Brilio.net - Bagi kamu yang gemar makan pedas, coba bikin olahan ayam jerit. Dari namanya saja unik, cita rasanya ternyata nikmat abis. Menarik buat disajikan di atas meja makan untuk keluarga di rumah. Simak resep dan cara membuat ayam jerit, BrilioFood kutip dari akun Instagram @lusiaa_vv.
foto: Instagram/@lusiaa_vv
-
Resep pedesan ayam, spesial, lezat, dan mudah dibuat Masakan perpaduan pedas dan segar.
-
11 Resep masakan rumahan serba ayam pedas, nikmat, mudah dibuat, dan bikin nafsu makan bertambah Masakan ayam pedas memang selalu punya tempat spesial di hati para pecinta makanan.
-
25 Resep ayam pedas spesial, enak, sederhana, dan praktis Olahan bercita rasa pedas memang nggak bisa dilewatkan.
Bahan:
- 450 gr dada ayam
- Air jeruk nipis
Bumbu halus:
- 100 gr cabai keriting dan rawit
- 1 tomat, buang bijinya
- 10 bawang merah
- 5 siung bawang putih
- Seruas kencur dan kunyit
- 3 kemiri
Bahan lain:
- Daun jeruk
- Saus tiram
- Garam, lada, dan gula
- Minyak goreng
Cara membuat:
1. Cuci bersih ayam, lumuri jeruk nipis, dan garam. Biarkan selama 30 menit. Goreng hingga matang, angkat, dan suwir.
2. Panaskan 2 sdm minyak sisa menggoreng ayam. Tumis bumbu halus dengan api kecil sampai bau langu hilang.
3. Masukkan daun jeruk dan ayam suwir. Beri saus tiram, gula, lada, dan garam. Aduk sampai bumbu meresap sempurna.
4. Sebelum diangkat, kucuri air jeruk nipis.