9. Garang asem ayam.
Bahan:
- 750 gr daging paha ayam, potong selera
- 700 ml santan
- 3 lembar daun salam
- 5 lembar daun jeruk, sobek-sobek
- 2 batang serai
- 3 cm lengkuas
- 20 buah cabai rawit utuh
- 1/2 sdt merica bubuk
- Gula, garam, dan kaldu bubuk secukupnya
- 5 sdm minyak untuk menumis
- Sedikit daun pisang untuk alas
-
17 Resep menu buka puasa sederhana, enak, dan menggugah selera Masakan sederhana yang dimasak dengan bumbu rempah yang tepat juga bisa menghasilkan makanan dengan cita rasa yang lezat
-
30 Resep menu sahur tanpa santan paling praktis, enak, sederhana, dan mudah ditiru Kamu bisa membuat hidangan tumisan, oseng, hidangan kuah, dan lainnya.
-
13 Resep sayur santan untuk sahur, enak, sederhana, dan praktis Rasa dan aroma masakan serba santan ini tentunya gurih, kental, wangi, dan menggugah selera.
Bumbu iris:
- 8 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 5 buah cabai hijau besar
- 5 buah tomat hijau
- 4 buah belimbing wuluh
Cara membuat:
1. Panaskan minyak, tumis bawang merah dan putih sampai harum
2. Masukkan lengkuas, daun jeruk, dan daun salam
3. Selanjutnya masukkan ayam, tumis ayam sampai setengah matang
4. Masukkan cabai hijau, cabai rawit, tomat, merica bubuk, gula,
garam, dan kaldu bubuk
5. Tambahkan santan, aduk sebentar lalu angkat
6. Siapkan loyang, alasi dengan daun pisang, lalu masukkan
garang asemnya
7. Kukus selama 30 menit, pakai api sedang, lalu angkat, sajikan hangat.
10. Soto Medan.
Bahan:
- 1 ekor ayam kampung, potong-potong
- Santan kental dan encer
Bumbu halus:
- 7 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- Seruas jahe
- 2-3 sdt kunyit halus
- 1 sdm ketumbar bubuk
- 1 sdt lada
- 1/2 sdt jinten
Bumbu cemplung:
- 2 batang serai, geprek
- Seruas lengkuas, geprek
- 6 lembar daun jeruk
- 5 cm kayu manis
- 3 buah cengkih
- 5 buah kapulaga
Bahan pelengkap:
- Tauge
- Bawang goreng
- Seledri
Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus dan bumbu cemplung sampai harum, masukkan sedikit santan kental dan ayam, aduk-aduk baru tambahkan santan encer, aduk terus agar santan tidak pecah
2. Bumbui dengan garam, lada, dan penyedap jamur. Masak sampai ayam empuk, angkat lalu tunggu dingin baru digoreng
3. Tambahkan santan kental ke kuah soto, aduk sampai mendidih
4. Koreksi rasa, angkat, dan sajikan soto Medan dengan bahan pelengkap.
11. Mangut lele.
Bahan:
- 500 gr ikan lele
- Jeruk nipis dan garam
- 2 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk
- 1 batang serai, geprek
- 1 buah tomat, potong-potong
- 1/2 ruas lengkuas, geprek
- Daun kemangi secukupnya
- Petai
- 100 ml santan
- 400 ml air
- Garam dan kaldu bubuk secukupnya
- Minyak goreng
Bumbu halus:
- 10-15 buah cabai merah keriting
- 10 buah cabai rawit lombok (optional)
- 3-4 siung bawang putih
- 8 siung bawang merah
- 1/2 buah tomat
- 2 cm jahe
- 2 butir kemiri
- Garam secukupnya
Cara membuat:
1. Lumuri lele dengan jeruk nipis dan garam, diamkan 30 menit, lalu goreng dan sisihkan
2. Tumis bumbu halus bersama lengkuas, daun salam, daun jeruk, dan serai hingga harum
3. Tambahkan air secukupnya dan santan, masak hingga semua matang. Tambahkan garam dan kaldu bubuk
4. Tambahkan lele goreng, kemangi, petai, dan tomat
5. Biarkan semua meresap
6. Koreksi rasa sebelum api dimatikan. Lalu angkat dan sajikan.
12. Gulai nangka.
Bahan:
- 2 keping nangka muda, potong-potong, rebus, beri sedikit garam, tiriskan airnya, sisihkan
- 2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 1 lembar daun kunyit
- 1 serai, geprek
- 1 sdt ebi kering, rendam air panas
- Santan instan 65 ml
- 1200 ml air
- Gula, garam, merica, dan kaldu bubuk secukupnya
Bumbu halus:
- 9 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- Seruas kunyit
- Seruas lengkuas
- 3 buah cabai merah besar
- 5 buah cabai keriting
- 2 butir kemiri
- 1/2 sdt ketumbar
- 1/2 sdt jinten
- 1/4 buah pala
Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus bersama ebi, daun jeruk, daun salam, serai, dan daun kunyit hingga harum
2. Masukkan santan dan air, setelah mendidih masukkan nangka yang sudah direbus
3. Beri gula, garam, kal bubuk, dan merica masak hingga nangka lembut dan meresap
4. Sisakan kuah sesuai selera, tes rasa, angkat, dan sajikan.
13. Bebek lodho.
Bahan:
- 1 ekor bebek ukuran kecil atau sedang, bakar terlebih dahulu setelah di cuci, sisihkan
- 1000 ml santan sedang
- 2 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas, geprek
- 2 lembar daun jeruk purut
- 10 buah cabai rawit merah
- 1 batang serai, memarkan
- 1 sdm gula merah
- 1 sdt kaldu ayam dan garam secukupnya
Bumbu halus:
- 8 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 4 butir kemiri, sangrai
- 1 sdt ketumbar, sangrai
- 1/2 sdt merica butiran
- 1 cm jahe
- 2 cm kunyit
- 1 cm kencur
- 5 buah cabai merah
Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus hingga harum dan benar-benar matang, agar tidak langu
2. Masukkan santan, dan semua bumbu lain. Biarkan hampir mendidih
3. Masukkan bebek yang sudah dibakar dan dipotong sesuai selera
4. Masak sambil sesekali diaduk hingga 15 menit. Koreksi rasa, jika sudah pas rasanya, tutup panci
5. Ungkep bebek bersama dengan bumbu, masak dengan api kecil sekitar 1 jam sampai matang
6. Jika kuah sudah menyusut dan bumbu sudah meresap, angkat dan sajikan.
14. Sayur santan pucuk labu.
Bahan:
- 3 ikat pucuk labu
- 1 iris labu kuning
- 7 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 130 ml santan instan
- Air secukupnya
- Garam
- Gula
Cara membuat:
1. Petiki pucuk dan batang labu yang masih muda, lalu digosok agar bulu-bulu yang ada di pucuk labu hilang
2. Rebus labu kuning hingga setengah empuk, angkat
3. Rebus pucuk labu hingga setengah layu, angkat
4. Dari sisa air rebusan, masukkan santan dan irisan bawang, masak hingga mendidih. Beri garam dan gula
5. Setelah mendidih masukkan labu dan pucuknya, masak hingga matang. Koreksi rasa, lalu angkat, dan sajikan.
15. Ikan kuning belimbing wuluh.
Bahan:
- 3 iris ikan tenggiri
- Belimbing wuluh secukupnya, potong-potong jadi 2-3 bagian
- 350-400 ml santan sedang
- Sedikit air asam Jawa
- Lengkuas, geprek
- 1 lembar daun salam
- Cabai rawit merah dan hijau secukupnya
- Gula, garam, dan kaldu bubuk secukupnya
Bumbu halus:
- 8 siung bawang merah
- 1 siung bawang putih
- Kunyit
- Sedikit terasi
- 3 buah cabai merah besar
- 2 butir kemiri
Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus bersama lengkuas dan daun salam sampai harum
2. Masukkan santan, setelah mendidih masukkan belimbing wuluh
3. Lalu masukkan ikan, setelah matang beri gula, garam, dan kaldu bubuk
4. Tambahkan cabai rawit, aduk rata, lalu angkat, dan sajikan.
16. Laksa.
Bahan:
- 500 gr daging ayam
- 15 buah udang kupas
- 1 liter air
- 150 ml santan
- Gula dan garam secukupnya
Bumbu halus:
- 8 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 1 sdt ketumbar
- 1/2 sdt merica
- 1/2 sdt kunyit bubuk
- 1 cm jahe
- 2 buah kemiri
Bahan lain:
- 3 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- 1 batang serai
- 2 cm lengkuas
Pelengkap:
- Telur rebus
- Bihun rebus
- Jeruk nipis
- Sambal
- Bawang merah goreng
- Tauge
- Daun kemangi
Cara membuat:
1. Rebus daging ayam sampai keluar air kaldunya, sisihkan
2. Tumis bumbu halus bersama bahan lain sampai harum dan tanak, masukkan ke dalam air rebusan ayam tadi, aduk rata
3. Masukkan udang beri gula garam dan santan, masak sampai mendidih tes rasa, angkat
4. Susun dalam mangkuk saji, bihun, tauge, telur, ayam yang sudah disuwir-suwir, udang, dan daun kemangi, siram dengan kuah, beri taburan bawang goreng, sajikan dengan sambal dan kucuran jeruk nipis.
17. Botok ati ampela bumbu rujak.
Bahan:
- 750 gr ati ampela
- 6 lembar daun pisang seukuran buat bungkus
- 3 lembar plastik seukuran buat bungkus
- Minyak untuk menggoreng
Bumbu diblender jadi satu:
- 8 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 6 buah cabai merah besar
- 20 buah cabai rawit merah
- 1 buah tomat ukuran sedang
- 4 butir kemiri, disangrai
- 2 cm lengkuas, disangrai
- 3/4 sdm gula Jawa
- 65 ml santan instan kental
- 400 ml air
- Garam dan kaldu bubuk secukupnya
Bumbu utuh:
- 3 lembar daun salam
- 6 lembar daun jeruk
- 15 buah cabai rawit utuh
- 3 buah tomat hijau, dipotong
- 3 buah cabai hijau besar, iris serong
Cara membuat:
1. Goreng sebentar ati ampela, tiriskan, lalu potong dadu
2. Susun berurutan daun pisang, di tengah plastik, dan daun pisang lagi di atas. Taruh daun di atas piring atau mangkuk
3. Taruh 1/3 bagian ati ampela ke atas daun, tuang 1/3 bagian bumbu blenderan. Selanjutnya, tambahkan 1 lembar daun salam, 2 daun jeruk, tomat hijau, irisan cabai hijau, dan cabai rawit merah
3. Bungkus dan semat daun pisang dengan lidi atau tusuk gigi. Ulangi proses untuk sisa bahan lainnya
4. Kukus bungkusan dalam api sedang 30-40 menit. Angkat. Botok ati ampela bumbu rujak siap disajikan.