Brilio.net - Selama bulan Ramadhan, memang banyak sekali menu masakan yang menggugah selera. Mulai dari makanan lokal hingga internasional. Salah satu yang selalu menarik perhatian adalah makanan khas Jawa Timur. Tak hanya dikenal enak, namun makanan ini juga cocok dijadikan menu buka puasa. Menu buka puasa khas Jawa Timur sangat beragam, mulai dari takjil sampai aneka hidangan berat.
Kalau kamu bosan dengan menu buka puasa yang itu-itu saja, coba bikin masakan khas Jawa Timur. Tak perlu khawatir, masakan khas Jawa Timur sangat mudah dibuat. Bahan-bahannya pun mudah didapat dan harganya terjangkau.
-
11 Resep masakan rumahan khas Jawa Timur, nikmat dan antigagal Masakan dari daerah ini terkenal dengan paduan rasa gurih, pedas, dan manis yang bikin ketagihan.
-
13 Resep bumbu rawon khas Jawa Timur, rempahnya sedap bikin nagih Masyarakat Jawa Timur biasanya menambahkan mesoyi atau sejenis pohon yang batangnya bisa dijadikan rempah pada masakan.
-
11 Resep masakan rumahan ala Jawa, lezat dan menggugah selera Masakan rumahan ala Jawa terkenal dengan cita rasanya kaya dan beragam.
Masakan khas Jawa Timur ini bisa bikin kenyang dan pastinya menggugah selera. Berikut sejumlah resep menu buka puasa khas Jawa Timur, dilansir BrilioFood dari berbagai sumber pada Kamis (14/4).
1. Rawon.
foto: Instagram/@dapur_gina_gita
Bahan:
- 500 gr daging tetelan, potong dadu
- 3 cm lengkuas, memarkan
- 2 batang serai, memarkan
- 5 daun jeruk purut
- 3 daun salam
- 2 sdt garam
- 1 sdt gula pasir
- 3 sdm minyak goreng untuk menumis
- 1 liter air untuk merebus
- 12 butir bawang merah
- 5 butir bawang putih
- 4 buah cabai merah
- 6 buah kluwek
- 6 butir kemiri, sangrai
- 3 cm kunyit
- 1 sdt ketumbar
- 1 sdt merica bubuk
- 1 sdt terasi goreng
- 1 sdt asam Jawa
Pelengkap:
- Tauge pendek
- Telur asin
- Sambal terasi
- Tempe goreng
- Kerupuk udang
- Bawang goreng untuk taburan
- Ketimun
- Daun kemangi
Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus, lengkuas, serai, daun salam dan daun jeruk purut sampai harum, masukkan daging, aduk sampai daging kaku.
2. Masukkan air, garam dan gula pasir, masak sampai daging empuk dan bumbu meresap, angkat dan sajikan bersama pelengkapnya.
Masakan Jawa Timur Identik Pedas.
2. Soto Lamongan.
foto: Instagram/@orange_cooking
Bahan:
- 500 gr daging ayam potong
- 2 liter air
- 3 sdm minyak sayur
Bumbu halus:
- 6 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 kelingking kunyit bakar
- 1 ruas kecil jahe
- 3 butir kemiri sangrai
- 1 sdt ketumbar bubuk sangrai
- 1/4 sdt lada bubuk
- 1 batang serai, geprek
- 1 ruas jempol lengkuas, geprek
- 2 daun salam
- 4 daun jeruk
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt gula pasir murni
- 1/2 sdt kaldu jamur
- 1 batang daun bawang iris kasar
Pelengkap:
- Soun
- Seledri iris halus
- Sambal rawit
- Jeruk nipis
- Koya
- Kerupuk udang
- Tomat
- Telur rebus
Cara membuat:
1. Rebus ayam yang sudah dicuci bersih hingga berbusa kemudian buang busanya masukkan daun salam, daun jeruk, serai dan lengkuas.
2. Panaskan minyak tumis bumbu halus hingga matang kemudian masukkan ke dalam rebusan ayam dan biarkan bumbu meresap serta ayam empuk.
3. Angkat ayam kemudian suwir-suwir atau bisa digoreng dulu sebelum di suwir.
4. Susun dalam mangkok pelengkap dan tuang kuahnya. Soto Lamongan siap disajikan.
3. Rujak cingur.
foto: Instagram/@filanigunady
Bahan:
- 1/4 kg cingur sapi, rebus
- Tahu
- Tempe goreng
- Kentang
- Kangkung
- Tauge rebus
- Lontong
- Nanas
- Timun
Bahan bumbu:
- 200 gr kacang tanah, goreng
- 2 sdm bawang putih goreng
- 6 sdm petis
- 6 buah cabai rawit
- 1 buah pisang klutuk
- 50 gr gula merah
- Terasi
- Air asam Jawa
- Air secukupnya
Cara membuat:
1. Haluskan semua bahan bumbu.
2. Saat bumbu sudah jadi, masukkan semua bahan.
3. Aduk hingga semuanya tercampur menjadi satu.
4. Rujak cingur siap disajikan.
4. Rujak soto.
foto: Instagram/@jalanjajannonton
Bahan isi rujak:
- 150 gr kangkung, rebus
- 50 gr kacang panjang, rebus
- 100 gr tauge, rebus
- 2 buah tahu putih, goreng
- 1 papan tempe, goreng
- 1 buah mentimun, potong-potong
- 2 buah lontong, potong-potong
Bumbu rujak:
- 100 gr kacang tanah, goreng dengan kulit
- 2 buah pisang batu
- 1 sdt gula merah
- 50 gr petis
- 1 sdt garam
- 1 sdm air asam Jawa
- 50 ml air
Bahan soto:
- 200 gr daging sapi has dalam
- 1/2 liter air, untuk merebus
- 2 batang seledri
- 2 batang daun bawang, iris tipis
- 2 sdm minyak
- 2 cm lengkuas
- 2 batang serai
- 5 lembar daun jeruk
- 2 sdt penyedap rasa
- 2 sdt kecap manis
- 7 butir bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 2 cm kunyit
- 2 cm jahe
- 2 sdt merica putih bubuk
- 4 butir kemiri, sangrai
Pelengkap:
- Seledri, iris tipis
- Daun bawang, iris tipis
- Bawang goreng
Cara membuat:
1. Haluskan semua bahan bumbu rujak.
2. Rebus daging hingga empuk, angkat. Ambil kaldunya lalu potong-potong daging. Sisihkan.
3. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan daun jeruk, lengkuas, serai, dan daun bawang.
4. Masukkan air kaldu, penyedap rasa, kecap manis, aduk rata.
5. Tata semua bahan isi rujak dalam mangkuk, beri bumbu rujak ke atasnya, kemudian siram dengan kuah soto, sajikan dengan pelengkap.
5. Tahu campur Lamongan.
foto: Instagram/@as3destarz
Bahan kuah:
- 500 gr daging sapi
- 1 jempol lengkuas, geprek
- 2 serai, geprek
- 3 daun jeruk
- 2 sdm gula merah sisir
- Garam
- Kaldu bubuk
- Air matang
Bumbu halus kuah:
- 10 bawang putih
- 12 bawang merah
- 6 kemiri
- 1 sdm ketumbar butiran
- 1 sdm merica bubuk
- 1/2 sdt jinten
- 1/2 sdt pala bubuk
- 3 ruas jahe
- 3 ruas kunyit
Bahan lentho:
- 1/2 kg singkong, parut
- 2 sdm tepung kanji
- 1 sdm maizena
Bumbu halus lentho:
- 3 bawang merah
- 2 bawang putih
- 1 sdt ketumbar butiran
- 2 ruas kunyit
- 1 daun jeruk
- Garam
- Kaldu bubuk
Bahan bumbu petis:
- 100 gr petis udang kualitas baik
- 50 gr petis kualitas sedang
- 3 sdm bawang putih goreng
- 1 sdm gula merah sisir
- 1 sdm gula pasir
- Garam secukupnya
- Kaldu bubuk jamur secukupnya
- Air matang
Bahan sambal:
- 2 bawang putih
- 15 cabai rawit
- 5 cabai merah keriting
- Garam
Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus bersama bumbu pelengkap hingga matang. Masukkan ke dalam kuah kaldu dan biarkan mendidih.
2. Masukan daging yang sudah dipotong-potong, gula merah, garam dan kaldu bubuk. Aduk rata dan koreksi rasa.
3. Untuk lentho, campur semua bahan menjadi satu. Bentuk bulat lonjong. Goreng hingga matang dan kuning kecokelatan.
4. Bumbu petisnya, rebus petis bersama bawang, gula, kaldu bubuk dan garam. Aduk-aduk hingga rata dan tidak menggumpal. Masak hingga kental. Angkat dan sisihkan.
5. Untuk sambalnya, rebus semua bahan hingga empuk. Ulek hingga halus, tambahkan air kuah daging sedikit saja hanya untuk mencampurkan sambal.
6. Cara penyajiannya, letakkan petis di dasar piring. Beri irisan tahu, irisan lentho, irisan selada, soun dan tauge. Siram dengan kuah panas bersama daging. Beri taburan bawang goreng, sambal dan kerupuk aci.
6. Lepet jagung.
foto: Instagram/@al.rasyi.kitchen
Bahan:
- 4 buah jagung manis, blender halus
- 6 sdm maizena
- 3 sdm tapioka
- 1 butir kelapa parut
- 80 gr gula pasir
- Sejumput garam
- Kulit jagung secukupnya, cuci bersih
Cara membuat:
1. Panaskan kukusan hingga beruap.
2. Campur semua bahan, aduk rata, koreksi rasa.
3. Ambil selembar kulit Jagung, letakkan 3 sdm adonan di atasnya, gulung lipat padatkan, jangan ada bagian yang masih terbuka. Lakukan sampai habis.
4. Kukus 30 menit atau hingga matang.
5. Angkat sajikan.
7. Nasi krawu Gresik.
foto: Instagram/@byviszaj
Bahan empal suwir:
- 500 gr daging sapi
- 3 bawang putih, haluskan
- Air asam Jawa
- 1 sdm Kecap manis
- Garam
- Gula
Sambal petis:
- 3 cabai merah besar
- 20 cabai rawit
- 1 sdt terasi
- 1 sdm petis
- Gula
- Garam
Serundeng kuning:
- 150 gr kelapa parut
- 2 Daun jeruk
- Gula
- Garam
Bumbu halus:
- 5 bawang merah
- 2 bawang putih
- 1 sdt kunyit bubuk
- 1 sdt ketumbar
Serundeng merah:
- 150 gr kelapa parut
- 2 daun jeruk
- Gula
- Garam
Bumbu halus:
- 3 cabai merah besar
- 5 bawang merah
- 2 bawang putih
- 1/2 sdt kunyit bubuk
- 1 sdt ketumbar
Pelengkap:
- Nasi putih
- Telur asin
- Timun
Cara membuat:
1. Mengolah daging empal: rebus daging sampai empuk, angkat lalu suwir-suwir daging. Tumis bawang putih sampai wangi lalu masukkan daging suwir dan air asam Jawa. Bumbui dengan garam, gula dan kecap. Beri secukupnya air lalu masak sampai air menyusut, cek rasa.
2. Mengolah sambal petis: goreng cabai merah dan cabai rawit. Lalu ulek bersama semua sisa bahan lainnya, cek rasa. Goreng kembali sambal sebentar.
3. Mengolah serundeng kuning atau merah: campur kelapa parut bersama bumbu halus aduk rata. Bumbui dengan garam dan gula. Sangrai pada wajan di api kecil sampai matang dan kering.
4. Tata semua, dan sajikan pada piring saji.
Ada Pecel Madiun Juga, Lho.
8. Bebek sinjay Madura.
foto: Instagram/@nindriany17
Bahan:
- 4 bawang putih
- 1 sdt ketumbar
- 1 ruas jari jahe
- 2 ruas kunyit
- 3 ruas lengkuas
- 5 daun jeruk
- 2 daun salam
- 1 batang sereh, geprek
- Garam secukupnya
- Air secukupnya
Cara membuat:
1. Aduk bumbu halus, daun jeruk, salam, sereh dengan bebek, tambah garam dan air, tata di panci presto. Tiriskan, lalu goreng.
2. Untuk bumbu hitamnya, ambil air dan bumbu sisa ungkepan ,masak lagi dalam wajan, tambahkan gula merah sedikit, air asam Jawa, masak hingga bumbu mengering dan mengeluarkan minyak.
3. Sajikan di piring dengan nasi hangat.
9. Pecel Madiun.
foto: Instagram/@resepmasaksendiri
Bahan:
- Kangkung
- Kacang panjang
- Tauge
- Bayam
- Daun singkong
- Timun iris tipis
Bahan bumbu pecel:
- Cabai rawit merah
- Gula merah
- Kacang tanah goreng
- Kencur
- Kulit jeruk purut
- Bawang putih
- Garam
- Air matang
Cara membuat:
1. Ulek cabai, bawang putih, tambahkan gula, kacang goreng, garam, dan kulit jeruk purut, ulek rata.
2. Siapkan wadah masukkan bumbu ulek tuang air sedikit demi sedikit sampai agak kental. Koreksi rasa.
3. Siapkan wadah masukkan bahan sayuran dan timun, tuang bahan bumbu aduk sampai rata. Siap disajikan.
10. Lontong balap Surabaya.
foto: Instagram/@reseppraktisharian
Bahan:
- 300 gr tauge
- 5 siung bawang putih
- 4 siung bawang merah
- Daun bawang
- Daun seledri
- 1 liter kaldu sapi
- 2 sdm minyak
- 1 sdt kaldu bubuk
- 1/4 sdt lada bubuk
- Garam dan gula
Bahan pelengkap:
- Lontong
- Tahu goreng
- Lento kacang tolo
- Bawang goreng
- Kecap manis
Bahan lento kacang tolo:
- 200 gr kacang tolo direbus
- 5 siung bawang putih halus
- 2 cm kencur halus
- Putih telur
- 2 lembar daun jeruk, iris tipis
- 3 buah cabai rawit
- Garam dan gula
Bahan sambal petis:
- 3 sdm petis udang
- 15 cabai rawit
- 5 siung bawang putih
- 5 sdm minyak goreng
- 1-2 sdm kecap manis
- Air
- Garam dan gula
Cara membuat:
1. Untuk membuat kuah tauge: Haluskan bawang putih dan bawang merah, tumis bumbu halus, masukkan air kaldu, beri garam, lada, gula dan kaldu bubuk. Masak hingga mendidih, masukkan tauge, daun bawang dan seledri. Aduk rata kemudian langsung matikan api.
2. Siapkan piring, beri bahan pelengkap dan siram dengan kuah, taburi bawang goreng dan kecap manis, lengkapi dengan sambal petis dan sate kerang.
3. Untuk membuat lento kacang tolo: campur semua bahan aduk rata, buat bulatan dengan cara dikepal hingga padat, kemudian goreng hingga kecokelatan.
4. Untuk membuat sambal petis: haluskan cabai rawit dan bawang putih dengan minyak. Tumis dengan petis dan beri garam, gula, kecap dan air, aduk rata agar petis tidak menggumpal, masak hingga meletup-letup.
5. Tata semuanya di piring saji, lontong balap Surabaya siap disajikan.
11. Tahu tek Surabaya.
foto: Instagram/@uplekaneocha
Bahan:
- 300 gr kacang, goreng
- 2 bawang putih, goreng
- Kecap secukupnya
- 1 sdm petis hitam
- Garam dan gula secukupnya
- Cabai rawit
- Air matang
Topping:
- Tauge direbus
- Tahu potong kotak, digoreng
- 3 buah telur, digoreng dadar
- Lontong
- Bawang goreng
Cara membuat:
1. Ulek halus kacang yang digoreng.
2. Tambahkan bawang putih yang digoreng tadi, garam dan gula, koreksi rasa. Tambahkan cabai.
3. Setelah rasanya pas, tambahkan kecap dan petis hitam, tambahkan air matang, aduk rata.
4. Beri topping yang telah disediakan.
5. Nikmatin dengan kerupuk.
12. Klanting.
foto: Instagram/@buatkue
Bahan:
- 1 kg singkong diparut halus, peras buang airnya
- 4 sdm gula pasir
- 3 sdm tepung tapioka
- Garam
- 4 daun pandan
- Kelapa parut
- Tusuk sate
Cara membuat:
1. Didihkan air bersama daun pandan.
2. Campur semua bahan jadi satu, aduk hingga tercampur rata. Bentuk bulat-bulat kecil .
3. Masukan ke dalam air yang sudah dididihkan bersama daun pandan.
4. Jika sudah mengapung berarti sudah matang, angkat dan tiriskan.
5. Gulingkan di atas kelapa dan tusuk dengan tusukkan sate.
Sajikan.
13. Nasi tempong.
foto: Instagram/@masakankeluargajember
Bahan sambal tempong: (goreng, ulek, dan beri jeruk limau)
- 10 cabai keriting
- 10 cabai rawit
- 5 siung bawang putih
- 1 buah tomat
- 1 papan terasi bakar
- Garam, gula , bubuk penyedap
- 1 buah jeruk limau
Bahan lalapan:
- Sawi, rebus
- Labu siam, rebus
- Kemangi
- Ketimun
- Pete
Bahan lauk:
- Tahu dan tempe, goreng kering
- Ayam atau ikan
- Ikan asin
Cara membuat:
1. Goreng semua bahan sambal lalu diulek kasih jeruk limau, sisihkan.
2. Tata nasi, lauk pauk, lalapan, dan sambal pada piring saji.