Brilio.net - Kebab jadi salah satu makanan yang banyak difavoritkan. Nggak melulu berisi potongan daging ayam dan sapi yang dikombinasikan dengan sayuran, kebab juga bisa dikreasikan dengan isian lain dengan rasa manis. Salah satu yang bisa kamu buat adalah kebab isi durian. Berikut resep kebab isi durian yang enak dan menggugah selera, dilansir BrilioFood dari Instagram @jogjaku.

foto: Instagram/@jogjaku

Bahan:
- 5 lembar kulit kebab
- 30 gr gula halus
- Kismis secukupnya
- 100 gr cream cheese
- 200 gr daging durian
- 5 sdm susu kental manis-
- Stroberi secukupnya

Cara membuat:
1. Masukkan cream cheese, susu kental manis, dan gula halus ke dalam mangkuk. Aduk rata.
2. Siapkan stroberi dan potong kecil-kecil. Masukkan stroberi dan kismis ke. Aduk rata.
3. Panaskan kulit kebab di atas teflon. Angkat.
4. Taruh durian dan adonan cream cheese secara memanjang ke dalam kulit kebab. Lalu lipat dengan rapi. Jangan lupa beri cream cheese di atasnya.