Brilio.net - Menjadi mahasiswa membuatmu jadi orang yang kreatif dalam banyak hal. Nggak cuma untuk urusan akademis, namun juga dalam mengatur pengeluaran uang. Apalagi untuk kamu yang merantau, tentu perlu lebih bijak dalam membagi uang bulanan agar dapat bertahan selama sebulan.


Maka dari itu, menyiasati dalam pemilihan menu makanan jadi salah satu yang kerap dilakukan. Mulai dari memangkas sarapan sampai dengan menghemat dalam jajan. Nggak ketinggalan, pemilihan untuk makan di warung burjo pun jadi tameng ampuh dalam mencukupi kebutuhan perut.


Yaps, ada banyak warung burjo yang tersebar di berbagai daerah. Warung yang mirip seperti warteg ini menyajikan berbagai menu sederhana yang bisa kamu kenyang seketika. Untuk urusan harga nggak perlu khawatir, dijamin bikin mahasiswa jadi happy.


Nah kalau kamu kangen menikmati sajian ala warung burjo, sekarang waktunya untuk nostalgia. Dengan bahan yang sederhana kamu bisa menarik lagi memori perjuangan jadi seorang mahasiswa. Intip resep sajian ala warung burjo dalam ulasan brilio.net dari berbagai sumber pada Selasa (2/3) berikut ini.

 

1. Bubur kacang hijau ketan hitam.

foto: Instagram/@icha.irawan


Bahan kacang hijau:
- 200 gr kacang hijau (rendam 3 jam)
- 200 ml santan instan
- 1 ruas jahe, iris tebal
- 1 lembar daun pandan
- 2 sdm gula merah
- 5 sdm gula pasir
- air setengah panci


Bahan ketan hitam:
- 200 gr ketan hitam
- 1 liter air
- 6 sdm gula pasir
- 1/2 sdt garam
- 1 lembar daun pandan
- 200 ml santan kental


Cara membuat:
- Rendam kacang hijau terlebih dahulu selama 3 jam.
- Kemudian rebus kacang hijau dengan air jahe, daun pandan dan gula merah sampai kacang hijau melunak.
- Tambahkan santan dan gula pasir, masak sampai mendidih sambil terus diaduk pelan-pelan.
- Koreksi rasa, sisihkan.
- Olah ketan hitam yang telah direndam semalaman terlebih dahulu, buang airnya.
- Rebus ketan hitam dengan air, daun pandan, gula dan garam. Rebus sampai mengental menjadi bubur. Koreksi rasa manis.
- Di panci terpisah masak santan kental dan beri garam. Masak hingga mendidih dan mengental.
- Sajikan bubur kacang hijau bersama ketan hitam dan siram dengan kuah santan di atasnya.

 

2. Magelangan.

foto: Instagram/@mahasiswakulineran


Bahan:
- 1 bungkus Indomie goreng
- sawi hijau (iris)
- 2 piring nasi putih
- kecap manis
- bakso sesuai selera
- garam
- daun bawang (iris)
- lada halus
- saori saus tiram
- 3 buah cabai rawit merah (iris)


Bumbu halus:
- 3 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih


Cara membuat:
- Masak mi goreng seperti biasa hingga matang. Tiriskan.
- Tumis bumbu halus. Masukkan bakso, sawi. Oseng sampai sawi layu.
- Masukkan nasi, mi, bumbu mi, garam, kecap manis, merica dan saus tiram. Masukkan daun bawang dan cabai rawit merah iris.
- Sajikan dan taburi bawang goreng.

 

3. Mi kuah tek tek.

foto: Instagram/@ecka.y


Bahan:
- 1 bungkus mi burung dara, rebus
- 1 buah sosis, iris
- 1/4 buah bawang, iris
- 1 buah cabai merah, iris
- 1 butir telur
- 1 buah tomat
- 4 batang sawi hijau
- 3 lembar kol
- 2 batang daun bawang


Bahan bumbu halus:
- 3 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 6 buah cabai rawit
- 1 buah cabai merah
- 1 butir kemiri
- secukupnya saus tomat
- secukupnya kecap manis
- secukupnya saus tiram
- secukupnya air, garam, gula pasir, kaldu bubuk


Cara membuat:
- Panaskan sedikit minyak goreng, tumis bumbu halus, sosis, irisan cabai dan bawang bombai hingga wangi, kemudian masukan telur orak arik.
- Tambahkan air, mie yang sudah di rebus tadi. Bumbui dan masukan semua sayuran. Aduk rata, koreksi rasa.
- Masak hingga sayuran agak sedikit layu. Matikan api, sajikan.

 

4. Orak arik sayur.

foto: Instagram/@dapurbekal


Bahan:
- 250 gram kubis, potong halus
- 3 butir telur ayam
- 2 sdm minyak goreng
- 2 sdm saus tiram
- 1 buah wortel, iris memanjang
- 5 butir bawang merah, iris halus
- 3 siung bawang putih, cincang halus
- 1/2 sdt merica
- garam dan gula secukupnya


Cara membuat:
- Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum.
- Masukkan telur yang sebelumnya sudah dikocok lepas.
- Masukkan sayuran.
- Beri saus tiram, garam, merica, dan gula. Masak hingga matang.

 

5. Telur balado.

foto: Instagram/@1001resepmasaklezat


Bahan:
- 5 butir telur ayam
- air, secukupnya
- minyak, secukupnya
- 2 lembar daun jeruk


Bumbu halus:
- 7 siung bawang merah
- 1 sdt gula pasir
- 4 buah cabai rawit
- 3 siung bawang putih
- 10 buah cabai keriting
- 7 buah cabai merah besar, buang isinya
- penyedap masakan secukupnya (jika suka)
- 1 buah tomat
- 1 sdt garam
- 1 sdt terasi sangrai


Cara membuat:
- Rebus telur hingga matang. Kupas kulit telur kemudian goreng dengan api besar agar warna dan tekstur telur lebih cantik.
- Haluskan semua bumbu kecuali daun jeruk.
- Panaskan minyak, tumis bumbu yang telah dihaluskan hingga harum. Kemudian tambahkan daun jeruk.
- Tambahkan sedikit air kemudian aduk rata, masak hingga mendidih.
- Masukkan telur yang telah digoreng, masak selama beberapa menit hingga air cukup asat dan bumbu meresap.

 

6. Nasi goreng sederhana.

foto: Instagram/@alifawahib


Bahan:
- 2 piring nasi putih dingin
- 1 butir telur kocok lepas
- 3 butir bakso ikan
- segenggam irisan kubis
- sebatang daun bawang iris halus
- 2 sdm minyak goreng
- 1 sdt saus tiram
- 1 sdm kecap manis
- sejumput merica bubuk


Bumbu halus:
- 4 bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1 buah cabai merah besar buang biji
- 2 butir kemiri
- 1 sdt ebi
- 1/2 sdt garam


Cara membuat:
- Orak arik telur, sisihkan di pinggir wajan.
- Tumis bumbu halus, masukkan irisan bakso ikan.
- Masukkan nasi, aduk rata.
- Beri merica bubuk, saus tiram, kecap manis, aduk rata.
- Sebelum diangkat, masukkan irisan kubis dan daun bawang.
- Sajikan dengan kerupuk, taburan bawang goreng, irisan timun dan tomat.

 

7. Bakmi goreng.

foto: Instagram/@mylittlekitchen_co


Bahan:
- 1 bungkus mi telur
- 2 butir telur kocok lepas
- 1 batang daun bawang iris
- 100 gr sawi
- 100 gr kol
- 2 sdm kecap manis
- 1 sdt kecap asin
- 2 sdm saus tiram
- 1 sdm minyak wijen
- 3 sdm minyak goreng
- 1/2 sdm kaldu jamur
- 1/4 sdt garam


Bumbu halus:
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 butir kemiri


Cara membuat:
- Rebus mie telur sampai lunak. Jangan terlalu lama biar nggak lembek, kemudian tiriskan.
- Panaskan wajan, goreng telur kocok, buat orak arik, sisihkan di pinggir wajan.
- Masukkan bumbu halus. Tumis bumbu sampai harum, masukkan semua bahan. Beri air sedikit biar bumbu meresap.
- Aduk rata hingga air habis, koreksi rasa.
- Sajikan dengan taburkan bawang goreng.

 

8. Mi kuah pedas.

foto: Instagram/@resepiburestu


Bahan:
- 1 keping mi keriting
- sayur sawi secukupnya
- 1 batang seledri, iris
- 1/2 buah tomat, iris
- 10 cabai rawit iris
- 1 butir telur ayam
- 1 sdm saus sambal
- 1 sdm cabai halus
- 1 sdm bawang merah halus
- 1/2 sdm bawang putih halus
- 1 sdt kemiri halus
- garam secukupnya
- gula secukupnya
- kaldu jamur/penyedap secukupnya
- air secukupnya


Cara membuat:
- Tumis bawang merah dan putih serta kemiri. Setelah wangi masukkan cabai halus dan rawit, masak sampai wangi.
- Masukkan irisan sayur, seledri, dan tomat. Tambahkan saus sambal, garam, gula dan kaldu jamur atau penyedap.
- Beri air agak banyak, setelah mendidih masukan mi dan telur ayam.
- Setelah air menyusut dan mi matang, cicipi rasa.
- Sajikan dengan taburan bawang goreng.

 

9. Oseng tempe tahu.

foto: Instagram/@rinihasrita


Bahan:
- 1 papan tempe kecil, potong
- 5 buah tahu, potong
- 3 buah hati ampela, goreng
- 5 siung bawang merah, iris
- 4 siung bawang putih, iris
- 3 buah cabai hijau, iris
- 8 buah cabai rawit hijau, iris
- garam
- gula
- penyedap rasa
- 1 sdm saus tiram
- 3 sdm minyak goreng


Cara membuat:
- Goreng tempe dan tahu, sisihkan.
- Potong ati ampela lalu sisihkan.
- Tumis bawang merah, bawang putih, cabai rawit, dan cabai hijau hingga wangi.
- Masukkan ati ampela, garam, gula, dan penyedap rasa. Aduk rata.
- Masukkan tempe dan tahu.
- Beri saus tiram, aduk rata.

 

10. Tumis terong.

foto: Instagram/@lilik_indrayani_8


Bahan:
- 4 sdm minyak goreng
- 2 buah terong ungu
- 1 sdt biji wijen


Bumbu:
- 10 butir cabai rawit
- gula secukupnya
- 4 siung bawang putih
- 7 siung bawang merah
- lada bubuk secukupnya jika suka
- garam secukupnya
- kaldu ayam bubuk, secukupnya


Cara membuat:
- Cuci bersih terong kemudian potong dua bagian dan belah jadi empat.
- Haluskan bumbu dengan cara diulek hingga halus atau sesuai selera.
- Panaskan minyak, tumis bumbu hingga harum. Masukkan terong ke dalam tumisan bumbu, aduk rata.
- Tambahkan biji wijen ke dalam tumis terong, aduk rata.
- Segera angkat tumis terong yang telah matang.

 

11. Tongkol cabai hijau.

foto: Instagram/@masakanmamaku.id


Bahan:
- 3 ekor ikan tongkol ukuran sedang, potong 3 bagian
- 5 butir bawang merah, iris tipis
- 3 siung bawang putih, iris tipis
- 10 buah cabai hijau, iris serong
- 10 buah cabai rawit hijau, iris tipis
- 3 buah tomat hijau, iris
- 2 cm jahe, iris tipis
- 2 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 1 sdm kecap manis
- 1/2 sdt garam
- 1/2 gelas air
- minyak goreng


Cara membuat:
- Cuci ikan tongkol lalu goreng sampai hampir kering, angkat, sisihkan.
- Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum, masukkan cabai hijau, cabai rawit hijau, salam, lengkuas, dan jahe iris, aduk sampai layu.
- Tambahkan air, bumbui dengan garam dan kecap manis.
- Masukkan ikan goreng, irisan tomat hijau, masak sebentar hingga tomat layu dan bumbu meresap.
- Angkat dan sajikan dengan nasi hangat.

 

12. Tumis buncis telur wortel.

foto: Instagram/@nonyqueeny


Bahan:
- 250 gr buncis, diiris miring
- 1 buah wortel, diiris korek api
- 2 butir telur, kocok
- 3 siung bawang putih, geprek kemudian cincang
- 1 siung bawang merah, diiris
- 1 sdm kecap asin
- 1 sdt minyak wijen
- 5 cabai rawit (sesuai selera)
- gula, garam, merica bubuk secukupnya
- kaldu bubuk secukupnya
- 1 sdm margarin
- minyak untuk menumis


Cara membuat:
- Tumis bawang putih dan bawang merah sampai harum.
- Masukkan buncis, wortel, cabai rawit aduk sampai layu. Bumbui kecap asin, garam, gula, merica bubuk dan kaldu jamur. Aduk rata.
- Kemudian masukkan 1 sdm margarin. Lalu buat lubang di tengah-tengah masakan. Masukkan telur, tunggu sampai agak mengeras kemudian baru diaduk-aduk.
- Masak sampai semua matang, masukkan minyak wijen, aduk sebentar. Matikan api, sajikan.