Aduk semua bahan, bentuk bulat-bulat, lalu rebus di air mendidih hingga terapung)

Bahan sambal goreng:
- 500 ml santan
- 250 gr kentang, goreng hingga matang
- 50 gram kapri, bersihkan
- 8 butir bawang merah, iris tipis
- 3 siung bawang putih, iris tipis
- 10 buah cabai merah keriting, haluskan
- 1/2 sdm gula merah
- Garam dan kaldu bubuk secukupnya
- 2 lbr daun salam
- 2 cm lengkuas, memarkan

Cara membuat:
1. Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum, masukkan cabai merah halus, aduk rata hingga matang, masukkan santan dan bumbu-bumbu lain.
2. Biarkan hingga mendidih, masukkan kreni dan kentang. Masak dengan api kecil hingga bumbu meresap. Koreksi rasa. Sajikan.