Brilio.net - Salah satu jenis seafood yang bisa dimasak dengan simpel dan nggak ribet adalah cumi. Seafood satu ini cocok dikreasikan dengan beragam bahan, salah satunya kangkung. Diolah jadi cah kangkung cumi, menu simpel dengan bahan-bahan sederhana ini bisa tingkatkan selera makan. Saking lezatnya, dijamin bikin nambah nasi. Berikut resep lengkapnya, dilansir BrilioFood dari akun @lusiaa_vv.
foto: Instagram/@lusiaa_vv
-
Resep tumis kangkung campur cumi asin, gurih, lezat, dan menggugah selera Cara buatnya juga gampang. Bisa kamu praktikkan di rumah sebagai sayur sekaligus lauk makanmu.
-
Resep cah cumi saus tiram, simpel cuma tiga langkah Cumi sering dijadikan bahan utama untuk masakan simpel yang menggugah selera.
-
25 Resep olahan seafood, enak, mudah dan praktis Tak semua orang bisa mengolah seafood menjadi makanan yang lezat.
Bahan:
- 500 gr kangkung
- 250 gr cumi-cumi
- 1 bh tomat, potong-potong
- 1/2 bawang bombay, iris-iris
- 1 sdm saus tiram
- Garam dan penyedap jamur secukupnya
Bumbu uleg kasar:
- 6 siung bawang putih
- 1 butir kemiri sangrai
- 3 bh cabai keriting
- 10 bh cabai rawit atau sesuai selera
Cara membuat:
1. Potong-potong kangkung, cuci bersih. Tiriskan.
2. Bersihkan cumi lalu potong bulat.
3. Panaskan minyak goreng lalu goreng cumi kurang lebih 3 menit angkat.
4. Tumis bumbu uleg, tomat dan bombay iris dengan api besar sampai harum, masukkan kangkung dan cumi.
5. Bumbui dengan saus tiram, garam, dan penyedap jamur.
6. Aduk rata masak sampai kangkung layu. Tes rasanya, angkat dan sajikan.