Brilio.net - Petai kerap dijadikan sebagai bahan tambahan pada berbagai macam masakan Indonesia. Selain jadi bahan campuran masakan, jenis polong-polongan ini juga bisa dimakan mentah, lho. Para penikmat dan pelaku usaha warung makan biasa menyimpan petai dalam jumlah banyak sebagai stok bahan.
Sayangnya, petai yang tidak disimpan dengan baik bisa cepat membusuk atau lembek. Sehingga rasanya pun jadi tak tidak enak saat disantap. Tak hanya itu, aroma khas dari petai pun jadi memudar. Oleh karena itu, perlu diperhatikan cara yang tepat dalam menyimpan petai sebagai stok di rumah.
-
Tak perlu direbus dulu, ini trik menyimpan petai agar awet dan bebas ulat sampai satu bulan Penyimpanan petai memerlukan perhatian khusus untuk menjaga kualitasnya.
-
Bukan direndam minyak goreng, ini cara menyimpan petai kupas agar awet berbulan-bulan Jika disimpan di suhu ruang, petai biasanya hanya dapat bertahan selama 3 hari.
-
Tak perlu dimasukkan kulkas, begini trik mengembalikan kesegaran petai yang telanjur layu dan lembek Kulit petai yang menghitam dan lembek, menandakan kalau bahan masakan ini mulai layu.
Nah, baru-baru ini sebuah akun TikTok @renny.antonious membagikan trik jitu cara menyimpan petai agar awet tahan lama. Kondisi petai bahkan tetap segar dan tidak cepat busuk hingga satu tahun. Cara ini bisa membuat petai jadi tidak mudah lembek, lho. Sehingga bisa tetap enak dan teksturnya renyah ketika sewaktu-waktu akan dikonsumsi.
foto: TikTok/@renny.antonious
Dilansir BrilioFood pada Kamis (23/6), langkah-langkah dari video dari yang diperlihatkan TikTok/@renny.antonious cukup mudah ditiru. Hal pertama yang perlu dilakukan adalah kupas petai dengan kondisi utuh. Namun jangan diiris atau dibelah menjadi dua, ya. Setelah itu, buang kulit petai sampai bersih.
Dalam panci, masak air hingga mendidih. Lantas, tuang air panas tersebut ke dalam mangkuk berisi petai yang sudah dikupas kulitnya. Aduk-aduk selama tiga sampai lima menit. Karena kondisi air masih panas, bisa aduk menggunakan sendok atau alat lain. Kemudian tiriskan.
foto: TikTok/@renny.antonious
Di mangkuk atau wadah lain, siapkan es batu, kemudian isi dengan air dingin. Setelah itu, masukkan petai ke dalam air dingin tersebut. Aduk-aduk lagi menggunakan sendok selama kurang lebih dua menit. Kemudian tiriskan kembali. Air dingin ini bisa menjaga tekstur dan kepadatan petai, lho. Sehingga tidak mudah lembek saat disimpan nanti.
Tiriskan petai yang sudah diaduk dalam air dingin tadi. Keringkan dengan tisu hingga benar-benar kering. Bisa gunakan paper towel atau tisu dapur supaya air pada petai benar-benar hilang. Setelah itu, masukkan petai yang sudah kering ke dalam plastik ziplock atau wadah kedap udara, dan tutup hingga rapat.
foto: TikTok/@renny.antonious
Setelah itu, baru masukkan ke dalam freezer. Dijamin awet dan segar hingga 1 tahun. Suhu dingin dalam freezer juga dapat mencegah pembusukan, lho. Cara ini bisa dipraktekkan jika memang sewaktu-waktu harga petai melambung tinggi. Video trik menyimpan petai ini pun mendapat tanggapan positif dari warganet.
"Bisa di contoh nih..soalnya di rumah ada dua pohon besar kl panen bisa 1kwt jd setahun bisa mkn pete tiap hari," tulis akun TikTok/@yolandamasuke.
"Ibu2 ini emang ribet tpi tujuannya sbnernya buat ngakalin klo harga pete lg murah bs beli banyak, jd pas harganya mahal punya stock gtu bun," kata TikTok/@irmaayusulistiyani.
"mksi bun resep ilmu x," ungkap akun TikTok/@tiktok.me84f4.
foto: TikTok/@renny.antonious
Video dari akun TikTok/@renny.antonious tersebut telah disukai oleh lebih dari 10 ribu pengguna TikTok, dan ditonton sebanyak 826,6 ribu. Banyak yang menganggap cara ini cukup bermanfaat dan bisa diterapkan di berbagai macam situasi. Salah satunya sebagai stok ketika hendak dibawa bepergian ke luar negeri.
"Wah bisa ntar Kalo plg ke Indonesia buat dibawa ke Scotland.." komentar akun TikTok/@angellll2611.
"bisa di eksport," ungkap akun TikTok/@idkhald12.