Brilio.net - Ingin membuat camilan praktis di rumah? Coba bikin kue bolu dari pisang. Kue bolu dapat dikukus hingga empuk dan mengembang sempurna. Kemudian diberi topping atau isian cokelat supaya makin manis. Namun sebelum dikukus, jangan lupa olesi loyang terlebih dahulu dengan minyak.
Yuk, simak cara membuat bolu pisang cokelat kukus seperti BrilioFood kutip dari akun Instagram @pawone_mamakarzi.
-
Resep bolu gulung pisang, camilan lezat nggak cukup cuma satu gigit Enak dan lembutnya tak terbantahkan.
-
11 Resep bolu pisang panggang istimewa, cocok buat berbagai acara Rasa pisang yang manis dan tekstur lembutnya bisa jadi paduan sempurna saat disulap jadi kue bolu panggang.
-
Resep bolu pisang kopi enak, lembut, empuk, dan sederhana Camilan satu ini cocok buat para penikmat kopi~
foto: Instagram/@pawone_mamakarzi
Bahan 1:
- 2 butir telur
- 80 gr gula pasir
- 1/2 sdt SP
- 1 tetes vanilla ekstrak
Resep keripik pisang, manis, gurih, dan enak
Bahan 2:
- 100 gr tepung terigu
- 2 sdm cokelat bubuk
- 2 sdm susu bubuk
- 3 sdm meses cokelat
- 150 gr pisang, lembutkan
- 150 ml minyak sayur
Cara membuat:
1. Tuang bahan A, mixer dari kecepatan rendah ke tinggi sampai kental berjejak. Matikan mixer.
2. Tuang tepung, bubuk cokelat, dan susu bubuk yang sudah disaring. Asal aduk, mixer dengan kecepatan rendah sebentar saja.
3. Tuang pisang, aduk hingga rata. Tuang mesis cokelat. Aduk asal rata saja.
4. Panaskan kukusan yang tutupnya sudah dialasi penutup atau kain bersih. Olesi cetakan dengan minyak, tuang adonan. Kukus sampai 7 menit saja dengan api kecil.
5. Angkat dan sajikan dengan taburan gula halus.