2. Ceker gobyos.

foto: Instagram/@lestarisahidin

Bahan:
- 9 buah ceker ayam
- 9 butir bawang merah
- 5 butir bawang putih
- 30 buah cabai rawit setan
- 5 lembar daun jeruk
- 1 cm kunyit
- 1 cm jahe
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- Gula dan garam
- 300 ml air

Cara membuat:
1. Bersihkan ceker, rebus dengan jahe dan daun jeruk tunggu sampai ceker empuk, buang air bekas rebusan.
2. Blender bawang merah, bawang putih, cabai, jahe, dan kunyit.
3. Tumis bumbu yang sudah diblender sampai harum, masukkan daun jeruk tambahkan air, aduk sampai mendidih.
4. Setelah air mendidih masukkan ceker yang sudah direbus, tunggu sampai meresap tambahkan gula dan garam.
5. Aduk-aduk sampai air menyusut. Setelah air menyusut tes rasa. Matikan api, sajikan.

3. Ceker masak cabai tausi.

foto: Instagram/@maybelin_ma

Bahan:
- Ceker
- Air dingin
- Cabai
- Tomat
- Jahe
- Garam
- Gula
- Kecap manis
- Lada bubuk

Bumbu halus:
- Bawang merah
- Bawang putih
- Kemiri, bakar
- Cabai merah
- Tausi

Cara membuat:
1. Goreng ceker sampai warnanya kecokelatan, tiriskan.
2. Tumis bumbu halus sampai wangi.
3. Masukkan cabai iris, tomat, jahe, dan daun salam.
4. Tuang air sedikit, garam, gula, merica, bubuk pala, kecap manis, dan kaldu jamur.
5. Masukkan ceker yang sudah digoreng.
6. Masak hingga bumbu menyusut.

4. Ceker krispi.

foto: Instagram/@yzmalicious

Bahan:
- 500 gram ceker
- 2 batang sereh
- 1 sdm garam

Bahan pelapis kering:
- 100 gram tepung bumbu
- 200 gram tepung roti atau panir

Bahan pelapis basah:
- 1-2 butir telur, kocok lepas

Cara membuat:
1. Rebus bahan utama sampai ceker empuk. Angkat, bilas, tiriskan.
2. Gulingkan ceker ke tepung bumbu, celupkan ke kocokan telur, gulingkan ke tepung roti.
3. Goreng di minyak panas dan banyak sampai garing golden brown. Angkat dan Tiriskan.
4. Sajikan dengan sambal cocolan favorit masing-masing.

5. Soto ceker.

foto: Instagram/@meyra_mullyasari

Bahan:
- 1/2 kg ceker ayam
- 3 buah wortel, iris
- Daun salam dan sereh
- Daun bawang

Bahan halus:
- 3 buah kemiri
- 3 siung bawang putih
- 4 siung bawang merah
- Kunyit
- Jahe

Cara membuat:
1. Ceker cuci bersih kemudian rebus, air rebusan pertama buang ganti baru rebus kembali.
2. Masukkan irisan wortel.
3. Tumis bahan halus, daun salam, dan sereh, sampai wangi. Kemudian masukkan ke dalam rebusan ceker tadi.
4. Lalu masukkan garam, penyedap, dan gula pasir, tunggu sampai mendidih dan empuk. Taburi daun bawang.

6. Ceker garang asem.

foto: Instagram/@dewi.yuliana23

Bahan:
- 500 gram ceker ayam, bersihkan dan beri - Perasan air jeruk nipis
- 8 buah belimbing wuluh, potong-potong
- 2 buah tomat merah, potong-potong
- cabai rawit merah sesuai selera
- 1 batang daun bawang, iris
- 2 lembar daun salam
- 1 batang sereh memarkan
- 4 lembar daun jeruk, sobek-sobek
- Garam, kaldu jamur, merica bubuk, dan gula pasir
- Air secukupnya

Bumbu halus:
- 6 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 sdt ketumbar butiran
- 2 butir kemiri
- Jahe, kunyit dan lengkuas

Cara membuat:
1. Masukkan ceker ke dalam wajan yang berisi air mendidih, masak sebentar lalu angkat tiriskan dan buang airnya, rebus kembali ceker dengan air yang baru.
2. Tumis bumbu halus sampai wangi, masukkan daun salam, serai dan daun jeruk masak terus sampai bumbu benar-benar matang dan mengeluarkan minyak.
3. Masukkan bumbu tumisan ke dalam rebusan ceker, beserta sisa bahan lain kecuali daun bawang.
4. Bumbui dengan garam, kaldu jamur, merica bubuk dan sedikit gula, aduk rata dan masak terus sampai bumbu meresap dan ceker benar-benar empuk, koreksi rasa sesuaikan selera.
5. Terakhir masukkan irisan daun bawang, sajikan.

7. Baby buncis siram ceker saus pedas manis.

foto: Instagram/@ndaruungu

Bahan:
- 100 gr baby buncis
- 250 gr ceker ayam
- Wijen sangrai secukupnya
- 3 sdm kecap manis
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap asin
- 1 sdm saus tomat
- 1/2 sdt lada bubuk
- 100 ml air
- Garam secukupnya
- Kaldu jamur secukupnya

Bumbu halus:
- 4 siung bawang merah
- 1 siung bawang putih
- 5 buah cabai merah keriting
- 20 buah cabai rawit merah
- 1 cm jahe

Cara membuat:
1. Didihkan air, tambahkan garam secukupnya, masukkan baby buncis. Rebus kurang lebih 3-5 menit, angkat, tiriskan. Tata di piring.
2. Didihkan air, masukkan ceker dan 2 lembar daun salam. Rebus ceker sampai empuk. Angkat dan tiriskan ceker jika sudah empuk.
3. Tumis bumbu halus sampai harum dan matang, masukkan air, kecap manis, kecap asin, saus tiram, saus tomat, lada bubuk, garam, dan kaldu jamur secukupnya. Aduk rata semuanya, lalu masukkan ceker.
4. Masak dengan api kecil sampai kuah menyusut dan bumbu meresap. Koreksi rasa. Siap disajikan dengan baby buncis.

8. Ceker pedas.

foto: Instagram/@ayudiahrespatih

Bahan:
- 500 gr ceker ayam
- 700 ml air
- 3 lembar daun salam
- 1 sdm kecap manis
- Gula pasir, garam, kaldu bubuk non msg
- 1 gelas air sisa rebusan ceker
- 5 buah cabai rawit utuh
- Minyak goreng

Bumbu halus:
- 10 buah cabai rawit merah
- 6 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 3 butir kemiri
- 2 ruas jari kunyit
- 3 lembar daun jeruk
- 2 cm lengkuas
- 1 1/2 ruas jari jahe

Cara membuat:
1. Rebus ceker dengan air dan daun salam di panci presto selama 15-20 menit. Angkat. Ambil kuah kaldunya. Sisihkan.
2. Tumis bumbu halus hingga wangi, tuang air, masak hingga mendidih, masukkan kaldu bubuk garam, gula, dan kecap.
3. Masukkan ceker, aduk. Masak hingga kuah menyusut, cicipi sajikan hangat.

9. Ceker masak kecap.

foto: Instagram/@ocha_chupid

Bahan:
- 1 kg ceker, bersihkan rebus dengan jahe geprek, lengkuas, daun salam, dan daun jeruk hingga empuk, sisihkan

Bumbu halus:
- 7 siung bawang putih
- 12 siung bawang merah
- 5 butir kemiri
- 1 sdm ketumbar bulat
- Sejumput jinten

Bumbu lain:
- 2 cm jahe geprek
- 2 cm lengkuas geprek
- 1 batang serai
- 3 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 1 sdm saus tiram
- 3-4 sdm kecap manis
- Gula, garam, merica, dan kaldu bubuk secukupnya
- Cabai rawit utuh secukupnya

Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus bersama bumbu-bumbu lain hingga harum dan matang, beri air kaldu secukupnya.
2. Masukkan ceker, bumbui dengan saus tiram, kecap manis, gula, garam, merica, dan kaldu bubuk.
3. Masukkan cabai rawit utuh, kecilkan api masak hingga kuah meresap.
4. Terakhir taburi dengan bawang goreng, siap disajikan.

10. Ceker mercon kemangi.

foto: Instagram/@reseprumahmakan

Bahan:
- 500 gr ceker ayam
- Minyak
- 300 ml air
- Segenggam daun kemangi
- 1/2sdt garam
- 1/2sdm gula pasir
- 1 sdm gula merah, disisir
- Sebatang sereh
- 2 lembar daun jeruk purut

Bumbu halus:
- 8 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 3 cabai besar merah
- cabai rawit sesuai selera
- Seruas jari jahe

Cara membuat:
1. Rebus atau presto ceker ayam sekitar 15 menit. Sisihkan
2. Haluskan bumbunya. Tumis hingga wangi dan matang.
3. Tambahkan air tunggu hingga mendidih dan masukkan cekernya, masukkan sereh, daun jeruk, gula pasir, gula merah, dan garam.
4. Aduk hingga airnya menyusut dan bumbu meresap ke dalam cekernya. Jangan lupa koreksi rasanya.
5. Terakhir masukkan segenggam kemangi dan aduk lagi hingga kemangi layu.
6. Sajikan selagi hangat.

11. Ceker lombok ijo.

foto: Instagram/@de_chicken

Bahan:
- 50 biji ceker ayam, rebus sampai empuk
- 1/2 kg cabai ijo kriting haluskan
- 1/4 kg cabai rawit ijo haluskan
- 6 siung bawang putih haluskan
- 5 siung bawang merah
- 2 batang serai potong serong
- 3 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk
- 1 ruas lengkuas memarkan
- Garam gula
- Air
- Minyak goreng

Cara membuat:
1. Tumis bawang merah, daun salam, daun jeruk, serai, lengkuas sampai beraroma.
2. Lalu masukkan bumbu yang sudah dihaluskan, masak sampai agak matang.
3. Bumbui dengan garam, gula lalu masukkan ceker yang sudah direbus.
4. Aduk hingga merata, lalu tutup sampai bumbu meresap dan berkurang kadar airnya.
5. Setelah meresap, angkat dan sajikan.

12. Ceker teriyaki.

foto: Instagram/@dapurrias

Bahan:
- 1/2 kg ceker ayam
- 1 bungkus saus teriyaki
- 2 sdm kecap manis
- 2 siung bawang merah
- 1 siung bawang putih
- 1 cm jahe, geprek
- 1 batang daun bawang
- 2 buah cabai rawit
- 1/2 sdt lada
- 1/2 sdt gula
- 1/2 buah bawang bombay

Cara membuat:
1. Ungkep ceker.
2. Setelah itu tiriskan, goreng sebentar ceker agar tekstur kesat. Sisihkan.
3. Tumis bawang merah, bawang putih, dan jahe sampai harum. Setelah harum, masukkan ceker dan beri sedikit air.
4. Lalu masukkan saus teriyaki, kecap, lada, gula, dan cabai rawit. Aduk-aduk.
5. Terakhir masukkan daun bawang dan bawang bombay, aduk lagi. Angkat, koreksi rasa. Sajikan.

13. Ceker kuah santan pedas.

foto: Instagram/@dhiahoddie

Bahan:
- 1 kg ceker, bersihkan
- 1 ruas kecil lengkuas
- 2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 1 batang serai, geprak
- 2 buah tomat, iris-iris
- 2 batang daun bawang, iris-iris
- Santan secukupnya
- Minyak secukupnya

Bumbu halus :
- 7 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 50 gr cabai rawit, uleg kasar
- 1 ruas kecil jahe
- 3 butir kemiri

Cara membuat:
1. Presto ceker dengan air secukupnya selama 30 menit (dihitung ketika suara mulai mendesing), angkat dan tiriskan.
2. Tumis bumbu halus, lengkuas, daun salam, daun jeruk, dan serai sampai harum, tambahkan air secukupnya. Selanjutnya beri gula, garam, dan kaldu bubuk.
3. Masukkan ceker yang sudah dipresto. Ungkep sebentar dengan bumbu sampai air sedikit menyusut. Masukkan santan.
4. Tambahkan irisan tomat dan daun bawang. Aduk-aduk hingga mendidih, tes rasa.
5. Angkat dan siap dihidangkan.