Brilio.net - Momen berbuka sangat ditunggu-tunggu muslim yang menjalankan ibadah puasa. Sebelum berbuka, sejumlah orang biasanya menyiapkan berbagai hidangan, mulai dari minuman, camilan, hingga makanan berat.
Nggak melulu harus makanan mewah, kamu bisa memilih memasak menu buka puasa yang praktis cara membuatnya. Seperti aneka menu masakan tumisan. Tinggal sajikan menu tumisan dengan lauk sebagai pelengkap hidangan berbuka puasa.
-
30 Resep menu buka puasa masakan ayam, empuk, simpel, sederhana, dan mudah ditiru Agar lebih kenyang, masakan ayam ini bisa ditambah dengan bahan makanan lainnya seperti sayur, tempe, dan tahu sebagai pelengkapnya.
-
11 Menu masakan ayam rumahan serba tumis, lezat dan antigagal Hidangan rumahan yang lezat dan antigagal.
-
15 Resep berbuka puasa dengan tumis praktis, enak ala rumahan Kamu bisa menambahkan aneka bahan yang menarik sesuai dengan seleramu.
Bahan-bahan makanan yang dipakai untuk masakan tumisan juga bisa disesuaikan dengan selera. Termasuk kalau kamu penyuka pedas, tinggal tambahkan irisan cabai atau cabai bubuk ke dalamnya.
Jadi bingung mau bikin tumisan apa? Ikuti resepnya di bawah ini saja. Berikut 17 resep menu buka puasa serba tumis, enak, sederhana, dan praktis antiribet, dilansir BrilioFood dari berbagai sumber, Senin (19/2).
1. Tumis ayam.
foto: Instagram/@dapurumma
35 Resep masakan ayam paling enak untuk buka puasa, empuk, sederhana, simpel, dan mudah ditiru
Bahan:
- 1/2 bagian dada ayam, potong-potong kecil
- 1/2 buah bawang bombay
- 4 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- Cabai merah keriting
- Cabai hijau keriting
- Tomat
- Saus tiram
- Air
- Lada bubuk
- Gula
- Garam
Cara membuat:
1. Tumis irisan bawang bombay, bawang merah, dan bawang putih.
2. Tambahkan irisan cabai merah keriting dan cabai hijau keriting. Aduk-aduk.
3. Masukkan ayam, air, saus tiram, kecap manis, lada bubuk, gula, dan garam. Tumis semuanya masak hingga matang.
2. Tumis ayam bawang.
foto: Instagram/@nia_aboutrandom
Bahan:
- 500 gr paha ayam fillet
Bumbu marinasi:
- 1 sdt garam
- 1 sdt lada bubuk
Bumbu:
- 5 buah cabai rawit merah
- 1 batang daun bawang
- 12 siung bawang merah utuh
- 2 siung bawang putih, cincang
- 1 sdm saus tiram
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- 1/2 sdm gula pasir
Cara membuat:
1. Marinasi daging ayam selama 15 menit.
2. Tumis semua bumbu lalu masukkan ayam, aduk-aduk.
3. Kalau sudah matang, angkat dan siap disajikan.
Referensi masakan sampai berhari-hari
3. Tumis ayam jamur.
foto: Instagram/@rossy_wu
Bahan:
1 kg daging ayam dada, potong kecil dan cincang
-1 kaleng jamur kancing keluarkan dari kaleng cuci bersih
- 7 siung bawang putih, cincang
- Saus tiram secukupnya
- Garam secukupnya sesuai selera
- Kecap manis secukupnya
- 1 sdt lada bubuk
- 1 sdt kaldu
- Minyak untuk menumis
Cara membuat:
1. Panaskan minyak, tumis bawang hingga harum, masukkan daging ayam cincang aduk-aduk sebentar.
2. Lalu masukkan jamur, garam, saus tiram, kaldu, dan kecap manis, tes rasa. Tunggu hingga kering.
4. Tumis daging asam manis.
foto: Instagram/@belajar_masak_harian
Bahan:
- 1/2 kg daging
- 1 iris asam gelugur
- 2 cm gula merah
- 1 sdt kecap manis
- 1 sdt saus tiram
Bumbu halus:
- 5 bawang merah
- 3 bawang putih kating
- 7 cabai keriting
Cara membuat:
1. Iris daging saat setengah beku agar mudah saat di iris tipis-tipis lalu cuci bersih daging dan tiriskan.
2. Haluskan semua bumbu halus.
3. Tumis bumbu halus sampai matang, masukkan daging, tambahkan garam, kaldu jamur, saus tiram, gula merah dan kecap manis, dan asam gulugur, setelah matang, angkat dan sajikan. Jika suka pedas bisa tambahkan cabai rawit sesuai selera.
5. Tumis wortel brokoli.
foto: Instagram/@cooking.with.dilansir
Bahan:
- 100 gr ayam potong dadu
- 2 wortel potong serong
- 1 bonggol brokoli, potong per kuntum
- 1 bawang bombay
- 4 bawang putih, geprek
- 1 sdm saus tiram
- Gula dan garam
- Merica
- Air
Cara membuat:
1. Blansir brokoli kemudian sisihkan.
2. Tumis bawang putih sampai wangi, masukkan ayam, masak hingga setengah matang.
2. Masukkan wortel, beri air, masak hingga wortel setengah matang kemudian tambahkan bawang bombay dan brokoli.
3. Tambahkan gula, garam, merica, dan saus tiram, aduk rata, masak hingga matang, koreksi rasa.
6. Tumis sayur ceria.
foto: Instagram/@ocha_chupid
Bahan:
- 1 buah wortel, potong kotak-kotak kecil
- 1 genggam baby buncis, potong-potong
- 1 buah jagung manis, sisir
- 1 butir telur
Bumbu:
- 1 buah bawang bombay, potong-potong
- 1 sdm margarin
- 1 sdm baceman bawang
- 2 buah cabai merah besar, potong serong
- 2 buah cabai hijau besar, potong serong
- 5 buah cabai rawit, rajang
- 1 sdt kecap asin
- 1 sdt minyak wijen
- Gula, garam, merica, kaldu bubuk secukupnya
Cara membuat:
1. Panaskan margarin, tumis baceman bawang bersama bawang bombay hingga harum.
2. Masukkan telur ayam, buat orak arik tunggu hingga agak kering.
3. Masukkan potongan cabai merah, cabai hijau dan cabai rawit.
4. Beri sedikit air, masukkan wortel dan jagung, tunggu hingga agak matang.
5. Masukkan potongan buncis, bumbui dengan gula, garam, merica, kaldu bubuk, kecap asin, dan minyak wijen.
6. Koreksi rasa, angkat dan sajikan.
7. Tumis genjer.
foto: Instagram/@mariaulfah1357
Bahan:
- 1 ikat genjer, siangi dan potong-potong
- 1 buah tomat, iris
- Garam dan gula merah secukupnya
- Air secukupnya
- Minyak untuk menumis
Bumbu halus:
- 2 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- 3 buah cabai merah
- 1 sdm udang rebon
- Terasi
Cara membuat:
1. Rebus genjer di air mendidih, sebentar saja lalu angkat dan tiriskan.
2. Tumis bumbu halus sampai matang, beri air, aduk. Masukkan tomat, garam dan gula merah, aduk. Setelah mendidih, masukkan genjer, aduk-aduk sebentar lalu angkat.
8. Tumis bayam tomat.
foto: Instagram/@ocha_chupid
- 1 ikat bayam, petiki daunnya
- 1 buah jagung manis, sisir
- 3 buah tomat, potong-potong
Bumbu halus:
- 3 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 2 buah cabai keriting
- 6 buah cabai rawit
- 1/2 sdt terasi matang
- 2 sdm kecap manis
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdt kecap asin
- Gula, garam, merica, kaldu bubuk secukupnya
Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus hingga harum dan matang, beri sedikit air bila perlu.
2. Masukkan jagung yang sudah disisir, tunggu hingga jagung matang.
3. Masukkan bayam, bumbui dengan kecap manis, saus tiram, kecap asin, gula, garam, merica, dan kaldu bubuk, aduk-aduk hingga rata.
4. Terakhir masukkan potongan tomat, koreksi rasa, angkat dan sajikan.
9. Tumis bakso jamur putren.
foto: Instagram/@masakbuatsuami
Bahan:
- 200 gr putren, potong panjang
- 100 gr jamur kuping, potong-potong
- 10 buah bakso kecil, belah-belah
Bumbu:
- 1 sdm margarin
- 1 sdm baceman bawang
- 1/2 buah bawang bombay, cincang
- 2 buah cabai merah besar, potong serong
- 2 buah cabai hijau besar, potong serong
- 1 sdt lada hitam
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdt kecap asin
- 1 sdt minyak wijen
- Gula, garam, merica, kaldu bubuk secukupnya
Cara membuat:
1. Panaskan margarin, tumis baceman bawang bersama bawang bombay hingga harum.
2. Masukkan putren dan jamur, aduk-aduk hingga rata.
3. Beri sedikit air, masukkan cabai dan bumbu-bumbu lainnya tunggu hingga putren agak empuk.
4. Masukkan bakso, aduk-aduk koreksi rasanya.
5. Terakhir masukkan minyak wijen, aduk sebentar, angkat dan sajikan.
10. Tumis tauge tahu kuning.
foto: Instagram/@lim_henni
Bahan:
- 5 sdm minyak goreng, untuk menumis
- 5 siung bawang putih, dirajang
- 5 siung bawang merah
- 3 cm lengkuas, dimemarkan
- 2 lembar daun salam
- 4 buah cabai keriting, dirajang serong
Bahan 2:
- 300 gr tahu kuning, dipotong dadu serasi
- 1 sdm kecap asin
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdm tauco manis
Bahan 3:
- 50 ml air
- 1 sdt gula pasir
- 1 sdt lada
- 300 gr tauge
- 50 gr kucai, dipotong 2 cm
- 1 1/2 sdm keripik bawang putih goreng, diremat buat taburan
Cara membuat:
1. Tumis bawang putih hingga mulai kekuningan. Tambahkan bawang merah, lengkuas, daun salam, dan cabai keriting, tumis kembali hingga cabai layu.
2. Masukkan tahu, aduk sesaat hingga tahu tercampur minyak. Tambahkan kecap asin, saus tiram, kecap manis, dan tauco manis.
3. Setelah saus berbuih, tuangkan air, gula, garam, dan merica bubuk, aduk rata.
4. Masukkan tauge dan kucai, masak sebentar hingga tauge cukup matang namun msh renyah.
5. Pindahkan ke piring hidang dan taburin dengan keripik bawang putih goreng yang sudah diremas. Sajikan.
11. Tumis telur bakso.
foto: Instagram/@pawonummusyahla
Bahan:
- 2 butit telur
- 5 buah bakso sapi atau ayam atau sesuai selera, iris tipis
- 1/2 sdt garam
- Lada bubuk
- 1/2 bungkus kaldu bubuk
- Air
Bumbu iris:
- Segenggam cabai rawit atau sesuai selera
- 1/4 siung bawang bombai
- 2 siung bawang putih geprek, cincang
- Daun bawang
Cara membuat:
1. Kocok lepas telur, bumbui dengan lada dan garam.
2. Dadar pada teflon dan orak arik jangan terlalu hancur
3. Tambahkan minyak goreng tumis bumbu iris hingga harum
4. Masukkan bakso tumis hingga bakso agak kering, tambahkan sedikit air
5. Bumbui dengan kaldu bubuk aduk-aduk hingga tercampur rata.
6. Masak hingga sedikit air kering.
7. Angkat dan sajikan, nikmati bersama dengan nasi hangat.
12. Tumis tahu kopong.
foto: Instagram/@seendy0209
Bahan:
- Tahu kopong
- 3 siung bawang putih
- 2 buah cabai rawit
- 1 batang daun bawang
- Saus tiram, kecap asin, garam, gula, merica, kaldu jamur, air
- Tepung maizena
Cara membuat:
1. Panaskan minyak, goreng tahu kopong sebentar, angkat, tiriskan.
2. Panaskan sedikit minyak, tumis bawang putih dan cabai sampai wangi, tambahkan saus tiram dan kecap asin secukupnya, aduk rata.
3. Beri air secukupnya, gula, garam, merica, kaldu jamur, aduk rata.
4. Masukkan tahu kopong, aduk rata, masak sebentar sampai air sedikit meresap.
5. Beri larutan tep maizena sampai kekentalan yang diinginkan, koreksi rasa.
6. Sesaat sebelum diangkat, masukkan irisan daun bawang, masak sebentar, angkat.
7. Sajikan hangat.
Nikmatnya bikin nagih
13. Tumis tempe gembus.
foto: Instagram/@mamanavsaka
Bahan:
- 2 papan tempe gembus
- 5 bawang merah
- 4 bawang putih
- 3 cabai merah
- 3 cabai rawit
- 1 sdm gula pasir
- Garam
- Penyedap
- Saus tiram
- 2 sdm kecap manis
Cara membuat:
1. Iris dan tumis bawang merah dan putih, masukkan irisan tempe gembus, aduk-aduk.
2. Masukkan gula, garam, penyedap, saus tiram, kecap, cabai, tambahkan air secukupnya.
3. Aduk-aduk sampai matang, koreksi rata.
14. Tumis buncis.
foto: Instagram/@resicachika
Bahan:
- 1/4 buncis iris serong
- 10 pentol bakso iris
- 1 sdt garam
- 1 sdt kaldu bubuk
- 1/2 sdt gula
- Air secukupnya
Bumbu iris:
- 5 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 8 batang cabai merah keriting
Cara membuat:
1. Panaskan minyak lalu tumis 2 bawang dan cabai.
2. Masukkan bakso, aduk-aduk.
3. Lalu tambahkan air sampai menutupi bakso.
4. Lalu masukkan buncis, garam, gula, dan kaldu bubuk.
5. Masak hingga buncis sedikit layu. Tumis buncis siap dihidangkan.
15. Tumis kacang panjang ati ayam.
foto: Instagram/@resep.masakannusantara
Bahan:
- 2 ikat kacang panjang potong-potong
- 300 gram hati ayam potong-potong
- 10 butir bawang merah rajang
- 6 butir bawang putih rajang
- 1 sdm ebi seduh cincang halus
- Cabai keriting merah
- Cabai keriting hijau
- 2 buah tomat hijau potong-potong
- 1/2 mug air
- 2 lembar daun salam
- 1 ruas lengkuas geprek
- Garam dan gula sesuai selera
- Minyak untuk menumis
Cara membuat:
1. Panaskan minyak, masukkan hati ayam beri garam dan tumis sampai matang.
2. Masukkan ebi disusul dengan bawang merah, bawang putih, lengkuas, dan daun salam. Tumis bahan-bahan tersebut hingga wangi.
3. Masukkan kacang panjang, tomat hijau, dan cabai. Selanjutnya beri garam dan gula. Campur rata dan tumis sebentar.
4. Tambahkan air sambil terus ditumis hingga matang dan bumbu meresap.
5. Angkat dan sajikan.
16. Tumis ayam kacang polong.
foto: Instagram/@luis_widarto
Bahan:
- 300 gr daging dada ayam, iris tipis-tipis
- 200 gr kacang polong
- 1 sdm kecap asin
- 1 sdm saus tiram
- 4 siung bawang putih cincang
- 1/2 buah bawang bombay, iris panjang
- 1/2 sdt merica bubuk
- 100 ml air
- Garam dan kaldu bubuk secukupnya
- 2 sdm margarin untuk menumis
Cara membuat:
1. Panaskan margarin, tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum, masukkan daging ayam, tumis sampai berubah warna.
2. Masukkan kacang polong dan semua sisa bahan, aduk rata, tes rasa angkat.
17. Tumis ayam blackpepper.
foto: Instagram/@sharlin_kitchen
Bahan:
- 1 dada ayam fillet
- 1/2 buah paprika hijau
- 1/2 buah paprika merah
- 1/2 buah bawang bombay
- 2 siung bawang putih
- 3 sdm saus blackpepper Lkk
- 1 1/2 sdm saus tiram
- 1 sdm minyak wijen
- Air secukupnya
- Garam
- Blackpepper bubuk
- 1 sdm margarin
Cara membuat:
1. Panaskan margarin di wajan, masukkan bawang putih, bawang bombay. Lalu masukkan dada ayam, aduk rata.
2. Masukkan semua bumbu, aduk rata hingga ayam berubah warna.
3. Masukkan paprika hijau dan merah, aduk lagi. Sajikan.