Brilio.net - Tempo Gelato termasuk tempat membeli es krim gelato paling favorit di Jogja. Nggak melulu akamsi (anak kampung sini), Tempo Gelato juga jadi incaran banyak turis lokal ataupun mancanegara saat berkunjung ke Kota Pelajar ini. Sudah jadi rahasia umum kalau antrean pembeli di tempat ini super panjang di musim liburan.

Namun, buat kamu yang kangen Tempo Gelato tapi belum ada waktu untuk berkunjung ke Jogja, jangan khawatir karena bisa membuatnya sendiri di rumah. Kamu bisa bikin es krim ala Tempo Gelato pakai bahan dan alat yang tersedia di rumah, lalu mengikuti resep di bawah ini.

Untuk rasa es krim gelatonya, tinggal disesuaikan dengan selera, baik cokelat, matcha, atau buah-buahan. Jika resepnya berhasil kamu tiru dan rasanya enak, dijamin hidangan ini auto jadi rebutan anggota keluarga di rumah. Bahkan, kamu juga bisa menjualnya buat menambah cuan, lho.

Penasaran gimana cara membuat es krim gelato? Berikut lima resep es krim ala Tempo Gelato yang enak dan praktis dibuat saat kangen kulineran di Jogja, seperti dihimpun BrilioFood dari berbagai sumber pada Jumat (7/6).

1. Matcha choco gelato.

foto: Instagram/@aldians.kitchen

Bahan:
- 1 buah telur utuh
- 3 buah kuning telur
- 500 ml susu cair rasa matcha
- 1 bungkus bubuk matcha
- 75 gr gula pasir
- 1/2 sdt perisa vanilla butter
- 1/2 sdt perisa pandan
- 1,5 sdm tepung maizena
- 30 gr dark cokelat
- 2 buah biskuit cokelat

Cara membuat:
1. Masukkan telur, gula dan perisa vanilla butter ke dalam wadah. Lalu mixer dengan kecepatan penuh sampai pucat.
2. Masukkan bubuk matcha, pasta pandan, susu cair, dan tepung maizena, aduk rata. Lalu masak sampai hangat-hangat kuku.
3. Masukkan 2 centong adonan susu cair ke dalam adonan telur yang telah diblender dengan, lalu aduk rata. Setelah itu masukkan semua sisa adonan susu, aduk rata lagi. Tuang ke dalam panci.
4. Setelah dituang ke dalam panci, masak dengan api sedang cenderung kecil sambil diaduk sampai mengental. Jika sudah matang, matikan api dan tunggu dingin. Masukkan ke dalam cetakan dan pindahkan ke freezer selama 3-4 jm.
5. Setelahnya, keluarkan dari kulkas. Tuang adonan pada wadah, lalu mixer sampai tercampur rata, tujuannya agar gelato lembut.
6. Potong dark cokelat dan hancurkan biskuit. Masukkan adonan satu lapis ke dalam cetakan, lalu beri dark cokelat dan biskuit. Ulangi sampai adonan habis.
7. Setelah selesai dimasukkan cetakan, tutup menggunakan aluminium foil, lalu masukkan ke freezer selama 1 malam atau 12 jam. Matcha choco gelato siap dihidangkan selagi dingin.

2. Gelato durian.

foto: Instagram/@njonjamanis

Bahan:
- 150 ml whipped cream plain
- 300 ml susu cair full cream plain
- 250 gr durian
- 80 gr greek yoghurt plain
- 20 gr madu hutan
- Kacang kenari panggang

Cara membuat:
1. Campur semua bahan, blender dengan kecepatan tinggi selama 10 menit.
2. Tuang ke wadah bertutup.
3. Bekukan.

3. Avochoco gelato.

foto: Instagram/@ladameinvanilla

Bahan:
- 4 buah kuning telur
- 500 ml susu almond suhu ruang
- 2 buah alpukat ukuran kecil, haluskan
- 8 sdm gula aren, haluskan
- 1/2 cup dark cokelat
- 2 sdm tepung maizena
- 1 jumput garam atau sea salt
- 1 sdm ekstrak vanilla

Cara membuat:
1. Mixer telur dan gula aren sampai tercampur rata selama 10 menit. Sisihkan.
2. Campur susu, tepung maizena, garam, dark cokelat, dan alpukat, aduk sampai larut dan tidak menggumpal. Lalu panaskan cukup sampai hangat, jangan sampai mendidih.
3. Tuang adonan susu ke adonan telur dan gula sedikit demi sedikit sambil diaduk. Aduk terus sampai benar-benar tercampur rata. Lalu masak kembali, tambahkan ekstrak vanilla dan masak tapi jangan sampai mendidih. Adonan akan terasa agak berat dan kental.
4. Diamkan sampai benar-benar dingin, baru masukkan ke dalam freezer selama 3 jam.
5. Keluarkan gelato yang masih setengah beku, lalu mixer kembali selama kurang lebih 10 menit.
6. Setelah itu, tuang kembali ke dalam wadah. Tuang setengah adonan dulu, lalu tambahkan isian sesuai selera. Kemudian tuang lagi sisa adonan, lalu beri topping sesuai selera.
7. Diamkan dalam freezer selama 8-12 jam.

4. Orange gelato.

foto: Instagram/@SilvanaVivoli

Bahan:
- 4 cup susu
- 10 telur
- 550 gr gula pasir
- 1 jumput garam
- 2 buah jeruk organik

Cara membuat:
1. Pecahkan telur ke dalam wadah, lalu tambahkan gula dan garam, kocok hingga rata. Sembari mengaduk, tambahkan sedikit susu.
2. Rebus sisa susu, lalu masukkan campuran telur. Masak sampai mengental.
3. Pindahkan ke dalam wadah, lalu sisihkan hingga dingin.
4. Cuci bersih 1 buah jeruk, kupas dan potong-potong jeruk serta kulitnya jadi kecil-kecil.
5. Blender buah jeruk, lalu sisihkan. Masak potongan kulit jeruk dengan tambahan gula dan air secukupnya sampai lembut.
6. Campurkan jus dan kulit jeruk yang sudah dimasak dengan adonan gelato. Kemudian mixer hingga lembut atau proses dengan mesin khusus gelato.
7. Kalau pakai mixer, adonan gelato yang sudah lembut bisa dibekukan di freezer sebelum disajikan. Sajikan dengan potongan buah jeruk.

5. Deeply chocolate gelato.

foto: Instagram/@inagarten

Bahan:
- 2 1/4 cup susu
- 1/3 cup whipped cream
- 3/4 cup gula pasir
- 1 cup cokelat bubuk
- 56 gr dark cokelat
- 4 kuning telur
- 2 sdt ekstrak vanilla
- 1/4 sdt garam
- 50 gr dark cokelat untuk taburan

Cara membuat:
1. Siapkan panci, masukkan susu, whipped cream, 1/2 bagian gula pasir, cokelat bubuk, dan dark cokelat. Aduk hingga benar-benar rata, terutama cokelat bubuk harus benar-benar sampai larut. Setelah semua tercampur rata, baru nyalakan kompor, masak hingga adonan menjadi halus dan licin, angkat, sisihkan terlebih dahulu.
2. Kocok kuning telur dan sisa gula pasir hingga kental selama 5 menit pakai mixer kecepatan tinggi. Masukkan adonan cokelat ke dalam adonan telur sedikit demi sedikit sambil dikocok pakai mixer speed rendah sampai semuanya tercampur rata.
3. Panaskan kembali adonan di atas kompor sambil terus diaduk hingga mencapai suhu 82,22 derajat celcius.
4. Tuang adonan ke dalam loyang sambil disaring. Tambahkan ekstrak vanilla dan garam. Aduk rata hingga uapnya hilang. Masukkan ke dalam freezer. Setiap 45 menit, keluarkan gelato dan aduk pakai sendok. Pengadukan yang terakhir baru ditambah tabur dark cokelat. Bekukan lagi selama 4-6 jam.