Brilio.net - Kuliner internasional mulai menjamur di Indonesia, termasuk makanan khas dari negara Jepang. Saat ini banyak restoran bahkan pedagang kaki lima yang menyajikan Japanese Food dari mulai harga mahal hingga harga murah.

 

Salah satu makanan jepang yang paling banyak ditemui selain sushi adalah onigiri. Bahkan, onigiri mudah ditemukan di supermarket terdekat dengan harga di bawah Rp 10 ribu.


Onigiri atau dalam bahasa Indonesia disebut dengan nasi kepal adalah salah satu makanan khas Jepang yang tidak kalah terkenal dari sushi. Kuliner ini berupa nasi yang dipadatkan saat masih hangat hingga berbentuk segitiga kemudian di isi dengan berbagai macam isian, dari mulai ikan, tuna, telur dan sebagainya.


Selain enak, onigiri juga mudah dibuat lho! Berikut brilio.net lansir dari berbagai sumber pada Jumat (7/8), kumpulan resep onigiri ala Jepang, enak, mudah dan ekonomis.

 

1. Nasi Onigiri.

foto: Instagram/@resepalakafe


Bahan:
- 1 buah fillet ayam dada/paha
- 1 sdm mentega
- 2 siung bawang putih
- 1 sdm kecap asin
- secukupnya garam, merica
- 3 sdm mayonaise
- nori lembaran
- 1 butir telur
- nasi putih pulen, secukupnya
- garam, merica secukupnya


Cara membuat:
1. Potong ayam fillet.
2. Tumis ayam dengan mentega dan bawang putih sampai 1/2 matang, tambahkan garam, merica dan kecap asin (lumuri ayam dengan telur kocok dan tepung panir terlebih dahulu supaya renyah).
3. Tumis sampai matang. Pindahkan ke wadah, tunggu sampai agak dingin, aduk dengan mayonaise. Simpan.
4. Ambil nasi yang baru matang, tempatkan di mangkok, beri sedikit garam, merica dan gula. Aduk rata.
5. Alasi tangan dengan plastik tahan panas atau mengguakan sarung tangan plastik, tuangkan sedikit nasi, beri isi chicken mayo, tutup lagi dengan nasi.
6. Kepal dengan kedua tangan sampai padat, kemudian setelah padat bentuk segitiga.
7. Tempelkan nori. Onigiri siap disajikan.

 

2. Onigiri Isi Tuna Mayo.

foto: Instagram/@banususanto


Bahan:
- 300-400 gr beras jepang
- secukupnya nori
- secukupnya wijen hitam


Bahan isi:
- 1 cup tuna suwir
- 2-3 sdm mayones
- 1/4 bawang bombay, cincang dan tumis sebentar
- 2 sdm kacang polong
- 1 tangkai daun bawang dirajang
- lada dan garam secukupnya


Cara memasak:
1. Masak beras jepang seperti biasa, boleh ditanak boleh juga pakai rice cooker
2. Campur semua bahan isi onigiri jadi satu. Sisihkan
3. Ambil secukupnya nasi, beri isian tuna mayo, lalu kepal-kepal hingga berbentuk segitiga (bisa juga menggunakan cetakan onigiri). Note: basahi cetakan/tangan dengan air agar nasi tidak lengket
4. Bungkus onigiri dengan nori, taburi dengan wijen hitam. Siap disajikan

 

3. Onigiri Salmon Spicy Hot Mayo.

foto: Instagram/@undainuri


Bahan:
- nasi putih pulen
- salmon suwir, dimarinasi
- mayones pedas
- nori
- boncabe
- wijen hitam dan putih untuk taburan


Cara membuat:
1. Campur salmon dengan mayones pedas.
2. Ambil nasi sekitar 2 sendok, padatkan dengan plastik wrap, lalu isi dengan isian salmon sekitar 1 sdm.
3. Kepal sampai padat dan bentuk segitiga.
4. Beri nori sheet dengan 4 varian, ada yang diisi didalemnya, ada yang dicampur aduk, ada yang diberi pinggiran boncabe dan ada yang diberi lumuran wijen hitam dan wijen putih.
5. Sajikan dengan pelengkap salmon fried dan tamagoyaki.

 

4. Yellow Onigiri.

foto: Instagram/@pastisania


Bahan:
- 500 gr nasi putih
- 1 sdt saus tiram
- 3 sdm kecap manis
- 2 sdm kecap asin
- 1 batang daun bawang, rajang halus
- 1 bungkus nori
- jamur, cincang
- minyak goreng


Bahan bumbu halus:
- 1 buah tomat
- 4 siung bawang merah
- 1 siung bawang putih
- 3 buah cabe rawit
- 2 buah cabe merah
- garam secukupnya


Cara membuat:
1. Haluskan bawang merah, bawang putih, cabe merah, cabe rawit, dan tomat. Tambahkan sedikit garam.
2. Tumis bumbu halus hingga harum. Tambahkan saus tiram, kecap manis, dan kecap asin.
3. Masukkan nasi. Aduk hingga bumbu tercampur rata. Test rasa. Masukkan daun bawang dan jamur, kemudian aduk rata. Angkat dan dinginkan.
4. Jika nasi sudah dingin, bentuk segitiga. Lalu pada bagian bawah, lapisi dengan nori.
5. Siap disajikan.

 

5. Onigiri Isi Telur Dadar Mayo.

foto: Instagram/@resepmasakanfavorit


Bahan:
- 400 gr beras
- 100 gr beras ketan
- 1 bungkus kaldu ayam bubuk
- 600 ml air
- 2 sdm daun bawang, cincang
- 1 buah telur dadar
- 50 gr abon
- 1 lembar nori


Bahan saus:
- 1 sdm saus sambal
- 2 sdm mayones


Cara membuat:
1. Rendam beras ketan selama 15 menit.
2. Tiriskan beras ketan dan cuci bersih bersama beras.
3. Masukkan kedalam rice cooker bersama air dan kaldu ayam bubuk, masak sampai matang.
4. Kepal kepal nasi berbumbu, masukan abon, telur dadar, dan sambal mayo dalam kepalan, bentuk menjadi segitiga, hias dengan nori.
5. Untuk saus, campurkan saus sambal dan mayo hingga merata.
6. Siap disajikan.

 

6. Onigiri Dadar Telur.

foto: Instagram/@vy_viya


Bahan:
- 3 kepal nasi hangat
- dadar telur, iris
- nori rumput laut
- cabe bubuk boncabe
- garam


Cara membuat:
1. Ambil nasi hangat untuk 1 kepal, beri cabe bubuk dan garam, aduk rata.
2. Basahi tangan dengan air seperlunya, supaya nasi tidak lengket. Kepalkan nasi, lalu pipihkan, isi dengan telur dadar.
3. Kepalkan dan padatkan nasi, bentuk segitiga.
4. Beri nori secukupnya dan siap disajikan.

 

7. Onigiri Nasi Goreng Udang Cabe Hijau.

foto: Instagram/@biteandbrew


Bahan:
- 15 gr bawang merah, cincang
- 15 gr bawang putih, cincang
- 20 gr minyak sayur
- 10 gr Blue Band
- 2 btr telur
- 100 gr udang, kupas kulit
- 400 gr nasi semalam
- 20 ml air
- 1 bungkus bumbu instan nasi goreng cabe hijau
- 5-10 lembar roasted seaweed
- 2 sdt minyak wijen


Cara membuat :
1. Panaskan minyak dan mentega, tumis bawang merah dan putih hingga kecoklatan.
2. Masukkan udang dan tumis sampai matang.
3. Masukkan telur, aduk sampai menjadi scrambble egg, kemudian masukkan nasi serta bumbu instan, aduk hingga merata.
4. Angkat, kemudian campurkan minyak wijen, aduk rata.
5. Setelah agak dingin, masukkan ke dalam cetakan onigiri.
6. Berikan rumput laut pada bagian atas nasi yang sudah menjadi onigiri dan susun di atas piring.

 

8. Onigiri Tongkol Pedas.

foto: Instagram/@bakul.bandung


Bahan:
- nasi Putih
- sambal tongkol
- mayones
- nori

Cara membuat:
1. Tuang sambal tongkol dengan nasi Putih. Aduk sampai merata.
2. Kepal nasi yang sudah diaduk. Bisa menggunakan alat atau tanpa alat.
3. Oles mayones, kemudian tutup dengan nori.
4. Siap disajikan.