Brilio.net - Selain dibikin manisan, mangga muda juga bisa diolah jadi salad yang menyegarkan. Makanan Thailand yang dikenal dengan nama som tam mamuang ini punya rasa pedas, gurih, dan asam yang bikin mata auto melek. Bikinnya gampang banget, lho. Yuk, cobain resepnya, dilansir BrilioFood dari @leenaa.hamiid.
foto: Instagram/@leena.hamiid
-
Resep sambal mangga ala rumahan, lezat, segar, dan mudah dibuat Perpaduan rasa pedas dan segar.
-
Hari ini enaknya masak apa? 11 resep sambal untuk pecinta pedas dan bikin selera makan meningkat Mulai dari sambal terasi yang kaya umami hingga sambal matah yang segar, pilihan sambal ini bisa menambah kelezatan setiap makanan.
-
10 Resep makanan dengan sambal matah, pedas dan segarnya bikin nagih Sambal yang satu ini merupakan sambal tradisional khas Bali yang lezatnya tiada tara
Bahan:
- 1 buah mangga muda dicacah
- 3 cabai rawit
- 1 tomat di iris
- 1/2 jeruk nipis
- 1/2 sdt terasi
- 1 sdm kecap Inggris
- 1 sdm kecap asin
- 1 siung bawang merah
- Himsalt dan kaldu jamur secukupnya
Topping (optional):
- Udang rebus
- Kacang
- Bubuk cabai
- Kacang panjang
Cara membuat:
1. Ulek cabai dan bawang merah. Tambahkan terasi, himsalt, kaldu jamur, kecap asin, kecap Inggris, tomat dan jeruk nipis.
2. Masukkan mangga, aduk rata, koreksi rasa dan siap disajikan.