Brilio.net - Masakan tanpa santan banyak diminati, salah satu alasannya karena lebih sehat. Usut punya usut, jika terlalu banyak mengonsumsi makanan bersantan, bisa bikin kadar kolesterol dan berat badan naik. Di samping itu, masakan yang mengandung santan juga cenderung mudah basi, lho.
Jenis makanan tanpa santan sendiri melimpah banget, apalagi di Indonesia. Bisa yang terbuat dari ayam, daging sapi, telur, sampai hidangan laut atau seafood, dan ikan air tawar. Salah satu jenis ikan yang sering diolah jadi beragam masakan adalah ikan mujair.
-
13 Resep olahan ikan mujair berkuah, lezat, simpel, dan bikin nagih Jangan lupa tambahkan bumbu dan rempah tradisional, ya.
-
13 Resep olahan ikan mujair pedas, sederhana dan menggugah selera Ikan mujair juga kaya mengandung zat besi, sehingga baik untuk menjaga metabolisme tubuh.
-
17 Resep ikan tanpa santan untuk sahur, enak, sederhana, mudah dibuat Selain soal bumbu, kamu juga dapat menyesuaikan jenis ikan sesuai selera.
Sering dikira termasuk dalam golongan ikan air tawar, ternyata ikan mujair merupakan ikan laut, lho. Olahan ikan mujair termasuk punya banyak penggemar karena tekstur dagingnya yang lembut. Selain itu, ikan mujair juga hanya memiliki sedikit tulang atau duri, sehingga lebih mudah disantap.
Ikan mujair bisa diolah jadi masakan tanpa santan yang menggugah selera. Cocok jadi lauk makan sehari-hari. Berikut 15 resep olahan ikan mujair tanpa santan yang nikmat dan sederhana, dilansir BrilioFood dari berbagai sumber, Senin (12/9).
1. Ikan mujair masak asam pedas khas Gayo.
foto: Instagram/@kartikasarah__
Bahan:
- 8 ekor ikan mujair kecil
- 1/2 buah jeruk nipis
- Garam
Bumbu halus:
- 4 siung bawang merah
- 9 buah cabai merah
- 1/2 buah tomat (ukuran sedang)
- 1/2 jempol kunyit
Cara membuat:
1. Bersihkan ikan.
2. Marinasi dengan jeruk nipis sekitar 5-15 menit.
3. Setelah itu, masukkan ke wajan.
4. Masukkan bumbu, beri 3 sendok air.
5. Masukkan garam. Masak dengan api kecil dan tunggu sampai bumbu kering.
2. Kotokan mujair pedas.
foto: Instagram/@dhiahoddie
Bahan:
- 1 kg ikan mujair, buang kotoran dan sisiknya
- Krimer secukupnya
- 3 lembar daun jeruk
- 1 ruas kecil lengkuas
- 1 buah tomat
- 1 batang daun bawang
- Gula, garam, dan kaldu bubuk
Bumbu halus:
- 8 butir bawang merah
- 6 siung bawang putih
- 100 gr cabai rawit
- 4 butir kemiri
- 1/2 sdt ketumbar halus
- 1 ruas kecil kunyit
- 1 ruas kecil jahe
Cara membuat:
1. Goreng ikan mujair sampai kering, angkat, dan tiriskan.
2. Goreng bumbu, haluskan dan tumis, tambahkan daun jeruk, lengkuas, tumis sampai harum. Beri air secukupnya.
3. Masukkan tomat, daun bawang, krimer, gula, garam, dan kaldu bubuk, aduk rata.
4. Masukkan ikan mujair goreng, biarkan sampai kuah mendidih. Angkat dan sajikan.
3. Pecak ikan mujair.
foto: Instagram/@denarositaa
Bahan:
- 2 ekor ikan mujair, bersihkan, beri perasan jeruk nipis dan garam secukupnya
Bahan bumbu:
- 10 buah cabai rawit merah (sesuai selera)
- 3 siung bawang putih
- 5 butir bawang merah
- 1 ruas jahe geprek
- 1/2 ruas kunyit
- 1 ruas kencur
- 1 sdt terasi
- Garam dan gula pasir secukupnya
- Kaldu bubuk secukupnya
- 100-150 ml air panas
- 1 sdm air jeruk limau (opsional)
Cara membuat:
1. Goreng ikan hingga matang dan sisihkan.
2. Tumis bumbu sambal pecak yang sudah dihaluskan, masukkan jahe geprek.
3. Beri air, tambahkan gula, garam, dan kaldu bubuk secukupnya, tambahkan air perasan jeruk limau. Aduk rata, koreksi rasa.
4. Sangrai bumbu sambal pecak.
5. Tata ikan yang sudah digoreng di piring dan siram dengan sambal pecak, siap disajikan.
4. Mujair kuah bumbu Bali.
foto: Instagram/@leni_lenileii22
Bahan:
- 3 ekor ikan mujair, cuci bersih, kerat, lalu lumuri garam dan jeruk nipis
- Air
- Garam, gula merah, penyedap jamur, dan kaldu bubuk
Bumbu halus:
- 7 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 3 butir kemiri
- 6 buah cabai merah keriting
- 3 buah cabai merah besar
- 1/2 sdt jinten
Bumbu cemplung:
- 2 batang serai (geprek)
- 3 butir cengkeh
- 1 buah tomat (potong kecil)
- 5 buah cabai rawit (potong kasar)
Cara membuat:
1. Goreng ikan mujair sampai kering.
2. Tumis bumbu halus, masukkan bumbu cemplung, masak sampai matang dan harum.
3. Masukkan bumbu lalu masukkan ikan, aduk rata.
4. Tambahkan air untuk kuah, aduk rata.
5. Koreksi rasa, angkat, dan sajikan.
5. Ikan mujair pedas manis.
foto: Instagram/@windafebrianis
Bahan:
- 2 ekor ikan mujair ukuran sedang, bersihkan
- 1 batang daun bawang (potong sepanjang 7 cm)
- Air secukupnya
- Gula merah secukupnya
- Minyak goreng
Bahan B (haluskan):
- 6 cabai merah keriting
- 6 cabai rawit setan
- 5 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 kemiri
- 1 ruas kunyit
Bahan C:
- 1 batang serai (geprek)
- 2 daun salam
- 5 cm jahe (geprek)
- 5 cm lengkuas (geprek)
- 3 daun jeruk
Bahan D:
- Garam secukupnya
- Kaldu bubuk secukupnya
- Gula pasir secukupnya
Cara membuat:
1. Goreng Ikan yang sudah dibersikan sampai matang, sisihkan.
2. Tumis bumbu halus, setelah agak harum masukkan bahan C, setelah agak layu tambahkan secukupnya air.
3. Masukkan gula merah, tunggu sampai larut.
4. Masukkan bahan D, lalu masukkan ikan yang sudah digoreng tadi, lalu daun bawang.
5. Tunggu bumbu agak meresap dan air agak menyusut. Koreksi rasa, sajikan.
6. Ikan mujair rempah bumbu tauco.
foto: Instagram/@resepkarissa
Bahan:
- Ikan mujair
- Tauco secukupnya
- 8 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 6 buah cabai merah
- 8 buah cabai hijau
- 1/2 buah tomat
- 1 ruas jahe
- 1 batang daun bawang
- Air secukupnya
- 2 sdm gula merah
- Garam secukupnya
- Kaldu ayam secukupnya
Cara membuat:
1. Goreng semua ikan mujair sampai matang.
2. Iris bawang merah, bawang putih, cabai merah, cabai hijau, daun bawang, dan geprek jahe.
3. Tumis bumbu iris sampai wangi.
4. Masukkan tauco, tumis juga sampai matang.
5. Tambahkan air secukupnya.
6. Tambahkan garam, kaldu ayam, gula merah.
7. Masukkan ikan mujair yang tadi sudah digoreng, aduk dengan bumbu hingga merata.
8. Terakhir masukkan irisan daun bawang, tumis sebentar hingga layu
9. Masakan siap disajikan.
7. Ikan mujair goreng siram sayur.
foto: Instagram/@ibrahimlicious.id
Bahan:
- Ikan mujair
- Jamur kancing
- Tahu
- Wortel
- Timun
- Rawit
- Bawang bombay
- Bawang putih dan bawang merah
- Kunyit
- Kunyit bubuk
- Serai
- Daun jeruk
- Garam himalaya
- Kaldu alami
Cara membuat:
1. Rendam ikan mujair dengan bawang putih dan kunyit yang sudah digiling.
2. Goreng ikan, tiriskan.
3. Tumis bawang merah dan putih.
4. Masukkan serai dan daun jeruk.
5. Masukkan wortel dan timun yang sudah dipotong memanjang.
6. Masukkan jamur kancing.
7. Masukkan tahu.
8. Taburi kunyit bubuk
9. Masukkan cabai. Taburi irisan bawang bombay.
10. Beri garam dan kaldu, beri sedikit air.
11. Angkat dan susun di atas ikan yang sudah digoreng.
8. Mujair kuah pedas.
foto: Instagram/@rinayunitarina
Bahan:
- 1/2 kg ikan mujair
- 3 lembar daun jeruk
- 1 ruas lengkuas
- 1 batang serai
- 1 buah tomat
- Daun bawang
- Cabai rawit merah (sesuai selera)
- Gula, garam, dan kaldu bubuk
Bumbu halus:
- 4 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- Cabai merah dan cabai rawit (sesuai selera)
- 2 butir kemiri
- 1/2 sdt ketumbar
- 1 ruas kunyit
- 1 ruas jahe
Cara membuat:
1. Goreng ikan mujair sampai kering, angkat, dan tiriskan.
2. Haluskan bumbu, tumis dengan ditambahkan daun jeruk, lengkuas dan serai. Tumis sampai harum, tambahkan air secukupnya.
3. Masukkan tomat, daun bawang, gula, garam, dan kaldu bubuk. Aduk rata.
4. Masukkan ikan mujair goreng. Biarkan sampai air mendidih. Angkat dan sajikan.
9. Pesmol ikan mujair.
foto: Instagram/@sisca.nug77
Bahan:
- 2 ikan mujair, goreng jangan terlalu kering
Bumbu halus:
- 3 kemiri yang sudah disangarai
- 2 siung bawang putih
- 3 butir bawang merah
- Jahe secukupnya, geprek
- Garam, gula pasir, dan kaldu jamur
Pelengkap:
- Tomat
- Daun jeruk
- Serai
- Bawang merah goreng
Cara membuat:
1. Tumis bentar bumbu yang telah dihaluskan, tambahkan air.
2. Setelah mendidih, koreksi rasa, masukkan ikan goreng.
3. Tambahkan daun jeruk, serai, dan tomat. Matikan api.
10. Mujair siram tauco.
foto: Instagram/@niluhreni
Bahan:
- 1/2 kg ikan mujair, bersihkan dan kerat dagingnya, lumuri dengan air jeruk nipis
- 2 siung bawang merah, iris
- 2 siung bawang putih, iris
- 1 buah cabai hijau, iris serong
- 1 buah cabai merah, iris serong
- 2 sdm tauco
- 1/2 gelas air matang
- Minyak goreng
- 1 sdm terigu
Cara membuat:
1. Panaskan minyak, taburkan terigu, masukkan ikan mujair dan goreng sampai matang, sisihkan.
2. Tumis bawang merah dan bawang putih sampai wangi, tambahkan cabai dan masak sampai layu.
3. Masukkan tauco dan air matang, masak sampai mendidih.
4. Tata ikan di atas piring, siram dengan tumisan tauco.
11. Mujair bumbu pecel.
foto: Instagram/@ettyyuni
Bahan:
- Ikan mujair, bersihkan dan lumuri air jeruk dan garam, goreng
- 1 sdm air asam
- 1/2 sdt garam
- 1,5 sdm gula merah atau sesuai selera
- Air untuk memasak
- Minyak untuk menumis
- 3 Bawang putih cincang
Bumbu halus:
- 150 gr kacang tanah goreng
- 2 cabai merah
- 7 cabai rawit
- 3 cabai merah keriting
Cara membuat:
1. Panaskan minyak, tumis bawang putih hingga harum.
2. Masukkan bumbu halus tumis sebentar.
3. Masukkan air dan bumbu yang lain.
4. Masak sampai mendidih, masukkan ikan.
5. Masak hingga air menyusut, tes rasa.
6. Matikan api, angkat, siap dihidang kan.
12. Mujair panggang madu.
foto: Instagram/@yulianatunggadewi_18
Bahan:
- 1 kg mujair
- Minyak goreng
Bumbu rendaman:
- 2 siung bawang putih
- 1 sdt ketumbar
- 2 cm kunyit
- 2 lembar daun jeruk
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1/2 buah jeruk nipis peras airnya
Bumbu oles:
- 1 sdt bawang putih bubuk
- 1/2 sdt merica bubuk
- 3 sdm kecap manis
- 5 sdm madu
- 1 sdt kaldu jamur
Cara membuat:
1. Cuci dan bersihkan ikan, buang insangnya.
2. Haluskan semua bumbu rendaman, lalu rendam selama 15 menit.
3. Goreng ikan sampai setengah matang.
4. Olesi dengan bumbu oles.
5. Panggang di teflon tanpa dioles minyak atau margarin.
6. Bolak-balik, olesi lagi dengan bumbu sampai matang.
7. Siap dihidangkan.
13. Mujair goreng sambal.
foto: Instagram/@alifawahib
Bahan:
- 4 ekor mujair ukuran sedang, bersihkan, kerat, lalu lumuri air jeruk nipis dan garam, diamkan 10 menit
- 4 buah tomat hijau, potong
- 4 lembar daun jeruk buang tulang daunnya
- Garam dan gula secukupnya
- Minyak untuk menggoreng dan menumis
Bumbu tumbuk:
- 6 butir bawang merah
- 4 butir kemiri
- 1 sdm terasi bakar
- Cabai keriting merah dan hijau
- Cabai rawit
Cara membuat:
1. Cuci ikan, tiriskan, lalu goreng kering, sisihkan.
2. Tumis bumbu tumbuk dan daun jeruk sampai wanginya keluar, tambahkan air kira-kira 150 ml, aduk.
3. Masukkan tomat hijau potong, garam, gula, dan penyedap.
4. Biarkan sampai air surut dan habis, cicipi rasa. Matikan api, siramkan di atas ikan yang sudah digoreng.
14. Ikan mujair rica-rica.
foto: Instagram/@ptlumbungrejekiberkah
Bahan:
- 500 gr ikan mujair
- 1 ikat daun kemanggi
- 250 ml air
- 1 sdt gula putih
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt kaldu bubuk
Bumbu halus:
- 100 gr cabai keriting merah
- 8 siung bawang putih
- 10 butir bawang merah
- 1 ruas kunyit
- 1 ruas jahe
Bumbu Pelengkap:
- 1 batang serai digeprek
- 1 ruas lengkuas dipegrek
- 2 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk
Cara membuat:
1. Goreng kering ikan mujair yang telah dibersihkan lalu tiriskan.
2. Haluskan bumbu.
3. Panaskan minyak, masukkan bumbu halus dan tumis, setelah wangi masukkan bumbu pelengkap.
4. Tambahkan air, aduk rata, masukkan garam, gula, dan kaldu bubuk.
5. Jika sudah mendidih masukkan mujair, bolak-balik agar merata dengan bumbu.
6. Masukkan daun kemangi, masak sebentar.
7. Angkat lalu sajikan dan mujair siap dinikmati.
15. Mujair cabai hijau.
foto: Instagram/@aidiskitchen
Bahan:
- 3 ikan mujair ukuran sedang, bumbui, goreng
- 9 buah cabai hijau besar
- 2 buah tomat hijau (tomat mentah)
- 15 buah cabai rawit hijau
- 2 butir kemiri
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1/2 ruas jahe
- 100 ml air
- 1/2 sdt ketumbar bubuk
- Gula dan garam secukupnya
Cara membuat:
1. Haluskan kasar cabai hijau, cabai rawit, tomat hijau, kemiri, bawang, dan jahe.
2. Tumis hingga layu.
3. Tambahkan air, ketumbar bubuk, gula, garam, lalu masak hingga air mulai menyusut. Jangan lupa koreksi rasa.
4. Sajikan dengan dituangkan di atas ikan yang sudah digoreng.