Brilio.net - Sumber karbohidrat nasi bisa diolah menjadi camilan apem yang enak, lho. Tak jauh beda dengan apem jajanan pasar pada umumnya, hasil kue ini pun lembut, empuk, dan bisa mekar mengembang. Cukup dikukus selama kurang lebih 15 menit, sudah siap disantap. Penasaran seperti apa rasa apem dari nasi? Simak resep yang sudah BrilioFood kutip dari akun Instagram @vhe.veronicaa.
foto: Instagram/@vhe.veronicaa
-
11 Cara membuat apem gula merah, empuk dan mudah dibuat Tambahan gula merah pada kue ini memberikan cita rasa khas yang berbeda dari varian apem lainnya.
-
Resep apem gula merah, jajanan jadul yang lembut dan enak Meski kini sudah banyak kue-kue kekinian, namun apem nggak pernah kehilangan penggemarnya.
-
Resep apem pisang, perpaduan rasa manis dan tekstur lembut yang bikin nagih Pisangnya jadi bahan campuran serta topping.
Bahan:
- 75 gr nasi
- 100 gr gula pasir
- 75 gr tepung terigu
- 65 ml santan instan
- 135 ml air putih
- 75 gr tepung beras
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt ragi instan
- Minyak untuk oleh cetakan secukupnya
Cara membuat:
1. Campur santan, nasi, dan air. Haluskan dengan blender.
2. Campur semua bahan hingga rata. Diamkan selama 1 jam.
3. Oles cetakan dengan minyak tipis saja. Tuang adonan ke dalam cetakan.
4. Kukus selama 15 menit.