Brilio.net - Saat ingin menyiapkan masakan untuk menu harian, olahan tahu bisa jadi pilihan menarik. Bukan tanpa sebab, tahu cenderung mudah diolah menjadi masakan apa saja. Mulai dari dibikin tumisan, gorengan, sup, dan lain sebagainya.

Cukup pakai tahu saja sudah enak, apalagi kalau ditambah atau dicampur dengan bahan lain, pasti semakin sedap. Selera makan pun kian meningkat.

Selain dijadikan lauk, tahu juga dapat dimasak jadi sayur. Baik sayur pakai maupun tidak berkuah, rasanya dijamin bikin nagih. Banyaknya kreasi sayur tahu ini dijamin nggak bakal bikin kamu bosan. Sekalipun dikonsumsi setiap hari karena rasanya enak dan gurih.

Nah, untuk mengetahui resep sayur tahu paling praktis dan sederhana, kamu bisa langsung simak kumpulan resep yang telah BrilioFood rangkum dari berbagai sumber, Jumat (22/12).

1. Tumis tahu.

foto: Instagram/@yscooking

Bahan:
- 3 buah tahu putih, bagi 4, goreng
- 2 siung bawang putih, cincang kasar
- 1/2 bawang bombay, iris
- 1 batang daun bawang, iris
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap ikan
- 1/2 sdt gula
- Garam, merica
- Larutan maizena

Cara membuat:
1. Tumis bawang putih sampai wangi. Masukkan tahu dan bombay.
2. Beri bumbu-bumbu, aduk rata.
3. Tuang air sampai setengah tumisan.
4. Masak sampai mendidih. Kentalkan dengan larutan maizena.
5. Masak sampai meletup. Beri daun bawang. Angkat

 

Hasilnya Lezat.

2. Sapo tahu seafood.

foto: Instagram/@banususanto

Bahan:
- 1 buah wortel, rebus setengah matang, potong-potong
- 150 gr baby corn, rebus setengah matang, potong-potong
- 1 buah brokoli, dipotong-potong
- 150 gr kapri
- 1/2 paprika merah, dipotong memanjang
- 1 tangkai daun bawang, potong-potong
- 350 gr udang, kuliti
- 300 gr cumi, kerat daging bagian dalamnya
- 3 bungkus tahu sutra, potong melintang lalu lumuri dengan tepung maizena
- 900 cc air
- Larutan maizena secukupnya
- Minyak untuk menggoreng

Bumbu:
- 3 sdm margarin
- 1 buah bawang bombay, iris memanjang
- 5 siung bawang putih, cincang
- 2 sdm kecap ikan
- 2 sdm minyak wijen
- 1 sdm saus tiram
- Lada dan garam secukupnya

Cara membuat:
1. Goreng tahu sutra dengan minyak yang banyak dan panas sampai cokelat keemasan. Tiriskan, sisihkan.
2. Didihkan air di kompor yang lain. Selanjutnya tumis bawang bombay dan bawang putih dengan margarin hingga harum.
3. Masukkan udang dan cumi, tumis hingga udang berubah warna. Tambahkan air yang sudah mendidih tadi.
4. Masukkan semua sayuran. Tambahkan kecap ikan, saus tiram, minyak wijen, lada, dan garam. Masak sampai sayuran layu (sekitar 30-60 detik). Kentalkan dengan larutan maizena dan matikan api.
5. Masukkan tahu sutra goreng dan aduk rata. Sajikan selagi panas.

3. Jangan lombok tahu.

foto: Instagram/@ocha_chupid

Bahan:
- 100 gr daging tetelan sapi, rebus empuk
- 1/2 papan tempe, goreng setengah matang
- 1 buah tahu uk besar, goreng berkulit, lalu potong-potong
- 3 papan kecil tempe gembus, potong-potong
- 1 genggam penuh cabai hijau
- 100 ml santan kental
- 700 ml santan encer

Bumbu:
- 7 siung bawang putih
- 12 siung bawang merah
- 10 buah cabai rawit
- 3 butir kemiri
- 1 sdm ketumbar bulat
- 2 cm lengkuas geprek
- 6 lembar daun salam
- Gula, garam, kaldu bubuk secukupnya

Cara membuat:
1. Goreng bawang putih, bawang merah, kemiri dan juga cabai, lalu ulek bersama ketumbar hingga halus.
2. Siapkan panci, rebus santan encer masukkan daging sapi, bumbu halus, lengkuas dan daun salam.
3. Masukkan tempe dan cabai hijau, tunggu hingga agak empuk.
4. Masukkan tempe menjes, tahu, lalu bumbui gula, garam, dan kaldu bubuk.
5. Terakhir masukkan santan kental, masak hingga mendidih lalu angkat dan sajikan.

4. Clear soup ala Hokben.

foto: Instagram/@indahdapur

Bahan:
- 5 buah tahu, potong dadu
- 6 buah jamur champignon, iris tipis
- 1 batang daun bawang, rajang kasar
- 1 sdt kaldu jamur
- 1/2 sdt merica bubuk
- Kecap asin jepang secukupnya
- Air secukupnya

Cara membuat:
1. Rebus jamur kurang lebih 10 menit.
2. Masukkan tahu dan bumbu-bumbu, masak hingga tahu matang.
3. Terakhir masukkan daun bawang, aduk sebentar dan matikan api.
4. Koreksi rasa dan sajikan.

5. Semur tahu telur pedas.

foto: Instagram/@yzmalicious

Bahan utama:
- 6 pcs tahu, goreng
- 5 butir telur rebus, goreng

Bumbu halus:
- 8 butir bawang merah
- 4 butir bawang putih
- 3 butir kemiri sangrai
- 1/2 sdt lada
- 1/4 butir pala
- 8 buah rawit

Bahan lainnya:
- 2 lembar daun salam
- 4 iris lengkuas
- 1/2 buah tomat, rajang halus
- 4 sdm kecap manis
- 1 sdm gula merah
- 1 sdt garam
- 1 sdm totole
- 200 ml air

Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus, daun salam, lengkua, dan tomat sampai harum. Tambahkan air.
2. Setelah mendidih tambahkan tahu dan telur.
3. Bumbui dengan gula, garam, totole, kecap manis. Aduk merata.
4. Masak sampai kuah menyusut. Test dan koreksi rasa.
5. Tata di piring saji lalu taburi dengan bawang goreng agar tambah sedap.

6. Gulai tahu.

foto: Instagram/@maybelin_ma

Bahan:
- 6 buah tahu kecil, belah 2 dan goreng
- 6 buah tomat hijau, belah2
- 1 batang serai, memarkan
- 1 ruas lengkuas, memarkan
- 2 lembar daun salam
- 4 lembar daun jeruk
- 3 sdm fibercreme
- Garam, gula, merica secukupnya
- Air secukupnya (kurang lebih 700 ml)

Bumbu halus:
- 7 buah bawang merah
- 3 buah bawang putih
- 3 buah cabai merah keriting
- 2 buah kemiri
- 1/2 sdt ketumbar
- 2 ruas kunyit

Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus bersama lengkuas, serai, daun salam, dan daun jeruk sampai harum. Tuang air dan masak sampai mendidih.
2. Beri garam, gula, merica secukupnya. Tambahkan fibercreme, lalu aduk sampai tercampur rata. Masukkan tomat hijau, cabai rawit dan tahu. Masak kembali sebentar. Koreksi rasa.

7. Jangan tahu tempe cabai hijau.

foto: Instagram/@wulanfoods

Bahan:
- 200 gr tempe, potong dadu
- 100 gr tahu, potong dadu
- 7 buah cabai hijau besar, iris serong
- 1 sdm udang rebon
- 65 ml santan kental
- Air secukupnya

Bumbu:
- 7 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 2 butir kemiri
- 9 buah cabai rawit
- 3 cm lengkuas geprek
- Garam, gula
- Penyedap rasa

Cara membuat:
1. Tumis bumbu dan udang rebon hingga harum, kemudian tambahkan air. Tunggu mendidih, lalu masukkan tahu tempe dan potongan cabai hijau.
2. Masak hingga matang, kemudian masukkan santan.
3. Masak beberapa saat sambil diaduk-aduk. Koreksi rasa dan sajikan.

8. Sop bola-bola tahu.

foto: Instagram/@jadwalmemasak

Bahan bola-bola tahu:
- 3 papan tahu, 500 gr
- 1 buah wortel parut kasar
- 1 batang daun bawang cincang
- 1 butir telur kocok
- 3 siung bawang putih goreng, haluskan
- 1 sdt garam
- 3 sdm tepung sagu
- Sejumput gula pasir
- Penyedap jamur secukupnya

Bahan untuk kuah:
- 1,5 liter kaldu ayam atau udang
- 2 cepol sawi cuci potong
- 1/2 sdt merica bubuk
- Garam secukupnya
- Penyedap jamur secukupnya
- Daun bawang merah iris secukupnya
- Bawang merah goreng secukupnya

Cara membuat:
1. Bola-bola tahu: Haluskan tahu lalu peras menggunakan kain bersih agar tidak kecut, buang airnya
2. Campur tahu dengan bahan lainnya jadi satu, bentuk bulat-bulat seperti bakso, rebus di air mendidih hingga mengapung, angkat, tiriskan
3. Kuah: didihkan kaldu ayam, masukkan bola-bola tahu,sawi, merica, garam, dan penyedap jamur, koreksi rasa. Angkat.
5. Beri irisan daun bawang merah dan bawang merah goreng diatasnya, sajikan selagi hangat.

9. Tumis tahu kecambah.

foto: Instagram/@dita_dwistyani

Bahan:
- 5 buah tahu, potong potong
- 1 genggam kecambah
- 1 batang daun bawang, iris
- 1 buah cabai keriting merah,iris

Bumbu iris:
- 1 siung bawang putih,iris
- 1 siung bawang merah, iris
- 6 buah cabai rawit, iris

Bumbu lainnya:
- 1/4 sdt garam
- 1/4 sdt kaldu bubuk
- 1/2 sdt gula
- 1 sdt petis udang

Cara membuat:
1. Potong potong tahu, kemudian goreng hingga matang dan tiriskan.
2. Tumis bumbu iris hingga matang, kemudian masukkan tahu dan aduk merata.
3. Beri air secukupnya, garam, gula, kaldu bubuk dan petis udang.
4. Aduk merata dan masak hingga bumbu meresap.
5. Beri kecambah, irisan cabai keriting merah dan daun bawang.
6. Masak hingga bumbu meresap dan airnya, kemudian koreksi rasanya.

10. Lodeh tahu.

foto: Instagram/@dapur_susmi

Bahan:
- 2 buah tahu, potong dadu
- ‎2 buah tempe potong dadu
- ‎2 lembar daun salam
- ‎3 lembar daun jeruk
- ‎1 papan petai belah jadi 2
- ‎1 jempol lengkuas, geprek
- ‎Santan kental atau sedang secukupnya
- ‎Gula garam kaldu bubuk secukupnya

Bumbu iris:
- 5 siung bawang putih
- ‎5 siung bawang merah
- ‎5 buah cabai hijau
- ‎10 buah cabai rawit (sesuaikan)
- ‎50 gr cabai hijau lalap

Cara membuat:
1. Goreng tahu, tempe setengah matang, sisihkan.
2. Tumis bawang merah putih sampai harum. Masukkan cabai, lengkuas, daun salam jeruk dan petai. Aduk-aduk sampai layu.
3. ‎Masukkan tempe, tahu dan sisa bahan lainnya.
4. ‎Didihkan, koreksi rasa. Kecilkan api biarkan bumbu meresap selama 5 menit.
5. ‎Taburi bawang goreng, matikan kompor.

11. Jangan brongkos.

foto:Instagram/@ucipadmi

Bahan:
- 10 tahu kulit atau tahu putih, potong dadu lalu, goreng kecokelatan
- 100 kacang tolo, rendam sampai mekar dan kukus
- 250 gr kulit melinjo, cuci bersih tiriskan
- 500 gr telur rebus dan dikupas
- 25 cabai rawit utuh
- 1500 ml santan
- 1 sdt garam
- 1,5 sdm gula pasir
- 1 sdm kaldu jamur
- Minyak goreng secukupnya

Bumbu yang dihaluskan:
- 8 siung bawang merah
- 6 siung bawang putih
- 6 butir kemiri
- 10 cabai merah keriting
- 1 sdm ketumbar
- 1 sdt merica
- 4 buah kluwek, kupas dan rendam air panas kurang lebih 10 menit
- 4 cm kencur

Bumbu pelengkap:
- 2 ruas lengkuas, geprek
- 3 batang serai, geprek
- 3 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk

Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus sampai harum lalu masukkan bumbu pelengkap. Aduk-aduk rata, tambahkan santan
2. Aduk rata sampai mendidih. Tambahkan tahu, kacang tolo, telur, kulit melinjo, dan cabai rawit utuh, aduk
rata.
3. Tambahkan garam, gula, dan kaldu jamur, aduk-aduk terus sampai tercampur rata. Lalu koreksi rasa.
4. Tambahkan apa yang harus ditambah sesuai selera. Lalu matikan api.