Brilio.net - Olahan ayam memang selalu enak jika dimasak jadi berbagai menu masakan. Apalagi ayam suwir yang dimasak bersama kecombrang. Menambahkan kecombrang dalam masakan akan membuat aroma ayam suwir lebih wangi dan lezat.
Menu makanan ini sangat cocok disantap saat makan siang atau bisa juga saat makan malam. Menikmatinya bersama nasi putih hangat akan membuat kamu lebih berselera lagi ketika menyantapnya. Dijamin nggak nyesel sama kenikmatannya.
-
25 Resep olahan ayam suwir pedas, gurih dan lezatnya bikin nambah Rasa gurih dan pedas yang nendang pada menu ayam ini bisa membuat penikmatnya selalu ingin nambah.
-
17 Resep ayam suwir untuk buka puasa, enak, empuk, sederhana, dan praktis Dengan rasa yang gurih dan tekstur yang empuk, ayam suwir dapat menjadi pilihan sempurna untuk hidangan berbuka puasa karena mudah dicerna.
-
7 Resep olahan kecombrang ala rumahan, enak dan mudah dibuat Bunga kecombrang dapat digunakan sebagai rempah atau diolah menjadi bahan pelengkap sambal.
Bagi pecinta pedas, kamu bisa menambahkan cabai di dalam tumisan ayam tersebut. Untuk membuat menu ayam suwir kecombrang, kamu hanya membutuhkan bumbu-bumbu dapur yang cukup simpel. Gampang banget deh bikinnya.
Penasaran bagaimana resep membuat ayam suwir kecombrang? Berikut BrilioFood telah merangkum dari berbagai sumber pada Rabu (15/9).
1. Ayam suwir kecombrang petai.
foto: Instagram/@mariskatracy
9 Resep bandeng bumbu Bali, pedasnya nampol
Bahan:
- 2 lembar dada ayam
- Petai sesuai selera, dibelah dua
- 1/2 bunga kecombrang ukuran besar diiris memanjang
- 1/2 sdm kaldu jamur
- 1/2 sdt lada putih bubuk
- Air secukupnya
- 2 batang serai digeprek
- 3 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- Segenggam udang rebon
Bumbu halus:
- 7 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 3 butir kemiri
- 7 cabai keriting merah
- 5 cabai rawit merah
Cara membuat:
1. Goreng dada ayam hingga kecokelatan lalu suwir-suwir. Sisihkan.
2. Tumis bumbu halus dan bunga kecombrang hingga harum.
3. Masukkan suwiran ayam, petai, dan bahan lainnya. Masak hingga air menyusut dan tes rasanya. Sajikan.
2. Ayam suwir kecombrang tomat hijau.
foto: Instagram/@mamarini_homebakery
Bahan:
- 400-500 gr daging ayam
- 4 siung bawang putih digeprek atau cincang
- 6-8 bunga kecombrang (cuci bersih, buang batang tengah dan iris tipis-tipis)
- 2 ruas lengkuas (geprek)
- 4 lembar daun jeruk (sobek)
- 3 buah tomat sayur warna hijau (iris)
- 10 siung bawang merah (iris halus)
- 5 siung bawang putih (cincang)
- 75 gr cabai rawit (iris atau ulek kasar)
- 1 sdm perasan jeruk nipis
- 1 sdt garam
- 4 sdt gula
- Minyak secukupnya untuk menumis
Cara membuat:
1. Bersihkan daging ayam, rebus dengan air mendidih sekitar 3 menit lalu buang airnya dan rebus lagi dengan air bersih. Masukkan bawang putih geprek rebus sampai daging ayam matang, dinginkan dan suwir-suwir lalu sisihkan.
2. Panaskan minyak tumis bawang putih, bawang merah, daun jeruk dan lengkuas hingga harum, masukkan cabai rawit dan aduk-aduk.
3. Masukkan daging ayam yang disuwir-suwir aduk rata beri garam, gula, kaldu jamur aduk dan masak hingga bumbu meresap, tambahkan 1 sdm air.
4. Setelah bumbu meresap ke daging ayam, masukkan irisan tomat, bunga kecombrang aduk hingga tercampur dan bunga terlihat layu dan beri perasan jeruk nipis aduk lagi dan koreksi rasa. Siap disajikan.
3. Ayam suwir kecombrang tomat merah.
foto: Instagram/@koh_aming
Bahan:
- 500 gr ayam fillet, rebus dengan 3 bawang putih geprek
- 2 bunga kecombrang, iris tipis
- 3 serai, geprek
- 2 ruas lengkuas, geprek
- 5 daun jeruk, sobek-sobek
- 3 buah tomat merah
- 10 bawang merah, iris halus
- 5 bawang putih, iris halus
- 10 biji cabai rawit, ulek kasar
- 2-3 jeruk limo
- Garam, gula, kaldu ayam bubuk
Cara membuat:
1. Rebus daging ayam dengan bawang putih geprek, matang, dinginkan, suwir-suwir.
2. Panaskan minyak, tumis bawang putih, bawang merah, laos, serai, daun jeruk, cabai sampai harum.
3. Masukkan ayam suwir, aduk rata, masukkan garam, gula, kaldu bubuk, tuangi 1 cangkir air, koreksi rasa.
4. Masak hingga air menyusut, masukkan tomat, kecombrang, dan perasan air jeruk sambal tadi, angkat.
4. Ayam suwir kecombrang tidak pedas.
foto: Instagram/@kartikadews
Bahan:
- 500 gr dada ayam fillet
- 4 siung bawang putih geprek
- 4 buah bunga kecombrang, sesuaikan dengan selera
- 2 ruang lengkuas, geprek
- 4 lembar daun jeruk (sobek)
- 3 buah tomat, iris
- 10 butir bawang merah, iris halus
- 5 siung bawang putih, cincang halus
- 75 gr cabai rawit merah, ulek kasar
- 1 buah jeruk nipis. Ambil airnya
- Garam dan gula secukupnya
- Minyak untuk menumis
Cara membuat:
1. Rebus ayam sekitar 3 menit. Buang airnya, dan rebus kembali dengan air bersih dan bawang putih geprek. Masak sampai matang. Dinginkan dan suwir-suwir. Sisihkan.
2. Tumis bawang putih dan bawang merah, lengkuas, daun jeruk sampai harum. Masukkan cabai rawit ulek.
3. Tambahkan ayam suwir, garam dan gula. Tambahkan 1 sdm air.
4. Setelah ayam meresap dengan bumbu, masukkan tomat iris dan bunga kecombrang. Aduk rata sampai bunga kecombrang layu.
5. Koreksi rasa. Beri air jeruk nipis. Angkat dan sajikan.
5. Ayam suwir kecombrang wangi.
foto: Instagram/@dada.tastes
Bahan:
- 300 gr dada ayam
- 2 batang bunga kecombrang iris
- 1 buah bawang bombai
- 3 butir bawang merah, iris
- 3 siung bawang putih halus
- 2 lembar daun jeruk sobek
- 2 batang serai ambil yang putih, iris
- 6 buah cabai rawit
- Garam, gula dan perasa secukupnya
Cara membuat:
1. Bumbui ayam dengan sedikit garam, bubuk kunyit dan merica selama 10 minit.
2. Goreng ayam sebentar tidak usah terlalu garing, suwir dan sisihkan.
3. Tumiskan bawang merah, bawang putih, daun jeruk dan serai hingga harum.
4. Kemudian masukkan ayam suwir tadi tambahkan bawang bombai, irisan bunga kecombrang dan cabai rawit.
5. Masukkan garam, gula dan perasa secukupnya aduk rata. Sajikan.
6. Ayam paha suwir kecombrang.
foto: Instagram/@betty_cenn
Bahan:
- 500 gr paha, cuci bersih
- 3 siung bawang putih geprek
Bahan lain:
- 8 siung bawang merah iris-iris
- 3 siung bawang putih iris-iris
- 7 lembar daun jeruk
- 2 ruas lengkuas geprek
- 20 buah cabai keriting chopper kasar
- 3 buah bunga kecombrang (cuci bersih, buang batang tengah dan kupas bunganya atau iris-iris)
- 3 sdm air
- 2 sdt kaldu jamur
- 1 sdt garam
- 1 sdt gula pasir
- 2 buah jeruk limau
- Minyak untuk menumis
Cara membuat:
1. Rebus ayam dan bawang putih sampai matang, bilas bersih lalu suwir-suwir.
2. Panaskan minyak dan masukkan semua bawang, tumis sampai harum.
3. Tambahkan daun jeruk, lengkuas dan cabai masak hingga harum.
4. Masukkan ayam suwir aduk rata. Tambahkan bunga kecombrang aduk sampai rata dan bunga layu.
5. Masukkan bumbu-bumbu dan air, aduk rata dan masak hingga matang dan air menyusut.
Matikan api, beri perasan air jeruk limau aduk rata.
6. Siap disajikan dengan nasi hangat.
7. Ayam suwir kecombrang pedas.
foto: Instagram/@aninditha.mh
Bahan:
- 500 gr dada ayam (rebus bersama tiga siung bawang putih geprek, suwir)
- Bunga kecombrang sesuai selera
- 3 buah tomat hijau, iris memanjang
- 2 serai geprek
- 2 ruas lengkuas
- 5 lembar daun jeruk, sobek-sobek
- 10 siung bawang merah, iris tipis
- 5 siung bawang putih, iris tipis
- 10-15 buah cabai rawit dan 5 buah cabai merah kriting, ulek kasar
- Gula, garam
Cara membuat:
1. Tumis semua bawang, lengkuas, serai geprek, daun jeruk, ulekan cabai sampai wangi dan matang.
2. Masukkan suwiran ayam, aduk-aduk, beri air secukupnya.
3. Tambahkan gula, garam dan penyedap.
4. Masukkan irisan tomat dan bunga kecombrang. Masak sampai matang, cek rasa, sajikan.
8. Ayam fillet suwir kecombrang.
foto: Instagram/@linagui.kitchen
Bahan:
- 500 gr daging ayam fillet
- 4 siung bawang putih (geprek)
Bumbu:
- 6-8 Bunga kecombrang (cuci bersih, buang batang tengah, iris tipis-tipis)
- 2 ruas lengkuas (geprek)
- 4 lembar daun jeruk (sobek-sobek)
- 3 buah tomat sayur warna hijau (iris)
- 10 buah bawang merah (iris halus)
- 5 siung bawang putih (cincang halus)
- 75 gr cabai rawit merah (ulek kasar)
- 1 sdm perasan air jeruk nipis
- 3 sdt kaldu jamur
- 1 sdt garam
- 4 sdt gula
- Minyak secukupnya untuk menumis
Cara membuat:
1. Bersihkan daging ayam, rebus dengan air mendidih sekitar 3 menit. Lalu buang airnya dan rebus kembali dengan air bersih dan masukkan bawang putih geprek. Rebus sampai ayam matang. Dinginkan dan suwir-suwir ayamnya. Sisihkan.
2. Panaskan minyak, tumis bawang merah, bawang putih, daun jeruk, lengkuas hingga harum, masukkan cabai rawit dan aduk-aduk.
3. Masukkan ayam yang sudah disuwir, aduk rata, beri garam, gula, kaldu bubuk. Aduk dan masak hingga bumbu meresap, tambahkan 1 sdm air.
4. Setelah ayam meresap dengan bumbu, masukkan tomat iris, bunga kecombrang. Aduk-aduk hingga tercampur dan bunga terlihat layu, beri perasan air jeruk jeruk nipis. Koreksi rasa.
5. Aduk-aduk sebentar, matikan api dan sajikan.
9. Ayam suwir putih kecombrang.
foto: Instagram/@yl_cooknfood
Bahan:
- 1/2 ekor ayam fillet
Bumbu:
- 3 siung bawang putih, iris tipis
- 3 siung bawang merah, iris tipis
- 3 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
- 1/2 bagian bunga kecombrang, iris tipis, remas dengan garam, cuci bersih, tiriskan
- Garam dan kaldu jamur bubuk secukupnya.
- 2 sdm minyak goreng untuk menumis
Cara membuat:
1. Ungkep atau kukus ayam sampai matang, setelah dingin, suwir-suwir dan sisihkan.
2. Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum.
3. Tambahkan daun jeruk dan bunga kecombrang tumis sebentar.
4. Masukkan ayam suwir, tambahkan garam dan kaldu jamur bubuk secukupnya, aduk sampai semua bumbu tercampur rata.
5. Koreksi rasa, angkat dan sajikan.