Brilio.net - Kentang merupakan bahan makanan yang bisa diolah menjadi berbagai jenis hidangan. Kentang bergizi tinggi seperti karbohidrat, serat, protein, kalium, folat, vitamin B6, dan vitamin C. Kentang pun bermanfaat bagi tubuh, di antaranya melancarkan pencernaan, mengontrol gula darah, baik untuk diet, dan masih banyak lagi.

Kamu bisa mengolah kentang menjadi camilan, misalnya stik kentang yang gurih dan renyah. Stik kentang ini bisa menjadi camilan favorit keluarga, lho. Kamu juga bisa menambahkan daun parsley serta keju agar rasanya lebih nikmat. Dicocol pakai saus tomat, sambal, atau mayonaise juga membuat rasanya semakin lengkap. Dijamin bikin ketagihan.

Cara membuat stik kentang yang gurih dan renyah, ikuti sembilan resep yang sudah BrilioFood rangkum dari berbagai sumber pada Rabu (20/10).

1. Stik kentang keju seledri.

foto: Instagram/@nona.ninakecil

Bahan:
- 500 gr kentang, kukus, biarkan dingin, kupas
- 8 sdm maizena
- 2 batang seledri, iris halus
- 100 gr keju cheddar, parut
- Garam secukupnya
- 1/2 sdt lada bubuk

Cara membuat:
1. Haluskan kentang. Campur semua bahan hingga rata.
2. Ambil 1 kepal, pipihkan atau gilas. Jangan terlalu tipis. Potong-potong memanjang. Lakukan hingga adonan habis.
3. Goreng dengan minyak panas, api kecil hingga kekuningan. Siap dinikmati selagi hangat.

2. Stik kentang keju oregano.

foto: Instagram/@pawon_karima

Bahan:
- 500 gr kentang
- 80 gr keju cheddar parut
- 100 gr tepung maizena
- 1 sdt daun oregano
- 1/4 sdt garam
- 1/4 merica bubuk
- 1 sdt kaldu jamur
- Minyak untuk menggoreng

Cara membuat:
1. Kukus kentang sampai lunak kemudian haluskan.
2. Campur kentang halus dengan semua bahan kecuali minyak goreng. Aduk rata.
3. Gilas tipis adonan dengan rolling pin (jika tidak ada bisa pakai gelas atau botol). Iris memanjang bentuk stik. Lakukan sampai selesai.
4. Tutup adonan yang sudah berbentuk stik dengan plastik lalu simpan di kulkas selama 1 jam supaya saat digoreng tidak mudah patah.
5. Goreng dalam minyak panas di atas api sedang sampai kuning kecokelatan.

3. Stik kentang daun seledri.

foto: Instagram/@reapuspita

Bahan:
- 500 gr kentang kukus, haluskan
- 10 sdm penuh tepung maizena
- Daun seledri secukupnya, cincang halus
- 120 gr keju cheddar, parut
- Garam secukupnya
- Lada secukupnya

Cara membuat:
1. Campurkan semua bahan, uleni sampai rata.
2. Gilas adonan, jangan terlalu tipis. Lalu potong-potong.
3. Goreng dengan minyak panas, gunakan api kecil. Goreng hingga kecokelatan.
4. Angkat dan sajikan dengan saus sambal atau mayonaise.

4. Stik kentang super garing.

foto: Instagram/@dapoer.hannan

Bahan:
- 500 gr kentang kukus
- 125 gr keju cheddar parut
- 100 gr maizena
- 1 batang seledri (cincang halus)
- 1/4 sdt garam
- 1/2 sdt merica bubuk
- Minyak untuk menggoreng
- mayonaise
- Saus sambal

Cara membuat:
1. Hancurkan kentang yang telah dikukus atau direbus hingga halus.
2. Masukkan keju parut, seledri, garam dan merica bubuk. Aduk rata.
3. Masukkan tepung maizena, kemudian uleni hingga dapat dibentuk.
4. Giling adonan dengan menggunakan rolling pin, atur ketebalan sesuai yang diinginkan.
5. Kemudian potong-potong adonan menggunakan pisau atau alat apapun sesuai panjang yang diinginkan. Hati-hati karena adonan ini akan mudah patah.
6. Kemudian goreng pada minyak panas dengan api sedang saja. Goreng hingga garing. Angkat tiriskan. Sajikan.

5. Stik kentang keju cheddar.

foto: Instagram/@dira_kitchen

Bahan:
- 300 gr kentang kukus halus
- 100 gr tepung maizena
- 2 sdm susu bubuk
- Daun seledri, cincang halus
- 100 gr keju cheddar, parut
- 1 sdt kaldu jamur

Cara membuat:
1. Campurkan semua bahan, uleni sampai rata.
2. Gilas adonan, jangan terlalu tipis. Lalu potong-potong sesuai selera
3. Goreng dengan minyak panas, gunakan api kecil. Goreng hingga kecokelatan.
4. Angkat dan sajikan dengan saus sambal atau mayonaise.

6. Stik kentang krispi.

foto: Instagram/@ynimarethaa

Bahan:
- 500 gr kentang
- 100 gr keju, parut
- 100 gr tepung maizena
- Secuil kaldu jamur
- Parsley kering secukupnya

Cara membuat:
1. Kupas kentang, potong-potong lalu kukus atau rebus sampai matang kemudian haluskan.
2. Masukkan semua bahan aduk rata lalu gilas sampai ketebalan yang diinginkan, potong memanjang.
3. Goreng dengan minyak panas api sedang, goreng sampai kuning keemasan angkat tiriskan.

7. Stik kentang daun seledri dan oregano.

foto: Instagram/@rachmadidi

Bahan:
- 500 gr kentang kukus, haluskan
- 10 sdm penuh tepung maizena
- 3 tangkai daun seledri, cincang halus
- Oregano kering
- 100 gr keju cheddar, parut
- Garam
- 1/2 sdt lada bubuk

Cara membuat:
1. Campurkan semua bahan dan uleni sampai rata.
2. Gilas adonan (jangan terlalu tipis) lalu potong.
3. Goreng dengan minyak panas dan gunakan api kecil.
4. Goreng hingga kecokelatan, angkat dan sajikan dengan saus sambal atau mayonaise.

8. Stik kentang keju gurih.

foto: Instagram/@tashathan.ar

Bahan:
- 500 gr kentang
- 4 siung bawang putih, cincang halus
- 100 gr keju cheddar, parut
- 100 gr tepung maizena
- 1/2 sdt garam
- 1 batang daun seledri, rajang halus
- 1/2 sdt kaldu jamur

Cara membuat:
1. Goreng bawang putih cincang dengan minyak secukupnya sampai hampir kecokelatan. Segera angkat lalu sisihkan. Biarkan dingin.
2. Kukus kentang sampai matang. Cek kematangan dengan cara tusuk kentang sampai dirasa sudah sampai tengah.
3. Angkat kentang, haluskan.
4. Campur semua bahan lain dan bawang putih goreng (tidak perlu memakai minyaknya). Aduk sampai rata.
5. Masukkan adonan ke dalam kantong plastik atau piping bag.
6. Jika menggunakan piping bag: gunting ujung dari kantong segitiga lalu semprotkan ke dalam minyak panas. Goreng hingga berwarna kuning keemasan.

9. Stik kentang keju ikan renyah.

foto: Instagram/@sriifmm

Bahan:
- 1 buah kentang, kukus atau rebus, haluskan
- 1 sdm tepung maizena
- Keju parut
- Ikan goreng, ambil bagian dalamnya
- 2 sdm margarin, buat campuran minyak pas goreng

Cara membuat:
1. Campur semua bahan.
2. Bentuk lalu goreng sampai kuning kecokelatan agar kriuk luarnya.
3. Sajikan.