1. Terong kuah santan.

foto: Instagram/@endang_maiyani

Bahan:
- 3 buah terong
- Segenggam teri
- 65 ml santan instan
- 4 siung bawang merah, iris tipis
- 2 sdm cabai merah giling
- Air secukupnya

Cara membuat:
1. Potong-potong terong, lalu cuci dan goreng. Sisihkan.
2. Tumis bawang merah hingga harum, lalu masukkan cabai giling. Masak hingga setengah matang, kemudian masukkan santan dan air. Aduk-aduk.
3. Masukkan teri dan tunggu hingga mendidih. Kemudian masukkan terong yang sudah di goreng tadi. Aduk-aduk.
4. Masak hingga kuah menyusut. Angkat dan siap dihidangkan.

2. Mangut lele terong.

foto: Instagram/@wulanfoods

Bahan:
- Ikan Lele (cuci bersih, lumuri garam dan jeruk nipis, lalu goreng, tiriskan)
- Terong bulat
- Santan secukupnya
- Air secukupnya

Bumbu halus:
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 9 buah cabai rawit
- 2 butir kemiri
- 1/2 sdt ketumbar bubuk
- 1/2 sdt kencur bubuk
- 1/2 sdt kunyit bubuk
- Garam secukupnya
- Gula merah secukupnya
- Penyedap rasa secukupnya

Bumbu tambahan:
- 1 batang serai geprek
- 1 ruas laos geprek
- 3 lembar daun jeruk
- 3 lembar daun salam

Cara membuat:
1. Cuci bersih, kemudian lumuri dengan garam dan jeruk nipis, lalu goreng dan tiriskan. Sisihkan.
2. Tumis bumbu halus dan bumbu tambahan sampai harum. Lalu masukkan air dan santan, aduk dan tunggu mendidih.
3. Lalu masukkan terong, masak sebentar kemudian masukkan ikan lele, masak sampai kuah sedikit menyusut.
4. Koreksi rasa, angkat dan sajikan.

3. Opor terong.

foto: Instagram/@aisyah_aisari

Bahan:
- 4 terong ungu atau hijau, kupas lalu belah jadi 2
- 65 ml santan instan kara
- Garam
- Gula
- Kaldu ayam bubuk
- 500 ml air

Bumbu halus:
- 7 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 2 cm kunyit
- 3 butir kemiri
- 2 cm jahe
- 2 cm lengkuas
- 1 sdt ketumbar bubuk

Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus sampai benar benar matang.
2. Masukkan terong aduk rata, lalu air dan santan, aduk rata kembali.
3. Setelah mendidih masukkan garam, gula, dan kaldu bubuk secukupnya aduk rata lalu masak kembali sampai kuah menyusut dan terong matang.

4. Pecak terong bakar.

foto: Instagram/@hezadaffa

Bahan:
- 50 ml santan kental
- 2 buah terong ungu, potong-potong
- 150 ml air

Bumbu halus:
- 2 cm kencur
- 1 cm terasi
- 1 siung bawang putih
- 2 siung bawang merah
- 3 butir kemiri
- 1 buah cabai merah
- 4 buah cabai rawit
- Garam, gula, dan kaldu bubuk secukupnya

Cara membuat:
1. Bakar terong sampai empuk. Sisihkan.
2. Tumis bumbu halus sampai wangi, lalu tuangkan santan dan air secukupnya.
3. Penyet terong sampai agak hancur bentuknya. Kemudian masukkan terong ke dalam kuah santan dan masak sebentar saja.
4. Angkat dan siap disajikan.

5. Terong tahu kuah santan.

foto: Instagram/@qiutin.kitchen

Bahan:
- 3 buah terong, belah menjadi 2 lalu potong-potong
- 1 buah tahu sutra, potong-potong-potong lalu goreng
- 1 lembar daun salam
- 6 buah cabai hijau, iris
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 500 ml santan
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt gula pasir
- 1/4 sdt kaldu jamur
- Minyak untuk menumis

Bumbu halus:
- 6 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 2 butir kemiri
- 6 buah cabai keriting

Cara membuat:
1. Panaskan minyak di wajan, lalu tumis bumbu halus hingga wangi. Masukkan daun salam dan lengkuas, masak hingga bumbu layu.
2. Masukkan terong, tahu dan cabai hijau. Tumis hingga layu.
3. Tambahkan santan, garam, gula, dan kaldu jamur. Masak hingga semua bahan matang dan bumbu meresap. Angkat dan siap disajikan.