17. Sop djanda.
foto: Instagram/@nia_aboutrandom
Bahan:
- 1 kg iga sapi berlemak
- 3 buah wortel, potong-potong
- 2 buah kentang, potong-potong
- 100 gram rawit hijau
- 2 butir cengkeh
- 2 cm kayumanis
- 1/4 buah pala, memarkan
- 2 butir bunga lawang
- 2 butir kapulaga
- 4 batang daun bawang, iris kasar
- 2 batang seledri, iris kasar
- 1 blok kaldu rasa sapi
- 1 cm jahe geprek
- Garam dan gula
-
Enaknya masak apa hari ini? 11 resep sop daging sapi segar dan menggugah selera Setiap resep menawarkan variasi rasa yang berbeda namun tetap mudah dibuat dan pastinya segar serta menggugah selera.
-
21 Cara membuat sayur sop, gurih & cocok jadi hidangan di musim hujan Selain nikmat, sayur sop bisa bikin tubuh lebih rileks di cuaca dingin.
-
13 Resep masakan daging untuk sahur, enak, empuk, dan menggugah selera Kalau mau coba yang menu pedas, sesuaikan dengan level lidah dan perut ya~
Bumbu halus:
- 6 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 sdt merica butiran
Cara membuat:
1. Rebus iga sapi bersama kayu manis, cengkeh dan pala sampai dagingnya lunak , ambil iganya, saring sisa air rebusannya ke dalam panci, sisihkan.
2. Tumis bumbu halus sampai wangi, masukkan wortel dan kentang jg setengah bagian daun bawang, aduk-aduk sampai bumbu matang, tuang kedalam air kaldu dan iga.
3. Panaskan kembali panci berisi kaldu dan iga, bumbui garam, gula, dan kaldu blok rasa sapi, masukkan rawit hijau, masak sampai bumbu meresap, angkat, taburi sisa daun bawang, bawang goreng dan seledri, sajikan segera.
18. Sop kimlo udang.
foto: Instagram/@mi2ehpe
Bahan:
- 3 siung bawang putih
- 250 gr dada ayam
- 100 gr udang
- 7 buah bakso
- 7 buah bakso ikan
- 10 gr jamur kuping
- Bunga sedap malam
- 2 buah wortel
- 1 buah daun bawang
- 1 buah seledri
- 100 gr soun
- 500 ml air
- 1 sdt kaldu jamur
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt gula
- 1 sdt lada bubuk
Cara membuat:
1. Tumis bawang putih hingga harum
2. masukkan ayam dan udang, masak hingga matang.
3. masukkan bakso ikan, bakso sapi, jamur kuping, dan wortel. Tumis hingga tercampur rata.
4. Tambahkan air, lalu sedap malam, daun bawang, seledri, dan terakhir soun jangan lupa di-cek rasa
5. Ketika sudah mendidih, matikan api, sajikan sop kimlo selagi hangat.
19. Sop kimlo telur puyuh.
foto: Instagram/@rossy_wu
Bahan:
- 400 gram tulang ayam
- 2 1/2 liter air
- 40 gram sedap malam, seduh air panas, tiriskan dan buat simpul.
- 70 gram kembang tahu, rendam air hangat, jika sudah agak lemah, gunting-gunting
- 1 buah wortel, potong-potong
- Jamur kuping kering secukupnya, rebus sampai mendidih, biarkan sampai lemah, tiriskan, kemudian buang bagian ujung pangkalnya dan potong sesuai selera
- 100 gr bihun, rendam air dingin
- 25 butir telur puyuh, rebus sampai matang, kupas
- 2 batang daun bawang, iris-iris
- Daun seledri secukupnya
- Gula, bubuk, kaldu ayam, dan garam secukupnya
- 1 sdm bawang putih goreng, haluskan
Bumbu halus:
- 9 siung kecil bawang putih
- 3 cm jahe
- Merica secukupnya
Cara membuat:
1. Rebus tulang ayam dengan air dengan api kecil, saat mendidih buang busanya.
2. Tumis bumbu halus dengan sedikit minyak sampai wangi, angkat dan masukkan ke dalam rebusan tulang tadi.
3. Masukkan bahan lainnya seperti wortel, kembang tahu, bunga sedap malam, jamur kuping dan telur puyuh.
4. Beri gula, bubuk kaldu ayam dan garam secukupnya, masukkan bawang putih goreng, masak sampai matang, cek rasa.
5. Terakhir masukkan bihun, daun bawang dan daun sledri, biarkan sebentar. Angkat dan sajikan.
20. Sop telur puyuh.
foto: Instagram/@liteofnight
Bahan:
- 5 butir bawang merah, iris halus, goreng
- 3 siung bawang putih, iris halus goreng
- 50 gr soun, rendam air, potong-potong
- 2 liter air kaldu
- 20 butir telur puyuh rebus, kupas
- 2 buah wortel, potong
- 100 gr kapri
- 1 buah kentang
- 10 gr jamur putih
- 1 sdt merica bubuk
- Garam secukupnya
Cara membuat:
1. Haluskan bawang lalu rebus di dalam kaldu sampai mendidih. Masukkan telur puyuh, kentang, dan wortel. Rebus sampai matang.
2. Masukkan soun, kapri, jamur, merica, dan garam. Rebus sampai matang. Cek rasa.
3. Sajikan hangat.
21. Sup ayam sayuran.
foto: Instagram/@banususanto
Bahan:
- 750 gr ayam, potong sesuai selera
- 1 buah bunga kol, potong-potong
- 150 gr wortel, dirajang
- 1 buah brokoli, potong-potong
- 150 gr jamur kuping basah, potong-potong
- 2 buah jamur putih, rebus hingga empuk, potong-potong
- 2 tangkai seledri, potong-potong
- 2 tangkai daun bawang, potong-potong
- 1 buah tomat sedang, potong-potong
- 2 liter air
- Minyak untuk menumis
Bumbu:
- 8 siung bawang putih, cincang
- 1 buah bawang Bombay, cincang
- 1 sdt lada halus
- 1/2 biji pala, digeprak
- Kaldu bubuk secukupnya
- Garam dan gula secukupnya
Cara membuat:
1. Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum. Sisihkan.
2. Rebus ayam sekitar 10-15 menit. Tiriskan ayam, buang air rebusan.
3. Didihkan 2 liter air. Setelah mendidih masukkan ayam. Tambahkan lada, garam, gula, pala, dan kaldu bubuk. Rebus hingga ayam empuk. Bila air terlalu susut dapat ditambahkan air lagi.
4. Setelah ayam empuk masukkan bumbu tumisan, wortel, jamur kuping, dan bunga kol. Rebus sekitar 1 menit. Setelah itu masukkan brokoli, seledri, daun bawang, jamur putih, dan tomat. Lanjutkan merebus sekitar 30 detik. Matikan api.
5. Cicipi, koreksi rasa dengan garam atau gula bila perlu. Siap disajikan selagi hangat bersama bahan pelengkap.
22. Brenebon.
foto: Instagram/@fally77
Bahan:
- 200 gr daging sapi
- 200 gr kacang merah
- 1 batang wortel potong dadu
- 100 gr soun, direndam air panas
- 5 butir cengkeh
- 1/2 buah pala
- 1/2 sdt lada
- 1 sdm gula pasir
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt kaldu jamur
- 2 batang seledri
- Bawang goreng dan irisan seledri untuk taburan
Bumbu halus:
- 4 siung bawang putih
- 6 siung bawang merah
Cara membuat:
1. Rebus kacang merah dan daging selama kurang lebih 30 menit dengan panci presto.
2. Angkat daging, tiriskan, potong-potong dadu.
3. Tumis bumbu halus, pala, dan cengkeh.
4. masukkan tumisan bumbu, daging, wortel ke panci kuah.
5. masukkan seledri, gula, garam, lada, kaldu jamur.
6. Masak sampai mendidih, tes rasa.
7. Sajikan dengan soun dan taburan bawang goreng dan seledri.
23. Sop makaroni.
foto: Instagram/@pipi_cp
Bahan:
- 1 liter air
- 2 sdm minyak wijen
- 100 gr makaroni
- 100 gr daging ayam fillet
- Aneka bakso sesuai selera secukupnya
- 5 sdm jagung pipil
- 5 sdm kacang polong
- 1 sdm kaldu jamur
- 1 sdt cabai bubuk
- 1 sdt garam
- 1 sdt lada bubuk
- 2 butir telur
- 1 sdm daun kucai iris
Cara membuat:
1. Tuang air dan minyak wijen ke panci, masak hingga mendidih, masukkan makaroni dan ayam, rebus hingga matang, tambahkan bakso, jagung, dan kacang polong, masak sebentar, matikan kompor, dan pindahkan isi sop ke mangkuk saji.
2. Masukkan kaldu jamur, cabai bubuk, garam, dan lada bubuk ke panci kuah, aduk rata, tambahkan telur, aduk cepat, taburi daun kucai, aduk lagi dan siram kuah ke mangkuk saji.
24. Sop merah Surabaya.
foto: Instagram/@rahneputri
Bahan:
- 5 buah sosis, iris
- 200 gr dada ayam, potong dadu, rebus dulu
- 1 buah wortel, ukuran besar, potong
- 150 ml kaldu ayam
- 3-5 Jamur champignon, iris tipis
- 2 batang daun bawang
- Seledri
- Bakso, kacang polong, makaroni
- Butter
Bumbu:
- 1 siung bawang bombay, cincang halus
- 4 siung bawang putih, cincang
- Garam dan lada secukupnya
- Gula
- Kaldu jamur
- Seledri
Pasta tomat:
- Tomat segar 2-3 buah
- Saus tomat
Cara membuat.:
1. Panaskan pan, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum.
2. Masukkan tomat buah, masak hingga layu.
3. Masukkan wortel, tunggu sampai setengah matang.
4. Tuang kaldu ayam, pasta tomat, dan seluruh bahan-bahan yang tadi belum dimasukkan, kecuali daun bawang dan seledri, akhir-akhir, ya.
5. Koreksi rasa, tambahkan garam, merica, gula, kaldu jamur.
6. Masukkan daun bawang dan seledri.
7. Matang, hidangkan, tabur bawang goreng.
25. Sop buntut sapi.
foto: Instagram/@evi_novrianty
Bahan:
- 1 kg buntut sapi
- 20 butir telur puyuh, rebus
- 3 buah wortel
- 3 buah kentang
- 1 batang daun bawang, iris kecil
- 1 buah tomat, potong dadu
- 3 siung bawang putih, cincang halus
- 3 buah cengkeh
- 3 buah kayu manis
- 3 buah bunga lawang
- 1 sdm garam
- 1 sdt kaldu jamur
- 1 sdm kaldu sapi
- 1 sdt lada
- 2 sdm minyak sayur
- 1 liter air atau secukupnya
Pelengkap:
- Cabai rawit giling
- Jeruk kunci
- Bawang goreng
Cara membuat:
1. Bersihkan buntut sapi, potong sesuai selera, sisihkan.
2. Panaskan 2 sdm minyak, tumis bawang putih hingga harum, masukkan buntut sapi, aduk, beri air, garam, kaldu, lada, cengkeh, kayu manis, bunga lawang secukupnya, masak hingga buntut setengah empuk.
3. Masukkan wortel, kentang, masak hingga empuk, terakhir beri telur puyuh, tomat, daun bawang, angkat, sajikan selagi hangat.
4. Beri cabai rawit giling, jeruk kunci, dan bawang goreng.
26. Sop yampung rempah.
foto: Cookpad/@YellowTurmeric
Bahan bumbu halus:
- 20 ml air bersih matang
- 12 siung bawang merah brebes
- 8 siung bawang putih
Bahan pelengkap:
- 3 buah wortel
- 1 buah kentang
- 1 buah jagung manis, pipil
- 4 batang daun bawang, iris
- 1 ruas jempol jahe putih, geprek
- Kayu manis
- 1 sdt kaldu ayam
- 2 sdm gula pasir
- 1 sdm garam
- 1 liter air
Cara membuat:
1. Didihkan air bersih matang, masukkan Yampung selama 30 menit, jahe putih, kayu manis, tutup. Sambil menunggu racik bahan-bahan lain. Masak dengan api biru semua.
2. Setelah 30 menit, tambahkan bahan sayur kecuali daun bawang. Tutup. Setelah 10 menit tambahkan bumbu bubuk. Aduk rata, apabila wanginya sudah keluar tambahkan daun bawang, aduk rata, matikan api.
3. Sajikan.
27. Sop ayam dan kembang tahu.
foto: Cookpad/@susanaerna
Bahan:
- Ayam kampung, rebus
- Jamur kuping, rendam air
- Kembang tahu
- Bawang putih bubuk
- Bawang bombay
- Kaldu
- Garam
- Gula
- Kecap asin
- Minyak wijen
Cara membuat:
1. Didihkan air, masukkan ayam, jamur kuping, dan kembang tahu.
2. Masukkan bawang putih dan bawang merah goreng.
3. Masukkan bumbu bawang putih bubuk, bawang bombay, kaldu, garam, gula, kecap asin, dan minyak wijen.
28. Sup tahu putih dan wortel.
foto: Cookpad/@akrima99
Bahan:
- 4 kotak tahu putih
- 1/2 buah wortel
- 2 siung bawah putih
- 2 siung bawang merah
- Garam
- Gula pasir
- Penyedap rasa
- Minyak goreng
- Air
Cara membuat:
1. Kupas wortel dan potong sesuai selera. Potong tahu sesuai selera. Kupas bawang putih dan merah. Cuci bersih semuanya. Kemudian iris tipis bawang merah dan putih yang telah dicuci tadi.
2. Panaskan wajan, tuangkan minyak goreng secukupnya. Tumis irisan bawang merah dan putih sampai kecokelatan.
3. Tuangkan air secukupnya. Masukkan potongan wortel. Masukkan penyedap rasa, garam, dan gula pasir secukupnya.
4. Tunggu hingga potongan wortel sedikit empuk dan masukkan potongan tahu putih.
5. Tunggu sampai mendidih dan jangan lupa tes kematangan dari setiap isiannya. Jika tidak puasa bisa dicoba testing rasanya.
6. Jika sudah oke semua, sup tahu putih dan wortel siap untuk disajikan.
29. Sop tahu.
foto: Instagram/@dapoe_cikman
Bahan:
- Tahu, dipotong kotak kecil-kecil
- Air kaldu daging
- 4 butir bawang putih
- 1/2 butir bawang bombay
- 1 daun bawang, diiris
- 1 butir telur dikocok
- Wortel
- Buncis
- Garam
- Lada bubuk
- Gula pasir sejumput
- 1 sdt minyak wijen
Cara membuat:
1. Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum, lalu masukkan daun bawang, aduk sebentar hinggap tercium aromanya.
2. Masukkan ke dalam air kaldu. Tuang wortel yang telah diiris dan biarkan setengah matang.
3. Masukkan buncis, telur kocok, tahu, garam, gula, lada biarkan hingga mendidih.
4. Terakhir masukkan minyak wijen dan tes rasa.
30. Sop tahu cokelat.
foto: Instagram/@hai.ois
Bahan:
- 500 gr ayam
- 10 potong tahu goreng
- 400 ml air
- 3 siung bawang putih
- 2 cm jahe
- 1 cm kunyit
- 1 sdm gula putih
- 1 sdt garam
- Lada secukupnya
- Bawang goreng
Cara membuat:
1. Tumis bawang putih, jahe, dan kunyit.
2. Setelah harum masukkan ayam dan air.
3. Tunggu sampai ayam matang. Setelah itu masukkan tahu.
4. Tunggu sampai mendidih lalu angkat.
5. Saat disajikan jangan lupa taburi bawang goreng.