Brilio.net - Tinggal menghitung hari menuju bulan Ramadan, pasti sudah banyak dari kamu yang mengumpulkan berbagai resep jajanan pasar buat jadi takjil berbuka, kan? Nah, salah satu jajanan pasar yang identik dengan saat puasa adalah bubur candil. Perpaduan rasa gurih dari bubur dan manis dari air gula merahnya dijamin bikin nagih. Cara bikinnya pun cukup mudah. Yuk, eksekusi resepnya, dilansir BrilioFood dari akun @tsaniwismono.
foto: Instagram/@tsaniwismono
-
Resep bubur candil ketan topping nangka, lembut, kenyal, dan legit Cara membuat bubur candil ketan ini praktis banget~
-
8 Resep menu buka puasa khas Sumatra, lezat dan mudah dibuat Sumatra memiliki berbagai menu takjil yang lezat.
-
7 Menu takjil paling enak, manis, simpel dan mudah dibuat Takjil untuk buka puasa sangatlah bervariatif dan masing-masing daerah memiliki menu takjil khasnya sendiri.
Bahan:
- 250 gram tepung ketan
- 1/2 sdt garam
- 225 ml air hangat
- 200 gram gula merah
- 2 lembar daun pandan
- 800 ml air
- 2 sdm tepung ketan, larutkan dengan sedikit air
Bahan kuah santan:
- 150 ml santan kental
- 1/2 sdt garam
- 1 lembar daun pandan
Cara membuat:
1. Didihkan air, masukkan gula merah, garam, dan pandan, rebus sampai wangi dan gula larut, saring, sisihkan.
2. Campur rata tepung ketan dan garam, masukkan air hangat sedikit demi sedikit sambil diuleni sampai terbentuk adonan yang bisa dipulung. Bentuk bola-bola kecil, taruh di nampan agar tidak saling menempel.
3. Panaskan kembali larutan gula merah, masukkan bola-bola candil, masak sampai mengapung.
4. Masukkan larutan tepung ketan, aduk rata, masak sampai mengental dan meletup-letup, angkat.
5. Buah kuah santan: masak santan kental, garam, dan pandan sampai mendidih, angkat.
6. Bubur candil ketan siap disajikan dengan siraman kuah santan.