Brilio.net - Bosan masak tahu ditumis atau masak kuah? Kamu bisa mengkreasikan tahu jadi isian martabak yang menggugah selera. Meski sederhana, tapi rasanya dijamin istimewa. Auto bikin keluarga ketagihan. Apalagi disantap dengan cabai rawit. Berikut resep lengkapnya, dilansir BrilioFood dari @dhiny_gallery.
foto: Instagram/@dhiny_gallery
-
Resep lumpia isi tahu, teksturnya renyah di luar lembut di dalam Makan satu saja pasti nggak cukup.
-
20 Resep buka puasa berbahan tahu, cepat diolah dan menyehatkan Meskipun diolah secara sederhana, tahu sudah bisa memberikan kenikmatan di perut maupun lidah.
-
7 Resep lumpia berbahan tahu, gurih, praktis, dan bikin nagih Tahu nggak hanya bisa digunakan sebagai isian lumpia
Martabak Telur Kuah Cuko
Bahan:
- 2 bh tahu putih
- Kulit lumpia
- 2 btr telur
- 1 btg daun bawang, iris
- 4 siung bawang putih, cincang
- Merica, sesuai selera
- 1 bungkus kaldu bubuk
- Udang (optional)
- 1 bh wortel, parut
- Garam secukupnya
Cara membuat:
1. Tumis bawang putih hingga harum, masukkan wortel dan daun bawang.
2. Masukkan telur, orak arik dengan bumbu lain, bisa tambahkan toping, seperti baso, sosis, udang dll.
3. Masukkan tahu, tambahkan kaldu bubuk, garam dan merica, tumis hingga tidak ada air.
4. Ambil bahan isian, lalu letakkan di atas kulit lumpia, lipat dengan baik, lalu goreng hingga kecokelatan.