Brilio.net - Sayur kol atau juga dikenal dengan sebutan kubis, dapat dikonsumsi dalam keadaan mentah maupun sudah diolah. Jika dimakan mentah begitu saja tanpa diolah biasanya disajikan sebagai makanan pendamping atau lalapan.

 

Namun sayur ini juga dapat diolah dengan metode memasak yang super praktis yakni dengan cara ditumis. Pastinya makanan ini selain enak juga sehat lho.


Meskipun tergolong mudah dimasak, ada beberapa orang tidak bisa mengolah kol menjadi makanan enak yang memanjakan lidah. Bahkan ada di antara mereka bingung harus mengolah sayur kol ke dalam jenis masakan lainnya.


Hal pertama yang harus kamu lakukan jika ingin mengolah sayur kol dengan rasa enak adalah pemilihan kol segar dan berkualitas. Sebab terkadang luarnya bagus, namun bagian dalamnya busuk berair.


Nah setelah mendapatkan kol dengan kualitas bagus, bagi kamu yang ingin mencobanya, berikut 9 resep tumis kol sederhana, enak, sehat dan praktis seperti brilio.net himpun dari berbagai sumber, Kamis (2/7).

 

1.Tumis kol udang.

foto: Instagram/@dewie_kitchen


Bahan:
- 300 gr kol, potong-potong sesuai selera
- 250 gr udang (buang kulit dan kepalanya)
- 1 batang daun bawang potong-potong
- 1/4 sdt lada bubuk
- 1/2 sdt kaldu jamur
- 1/2 sdt garam
- 50 ml air matang/putih
- 2 cabai merah besar, iris halus
- 3 cabai rawit, iris halus
- 5 siung bawang merah, iris halus
- 2 siung bawang putih, iris halus

Cara membuat:
1. Tumis bawang merah, bawang putih dan cabai hingga harum dan kecokelatan. Lalu masukkan udang, aduk rata.
2. Tambahkan kol, aduk rata kembali. Bumbui dengan garam, lada, dan kaldu jamur.
3. Lalu beri air secukupnya, masak hingga matang, masukkan irisan batang daun bawang. Tes rasa dan sajikan.

 

2. Tumis kol wortel telur sosis.

foto: Instagram/@rit.dew


Bahan:
- kol secukupnya potong sesuai selera
- 1 buah wortel, potong sesuai selera
- 1 butir telur
- 1 buah sosis
- 3 buah bawang merah
- 2 buah bawang putih
- gula pasir, garam secukupnya
- merica bubuk, kaldu bubuk secukupnya


Cara membuat:
1. Panaskan wajan, beri minyak secukupnya kemudian masukkan telur, orak-arik. Sisihkan
2. Lalu tumis bawang merah dan bawang putih sampai wangi.
3. Masukkan wortel, masak sampai setengah matang. Tambahkan bumbu-bumbu lainnya.
4. Tambahkan kol dan sosis, masak sampai matang dan tes rasa.
5. Masukkan telur, masak sampai tingkat kematangan yang diinginkan.

 

3. Tumis kol mentega.

foto: Instagram/@miiaaa888


Bahan:
- 1/2 kg kubis
- 1 siung bawang putih
- 1 sdm mentega
- 1/2 sdt gula
- 1/2 sdt kaldu jamur
- 1/4 sdt garam
- 1/2 sdt saus tiram


Cara membuat:
1. Potong dan cuci bersih kubis. Tiriskan.
2. Cincang halus bawang putih, tumis dengan mentega hingga harum.
3. Lalu masukkan kubis, tumis hingga sedikit layu.
4. Kemudian tambahkan gula dan kaldu jamur. Aduk rata, lalu beri saus tiram dan beri sedikit air.
5. Terakhir jika sudah matang dan mendidih, tambahkan sedikit garam. Aduk rata sebentar.
6. Test rasa, sajikan dan taburi bawang putih goreng.

 

4. Tumis kol pedas ikan asin.

foto: Instagram/@dellasuzura


Bahan:
- kol secukupnya iris
- 2 ekor ikan asin, cuci bersih potong kecil atau suwir
- 3 buah bawang putih iris halus
- 4 buah bawang merah iris halus


Bumbu ulek kasar:
- 10 buah rawit merah
- 8 buah cabai merah keriting
- 1/2 sdt lada bubuk
- 1 sdt saus tiram
- Gula pasir secukupnya
- Kaldu bubuk secukupnya
- Air matang 100ml

Cara membuat:
1. Goreng ikan asin sampai kecokelatan, lalu masukkan irisan bawang merah dan putih tumis sampai wangi.
2. Masukkan bumbu ulek kasar, tumis sampai wangi dan matang.
3. Kemudian masukkan kol beri lada, saus tiram, gula pasir, kaldu bubuk secukupnya aduk rata.
4. Tambahkan air matang tumis sampai sayuran layu koreksi rasa dan sajikan.

 

5. Tumis kol mix daging cincang.

foto: Instagram/@ismaya_dapur_maya


Bahan:
- 500 gr kol iris sesuai selera
- 2 buah bawang putih, haluskan
- 1/2 buah bawang bombai, potong-potong
- 250 gr daging cincang
- 1 sdt penyedap rasa
- 1/2 sdt kecap asin
- gula, lada garam secukupnya
- air secukupnya
- saus teriyaki secukupnya


Cara membuat:
1. Tumis bawang putih dan bawang bombai sampai harum.
2. Masukkan daging cincang, masak hingga daging berubah warna.
3. Lalu tambahkan penyedap rasa, kecap asin, gula, lada, garam, dan air. Aduk rata.
4. Masukkan kol, saus teriyaki, besarkan api masak hingga kol layu sekitar 3-4 menit.
5. Tes rasa angkat, sajikan dengan taburan bawang.

 

6. Tumis kol kacang panjang.

foto: Instagram/@amirasaali16


Bahan:
- 1 ikat kacang panjang, iris serong
- 1/2 buah kol, iris
- 1/2 sdt saus tiram
- 1/2 sdt kecap asin
- 1/4 sdt penyedap rasa
- air secukupnya


Bumbu:
- 1 1/2 sdm baceman bawang putih
- 2 buah bawang merah, iris
- 1/2 sdt lada


Cara membuat:
1. Tumis bumbu hingga wangi.
2. Masukkan sayuran dan tambahkan air secukupnya. Masak hingga matang sambil diaduk-aduk.
3. Kemudian masukkan saus tiram, kecap asin, penyedap rasa, aduk rata.
4. Lalu koreksi rasa, angkat dan sajikan.

 

7. Tumis teri kol.

foto: Instagram/@dapur_mbapipit


Bahan:
- kol secukupnya, potong kasar
- teri nasi, rendam air panas, tiriskan


Bumbu:
- 3 buah bawang merah, iris halus
- 2 buah bawang putih, iris halus
- 3 buah cabai rawit, iris halus
- 2 buah cabai merah keriting, iris halus
- garam, kaldu jamur secukupnya

Cara membuat:
1. Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum. Tambahkan cabai, tumis sebentar saja.
2. Lalu tambahkan teri nasi, aduk sebentar tambahkan kol. Bumbui dengan garam dan juga kaldu jamur.
3. Aduk rata, koreksi rasa, angkat dan sajikan.

 

8. Tumis kol ebi pedas.

foto: Instagram/@yunitaanwar


Bahan:
- 1/2 buah kol putih, iris-iris
- 1 genggam ebi, rendam air panas
- 1 buah tomat, potong-potong
- 2 buah daun bawang, potong-potong
- 1/2 sdt garam
- 1/4 sdt merica
- 1 sdt gula pasir
- minyak goreng


Bumbu halus:
- 6 buah bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 10 buah cabai rawit merah
- 3 buah cabai besar
- 1 buah tomat merah


Cara membuat:
1. Tumis ebi dengan minyak goreng hingga harum. Masukkan bumbu halus dan masak hingga harum.
2. Setelah itu masukkan kol dan masak dengan api sedang hingga mulai layu.
3. Tambahkan garam, merica dan gula pasir. Masukkan tomat dan daun bawang. Aduk rata dan koreksi rasa. Angkat.

 

9. Tumis kol sederhana.

foto: Instagram/@sya_zub


Bahan:
- kubis/ kol secukupnya rajang kasar
- cabai hijau merah secukupnya, rajang kasar
- daun bawang iris kasar
- tomat secukupnya iris kasar
- kecap asin
- daun salam
- serai geprek
- garam, bubuk kaldu
- minyak & air secukupnya


Bumbu halus:
- 3 buah bawang merah
- 2 buah bawang putih
- 3 buah cabai merah


Cara membuat:
- Tumis bumbu halus sampai harum, lalu masukkan daun salam, serai, daun bawang beri sedikit air.
2. Tunggu sesaat masukkan tomat, cabai hijau merah, kecap, kol aduk-aduk.
3. Beri garam dan kaldu, masak sebentar saja, tes rasa dan angkat.