Brilio.net - Selain ramen, jap chae juga jadi masakan khas Korea yang sering muncul di drama Korea. Masakan satu ini terbuat dari soun sebagai bahan utamanya. Biar nutrisinya makin lengkap, kamu bisa menambahkan aneka sayur dan daging. Disantap pakai nasi atau tanpa nasi tetap bikin kenyang. Dilansir BrilioFood dari akun Instagram @yscooking, berikut resep lengkapnya.

foto: Instagram/@yscooking

Bahan:
- Dangmyeon atau soun Korea, rebus
- 100 gr daging sapi, iris korek api
- 2 siung bawang putih, cincang
- 1/2 bawang bombay iris
- 1 wortel kecil, iris korek api
- Paprika merah atai hijau, iris tipis (optional)
- 2 lbr sawi putih, iris tipis
- 1 butir telur, dadar lalu iris
- 1 buah jamur shitake, iris tipis
- 1 batang daun bawang iris serong
- 2 sdm wijen sangrai
- 1 sdm minyak wijen
- 2 sdm kecap asin
- 2 sdm gula pasir
- 2 sdm saus tiram

Cara membuat:
1. Panaskan kecap asin, saus tiram dan gula, sampai gula larut. Masukkan dangmyeon, aduk rata. Angkat.
2. Panaskan sedikit minyak wijen. Tumis sayuran satu persatu. Bisa ditumis sekalian, mulai dari bawang putih, daging, wortel dan seterusnya. Dimulai dari sayur yang keras sampai sayur yang paling cepat matang. Angkat.
3. Masukkan sayuran, dadar, biji wijen dan minyak wijen ke dalam dangmyeon. Aduk sampai tercampur rata.
4. Sajikan dengan kimchi.