Brilio.net - Usaha kuliner memang tidak pernah ada habisnya. Modalnya yang cukup kecil dan juga produksinya yang bisa dilakukan dari dapur sendiri, membuat bisnis di bidang kuliner dilirik banyak orang. Alat-alat untuk produksinya pun bisa kamu manfaatkan alat-alat yang tersedia di dapurmu. Kamu tinggal fokus memilih jenis bahan utama yang ingin kamu olah.
Salah satu bahan yang bisa kamu olah jadi beragam masakan adalah pisang. Buah satu ini bisa kamu jadi aneka camilan hingga makanan berat. Selain rasanya yang manis, tekstur buah pisang juga nggak akan berubah jika diolah menjadi kreasi makanan.
-
13 Resep olahan pisang sederhana jadi camilan manis, mudah dibuat Bisa jadi camilan manis dan gurih yang bikin nagih~
-
Masak kue apa hari ini? 11 resep kue berbahan pisang yang lezat, manis, dan bisa jadi ide jualan Mengolah pisang menjadi kue membutuhkan pemilihan jenis pisang yang tepat.
-
11 Resep olahan pisang jadi camilan ala kafe, cocok untuk ide jualan Camilan dari pisang ini beraneka ragam, nggak cuma digoreng, lho.
Mengolah pisang menjadi berbagai varian hidangan juga nggak perlu ribet. Kamu bisa membuatnya menjadi olahan yang minim bahan sehingga dapat memangkas biaya pembuatan. Olahan pisang juga cocok disajikan dalam berbagai momen, sehingga cocok menjadi camilan untuk dijual.
Bingung ingin membuat olahan pisang seperti apa untuk dijual? Berikut BrilioFood rangkum dari berbagai sumber, 15 resep olahan pisang untuk jualan yang enak, praktis, dan bikin nagih pada Jumat (13/5).
1. Kroket pisang.
foto: Instagram/@erlinamaisyaroh
Bahan:
- 400 gr pisang, kukus
- 1 sdm tepung terigu
- 1 sdt maizena
- Garam
Isian:
- Cokelat batang
Bahan pelapis:
- 2 sdm tepung terigu
- 5 sdm air
- Tepung panir
- Minyak untuk menggoreng
Cara membuat:
1. Haluskan pisang yang sudah dikukus, tambahkan terigu, maizena dan garam, aduk rata.
2. Gunakan sarung tangan plastik, beri sedikit minyak. Ambil adonan, pipihkan, beri isian dan bentuk.
3. Aduk bahan pelapis hingga rata, celupkan adonan pisang ke dalam bahan pelapis kemudian gulingkan ke dalam tepung panir. Baluri hingga rata.
4. Panaskan minyak, goreng adonan hingga kuning kecokelatan, tiriskan.
2. Pisang karamel.
foto: Instagram/@kulinerfasyaki
Bahan:
- Pisang
- Gula merah
- Gula pasir
- Air sedikit
Cara membuat:
1. Goreng pisang sebentar.
2. Larutkan gula merah dan gula pasir dengan sedikit air sampai jadi karamel.
3. Masukkan pisang aduk-aduk, siap sajikan.
3. Puding nagasari.
foto: Instagram/@wibekti_mulyantari94
Bahan:
- 5 buah pisang raja, iris melintang
- 500 ml santan kelapa
- 5 sdm gula pasir
- 1 sdm tepung maizena
- 3 sdm susu bubuk
- 1/2 sdt garam
- 1 bungkus agar-agar bubuk putih
- 2 lembar daun pandan
Cara membuat:
1. Campur semua bahan kering, kecuali pisang ke dalam panci, aduk rata.
2. Tuang santan sedikit-sedikit hingga agar-agar larut, tambahkan daun pandan.
3. Masak di atas api sedang sambil diaduk hingga mendidih dan gula larut, angkat.
4. Masukkan irisan pisang, aduk rata.
5. Tuangkan adonan ke dalam loyang atau cetakan, diamkan sampai set.
6. Keluarkan puding dari dalam cetakan, iris-iris sesuai selera. Puding nagasari siap disajikan.
4. Bola-bola pisang cokelat.
foto: Instagram/@tetep_indah
Bahan:
- 6 buah pisang
- 1 sdm margarin
- DCC, potong dadu
- 5 sdm terigu serbaguna
- Air
- Bread crumbs
Cara membuat:
1. Kukus pisang 10 menit.
2. Lumatkan pisang, tambah margarin, aduk rata.
3. Bentuk adonan pisang, beri isian DCC, bulatkan.
4. Buat bahan celupan: larutkan tepung terigu dengan air, aduk rata.
5. Celup adonan pisang di bahan celupan, gulingkan di bread crumbs.
6. Goreng bola-bola pisang sampai matang.
7. Bola-bola pisang siap disajikan.
5. Bolu pisang kukus.
foto: Instagram/@xaga_mamam
Bahan:
- 3 buah pisang matang
- 2 butir telur ayam
- 5 sdm tepung terigu
- 5 sdm coconut oil
- 1/2 sdm baking soda
- 3 sdm gula pasir
- Garam
- Bubuk kayu manis
- Meses
Cara membuat:
1. Ayak tepung terigu, bubuk kayu manis dan baking soda supaya tidak bergerindil, sisihkan.
2. Blender pisang, gula dan telur sampai halus, tambahkan tepung yang sudah diayak, aduk sampai tercampur rata.
3. Tambahkan coconut oil dan extra vanilla, aduk kembali sampai kalis.
4. Tuangkan adonan ke dalam loyang yang telah dilumuri minyak supaya tidak lengket tambahkan topping.
5. Kukus selama 30 menit atau sampai matang, angkat dan siap disajikan.
6. Banana roll via Milo.
foto: Instagram/@evhyhandayani2
Bahan:
- 12 buah pisang raja yang sudah matang
- 1 butir telur
- Minyak goreng secukupnya
Bahan isian:
- 100 gr kacang tanah
- 75 gr gula pasir
- 4 sdm margarin
Bahan vla:
- 88 gr Milo
- 70 gr gula pasir
- 15 gr tepung maizena
- 100 ml susu cair full cream
Taburan:
- Keju cheddar parut
Cara membuat:
1. Bahan isian: sangrai kacang tanah hingga matang, buang kulit arinya. Cincang kasar. Campurkan gula pasir dan margarin, aduk rata. Sisihkan.
2. Kocok lepas telur, celupkan pisang yang sudah dikupas kemudian goreng hingga kuning kecokelatan.
3. Belah pisang jangan putus bagian bawahnya, kemudian gilas agak tipis. Beri isian di bagian ujungnya kemudian gulung.
4. Bahan vla: campur semua bahan dan masak hingga mendidih dan mengental.
5. Penyajian: tata beberapa pisang dalam thinwall kemudian siram vla, karena ide jualan, baiknya vlanya ditempatkan di cup kecil, dipisah dengan pisang rollnya.
7. Nugget pisang.
foto: Instagram/@salsa.foodie
Bahan:
- 500 gr pisang, haluskan
- 5 sdm tepung terigu
- 2 sdm susu bubuk
- 4 sdm gula pasir
- 1 butir telur
Cara membuat:
1. Campur semua jadi satu, cetak di loyang, kukus dalam dandang 20-25 menit. Sisihkan.
Bahan pelapis:
- Tepung panir
- 1 butir telur kocok lepas
Cara membuat:
1. Potong-potong adonan yang sudah dingin, masukkan dalam telur kemudian ke dalam tepung panir, lakukan sampai adonan habis. Goreng dalam minyak panas.
2. Sajikan dan beri topping DCC, keju, dan lain-lain.
8. Banana crispy.
foto: Instagram/@lisdawati1811
Bahan:
- 10 buah pisang, potong bagi dua
- 1 bungkus tepung bumbu pisang goreng
- Tepung panir secukupnya
- Selai rasa apel
- Selai rasa blueberry
- Selai cokelat
- Minyak goreng secukupnya.
Cara membuat:
1. Pisang dikupas dibagi dua.
2. Tusuk dengan tusukan ice cream atau
tusukan sate.
3. Seduh tepung bumbu dengan sedikit air jangan terlalu encer.
4. Celupkan pisang ke dalam tepung.
5. Lumuri dengan tepung panir.
6. Goreng sampai kuning keemasan.
7. Angkat tiriskan lalu celupkan ke selai satu persatu.
9. Bolen lilit.
foto: Instagram/@revadyan
Bahan A:
- 150 gr tepung terigu protein tinggi
- 25 gr gula halus
- 60 gr margarin mix butter
- 60 ml air matang
Cara membuat: Campur tepung terigu, gula halus, margarin sampai rata dan berpasir, tambahkan air uleni sampai kalis, diamkan adonan selama 20 menit tutup dengan plastik.
Bahan B:
- 75 gr tepung terigu protein sedang
- 1/2 sdm minyak sayur
- 50 gr margarin mix butter
Cara membuat: Campur semua bahan, aduk rata simpan di wadah tertutup.
Isi:
- Pisang kepok
- Meses
- Keju Cheddar, potong memanjang
Cara membuat: Lelehkan 1 sdm butter, goreng pisang sampai 2 sisi matang, sisihkan.
Cara membuat:
1. Bagi adonan A dan B menjadi 12 buah.
2. Ambil 1 buah adonan A gilas melebar beri adonan B lipat menyerupai amplop.
3. Gilas adonan memanjang, lipat dari atas dan dari bawah.
4. Pindah posisi dan lakukan hal yang sama sekali lagi.
5. Bila dilihat dari samping, akan terbentuk 3 lapisan adonan.
6. Lakukan hingga selesai, istirahatkan 10 menit ditutup plastik.
7. Ambil 1 buah adonan gilas persegi, bagian ujung diberi pisang, keju dan meses. Separuh adonan diberi sayatan, agar saat di gulung terbentuk seperti kisi.
8. Tata di loyang, beri olesan, taburi keju, beri jarak, jangan berdempetan.
9. Panggang selama 45 menit suhu 160- 175°c.
10. Pastel pisang cokelat.
foto: Instagram/@erlinamaisyaroh
Bahan:
- 250 gr tepung terigu
- 1 sdm munjung maizena
- 3/4 sdt garam
- 1/2 sdt gula
- 1 sachet panili
- 50 gr butter
- 110 ml air
- 1 sdm minyak goreng
Isian:
- 14 pisang kepok, potong dadu. Tumis dengan 3 sdm margarin, sisihkan.
- Selai cokelat secukupnya
Cara membuat:
1. Campur tepung terigu, garam, gula, dan vanili hingga rata.
2. Tambahkan margarin, remas dengan ujung jari-jari hingga berbutir halus. Tuangi air dan minyak sambil uleni ringan hingga tercampur rata.
3. Uleni sampai adonan tidak lengket lagi.
4. Bagi adonan menjadi beberapa, gilas adonan agak tipis, isi dengan isian, bentuk dan cetak sesuai selera.
5. Panaskan minyak sampai, masukkan pastel, goreng sampai kecokelatan.
6. Siap disajikan.
11. Putu pisang keju.
foto: Instagram/@myrthamayasari
Bahan 1:
- 1 butir telur
- 4 butir kuning telur
- 140 gr gula pasir
- 6 1/2 gr SP
Bahan 2, blender:
- 200 gr daging pisang raja
- 3/4 sdt air lemon
Bahan 3, ayak:
- 120 gr terigu protein sedang
- 10 gr santan bubuk
- 1/2 sdt baking soda
Bahan 4, aduk rata:
- 65 gr santan instan
- 10 gr air kelapa tua
- 50 gr minyak biji anggur
- 40 gr susu kental manis putih Bendera
- 2 gr butter
- Garam halus
- Essens pisang ambon
Bahan keju:
- 170 gr cream cheese, suhu ruang
- 7,6 gr organic vanilla
- 1/2 sdt air lemon
- 50 gr gula halus
- 15 gr susu kental manis putih Bendera
- 12 gr susu cair full cream
- 1 butir telur
- 13 gr tepung terigu protein rendah
Cara membuat:
1. Adonan keju. Haluskan keju dengan spatula. Masukkan bahan lain kecuali telur dan tepung. Aduk rata lalu masukkan telur, aduk rata.
2. Terakhir tepung, aduk rata. Saring bila perlu. Masukkan piping bag. Tuang di cetakan 1/3 sisihkan.
3. Kocok bahan 1 dengan kecepatan tinggi sampai putih mengembang.
4. Turunkan speed 1, masukkan bahan 2 bertahap. Sampai rata.
5. Masukkan bahan 3 bertahap mixer sampai rata, lalu masukkan bahan 4 bertahap, mixer sampai rata. Matikan mixer, lalu aduk balik. Pastikan tak ada cairan mengendap di bawah.
5. Tuang adonan ke piping bag. Lalu semprot ke cetakan di atas adonan keju. Kukus 20-30 menit sampai matang.
12. Pisang goreng renyah.
foto: Instagram/@tinakitchen.cheddar
Bahan:
- 1 buah pisang tanduk matang
- 3 sdm tepung ketan
- 4 sdm tepung terigu
- 2 sdm gula halus
- 1-4 sdt garam
- 80-90 ml air dingin
- 1 sdm butter cair
- 2 sdt wijen Putih
- 1 sdt wijen hitam
Cara membuat:
1. Campur tepung terigu, tepung ketan, garam, gula halus aduk rata.
2. Masukkan air terus diaduk sampai tercampur rata. Masukkan wijen aduk rata.
3. Masukkan butter cair aduk rata, ambil potongan pisang celupkan ke dalam adonan tepung.
4. Goreng pisang sampai kecokelatan angkat tiriskan dan sajikan.
13. Pisang aci goreng.
foto: Instagram/@nanakoot_
Bahan:
- Pisang yang kematangan
- Tepung tapioka
- Tepung pisang goreng instan
- Air dingin secukupnya
Cara membuat:
1. Haluskan pisang dengan garpu, tambahkan tepung tapioka.
2. Dalam wadah, campur tepung pisang goreng dengan air dingin. Konsistensi adonan sedang.
3. Panaskan minyak. Ambil sesendok adonan pisang, balurkan dengan adonan basah, goreng hingga cokelat keemasan.
4. Pisang aci goreng siap disajikan.
14. Pisang oreo.
foto: Instagram/@buatmakanan.ide
Adonan pisang:
- 9 buah pisang kepok matang
- 4 sdm tepung terigu protein sedang
- Oreo secukupnya
Bahan baluran:
- 5 sdm tepung terigu protein sedang
- 1 jumpat garam
- Air secukupnya
- 1 sdm gulpas
- Tepung roti atau panir secukupnya
Cara membuat:
1. Rebus pisang sekitar 10 menit sampai mendidih, angkat dan saring, dinginkan, lalu kupas pisang, lumatkan hingga halus.
2. Campur pisang dengan tepung terigu, uleni hingga rata. Kemudian ambil adonan 1-2 sdm adonan pisang pipihkan lalu beri Oreo tengahnya, bulatkan kembali hingga oreo terbungkus adonan pisang, kemudian pipihkan adonan dengan pelan, bentuk hingga adonan habis.
3. Untuk bahan pencelup: campur terigu, garam dan gula pasir dengan sedikit air, aduk sampai mengental.
4. Selanjutnya ambil bulatan pisang Oreo celupkan ke dalam bahan pencelup, lalu baluri dengan tepung roti.
5. Goreng pisang Oreo hingga matang atau berwarna kuning kecokelatan. Angkat dan tiriskan.
6. Sajikan pisang Oreo dalam keadaan hangat, supaya bisa menikmati sensasi lumer oreonya.
15. Molen pisang.
foto: Instagram/@dapurpramesti_
Bahan:
- 3 buah pisang kepok
- 100 gr tepung terigu
- 25 gr gula halus
- 25 gr mentega
- 1/2 bks vanili bubuk
- Air es secukupnya
Cara membuat:
1. Campur semua bahan kecuali air aduk rata sampai tercampur.
2. Tambahkan air uleni sampai kalis.
3. Bagi adonan menjadi beberapa bagian supaya mudah menipiskannya.
4. Potong panjang-panjang disesuaikan dengan ukuran pisang.
5. Lilitkan ke pisangnya lakukan sampai semua bahan habis lalu goreng sampai matang.