Brilio.net - Buah pisang adalah salah satu buah yang sering dijadikan dessert karena teksturnya yang lembut dan manis. Kandungan gula alami dalam buah pisang memberikan rasa manis yang khas pada hidangan dessert tanpa perlu gula tambahan. Selain itu, pisang juga mengandung banyak nutrisi penting, seperti vitamin C, kalium, dan serat, sehingga memberikan nilai gizi tambahan pada hidangan penutup tersebut.

Pada dasarnya, buah satu ini memang diolah menjadi berbagai macam hidangan penutup yang lezat dan menyegarkan. Salah satu dessert yang populer adalah pisang goreng, es krim pisang, smoothie, atau pudding. Namun selain itu, pisang juga kerap dihidangkan dengan kuah santan yang memiliki rasa gurih creamy.

Sajikan pisang kuah santan ini juga cocok dihidangkan untuk dessert, lho. Rasa pisang yang manis legit akan semakin enak jika dipadukan dengan gurihnya santan. Tak hanya itu, aneka olahan pisang kuah santan ini cenderung praktis dibuat dan nggak ribet, lho.

Untuk mengetahuinya lebih lanjut, simak kompilasi resep pisang kuah santan untuk dessert yang telah BrilioFood rangkum dari berbagai sumber pada Kamis (18/4).

1. Pisang santan.

foto: Instagram/@sarikayo_kitchen

Bahan:
- Pisang kepok kuning
- Santan
- Garam
- Daun pandan
- Larutan maizena

Cara membuat:
1. Rebus pisang bersama santan kental, beri sedikit garam dan daun pandan.
2. Beri larutan maizena agar lebih kental. Sajikan.

2. Pisang gapit dengan vla santan susu.

foto: Instagram/@ummu_aleyya

Bahan:
- 1 buah pisang
- 1 sdm margarin
- 50 ml susu UHT plain
- 20 ml santan
- 1 sdt tepung maizena
- Keju secukupnya
- Daun pandan (optional)

Cara membuat:
1. Potong pisang sesuai selera, panaskan teflon dengan margarin secukupnya, panggang kedua sisi pisang hingga berubah warna. Sisihkan, tata dalam piring sajian.
2. Vla: Tuang susu dan santan dalam pan atau teflon sebelumnya. Masak dengan api kecil, masukan daun pandan, tambahkan larutan maizena (maizena dilarutkan dengan sedikit susu), masak hingga adonan mengental. Angkat. Tuang vla ke atas pisang panggang, tambahkan keju parut sebagai topping. Sajikan.

 

Menggugah selera

3. Pisang madu krispi saus santan ala Thailand.

foto: Instagram/@widyadanaparamita

Bahan:
- 250 gr pisang
- 100 ml santan kelapa
- 150 gr tepung pisang madu
- 3 sdm sirup fruktosa
- 200 ml air
- Minyak untuk menggoreng

Cara membuat:
1. Potong pisang berbentuk bulat.
2. Campur 100 ml air dengan 150 gr tepung pisang madu, aduk rata
3. Masukkan pisang ke dalam adonan tepung.
4. Goreng hingga berwarna keemasan.
5. Masak santan kelapa dengan 100 ml air. Tambahkan 3 sdm sirup fruktosa dan aduk hingga rata.
6. Simpan pisang goreng madu ke dalam wadah dan siram dengan saus santan.

4. Es pisang ijo vla santan.

foto: Instagram/@sandraasilvera

Bahan:
- 150 gr daun pandan, blender dengan 500 ml air (jadi jus pandan 500 ml)
- 15 buah pisang raja atau kepok
- 200 gr tepung beras
- 200 gr tepung terigu
- 100 gr gula pasir
- 600 ml santan kental
- Sedikit garam
- Beberapa tetes pasta pandan

Bahan vla santan:
- 50 gr tepung beras
- 500 ml santan kental
- 100 gr gula pasir
- 1/2 sdt garam
- 1 lembar daun pandan

Pelengkap:
- Sirup cocopandan
- Susu kental manis
- Es batu

Cara membuat:
1. Pisang ijo: siapkan wadah, masukkan jus pandan, tepung beras, tepung terigu aduk rata. Masukkan gula pasir garam dan pasta pandan aduk rata
2. Tempatkan di wadah tahan panas, kukus adonan selama kurang lebih 20 menit atau hingga padat. uleni adonan hingga kalis dan licin.
3. Siapkan plastik, ambil beberapa sendok adonan lalu tipiskan dan beri dalamnya pisang lalu bungkus pisang dengan adonan.
4. Siapkan plastik lagi bungkus adonan pisang ijo dengan plastik. Lakukan semua hingga selesai lalu kukus bungkusan adonan pisang ijo selama 15 menit. Angkat biarkan dingin.
5. Vla santan: Campur semua bahan jadi satu, masak dengan api kecil hingga matang dan meletup. Angkat.
6. Cara penyajian: Siapkan mangkuk, potong-potong pisang ijo, siram dengan vla santan, tambahkan es batu, sirup dan susu kental manis.

5. Kolak pisang.

foto: Instagram/@elvira_yuz

Bahan:
- 10 buah pisang kepok matang (lebih enak pisang tanduk), potong serong
- 1,4 liter air
- 200 gr atau sesuai selera gula aren
- 2 lembar daun pandan, simpulkan
- 1 sdm gula pasir (optional)
- 1/2 sdt garam
- Sejumput vanili
- 130 ml (2 kotak segitiga) santan instan

Cara membuat:
1. Rebus air dan gula aren hingga mendidih dan gula larut. Angkat dan saring.
2. Didihkan kembali, tambahkan daun pandan, gula pasir, garam dan vanili.
3. Masukkan pisang, masak hingga pisang empuk.
4. Tambahkan santan instan. Masak hingga mendidih sambil diaduk-aduk agar santan tidak pecah. Koreksi rasa. Angkat.

6. Carang gesing.

foto: Instagram/@antiekarmijo

Bahan:
- 4 buah pisang raja
- 3 lembar roti tawar
- 30 gr gula jawa, sisir halus
- 350 ml air
- 65 ml santan instan
- 2 lembar daun pandan
- 1 butir telur
- 1 sdt garam

Cara membuat:
1. Campur dan aduk rata gula jawa, air, santan, telur dan garam.
2. Potong-potong pisang dan roti tawar. Lalu dalam wadah aluminium, beri potongan daun pandan, tata potongan roti dan pisang.
3. Tuang campuran santan, lalu kukus selama kurang lebih 20 menit. Angkat dan dinginkan lebih dahulu dan sajikan dingin.

7. Es palu butung.

foto: Instagram/@hanhanny

Bahan:
- 5 buah pisang kepok tua matang tapi jangan yang lembek
- Syrup merah cocopandan secukupnya
- Es batu Secukupnya

Bahan vla sumsum:
- 500 ml santan kental dari 1 butir kelapa
- 50 gram tepung beras (kekentalan sesuai selera)
- 1 lembar daun pandan
- 50 gr gula pasir (manis sesuai selera)
- 1/2 sdt garam

Cara membuat:
1. Kukus pisang dengan kulitnya hingga matang, sisihkan.
2. Ambil 50 gr tepung beras, encerkan dengan mengambil sedikit santan, aduk rata supaya tidak bergerindil lalu campurkan dengan sisa bahan santan, gula pasir, garam, daun pandan.
3. Masak dengan api kecil, aduk terus agar tidak bergerindil, didihkan sampai meletup-letup dan mengental, matikan api, tunggu vla hangat atau dingin suhu ruang.

Penyajian:
1. Tata dalam wadah, potongan pisang, beri vla sumsum secukupnya, siram syrup merah secukupnya, beri es batu.
2. Jika suka, bisa ditambahkan susu kental manis secukupnya.
3. Es pallu butung siap disajikan.

8. Pisang bakar kuah kinca.

foto: Instagram/@utamiif

Bahan:
- 10 buah pisang matang atau masih agak mengkal juga bisa
- Margarin

Kuah kinca:
- 300 ml santan
- 3 keping gula merah ukuran kecil (sesuaikan selera manis)
- 2 lembar daun pandan
- 1/4 sdt garam
- 1 sdm maizena, larutkan dengan air

Cara membuat:
1. Bakar pisang di atas teflon hingga matang dan kecokelatan.
2. Untuk kuah: campurkan semua bahan kecuali maizena, panaskan sampai mendidih dan gula merah larut, masukkan larutan maizena. Aduk hingga meletup letup.
3. Penyajian: Tata pisang yang sudah dibakar, kucuri dengan saus kinca. Bisa tambahkan nangka sebagai pelengkap.

9. Kolak pisang gula putih.

foto: Instagram/@yuliatehmanis

Bahan:
- 7 pisang kepok ukuran sedang, potong 3-4 bagian
- 2 sachet santan instan
- 1000 ml air
- 200 ml air untuk melarutkan tepung terigu
- 3 sdm tepung terigu
- 90 gr gula pasir (sesuai selera)
- 1/4 sdt garam
- 2 daun pandan
- Sedikit vanili

Cara membuat:
1. Didihkan air, gula, garam, daun pandan
2. Setelah mendidih masukkan santan instan. Aduk rata. Masukkan cairan terigu. Didihkan.
3. Masukkan pisang, masak sekitar 2 menit. Tes rasa.
4. Sajikan dingin lebih enak.

10. Es pisang ungu.

foto: Instagram/@ayoe_widya83

Bahan:
- 4-5 buah pisang raja yang sudah dikukus
- 200 gr ubi ungu, kukus dan haluskan
- 40 gr tepung beras
- 40 gr tepung terigu serbaguna
- 30 gr gula halus
- 4 sdt garam
- Vanili secukupnya
- Santan secukupnya

Cara membuat:
1. Campur ubi dengan tepung, gula, garam dan vanili, aduk rata , secara bertahap tambahkan santan sedikit demi sedikit hingga adonan kalis dan pas untuk dipulung.
2. Pipihkan adonan (gunakan alas plastik atas bawah, agar adonan tidak lengket). Letakkan pisang di atas adonan, gulung dan bentuk hingga rapi.
3. Panaskan kukusan, kukusan diberi alas plastik. Kukus pisang ungu tadi, selama 15-20 menit dengan api sedang .

Vla santan:
- 700 ml santan
- 3 lembar daun pandan
- 70 gr tepung beras
- 1/2 sdt garam
- 1 sdm gula pasir

Pelengkap:
- Es Batu
- Syrup cocopandan
- Kental manis

Cara membuat:
1. Campur semua bahan di atas, masak dengan api sedang, hingga mengental dan meletup. Matikan api.
2. Penyelesaian: Sajikan es Pisang ungu yang telah dipotong potong dengan es batu, vla santan, syrup, kental manis. Sajikan.

11. Pisang ketan kuah santan gula merah.

foto: Instagram/@dapurkave

Bahan:
- 6 pisang kepok
- Margarin
- 250 gr ketan
- 1 sachet santan instan
- 1/2 sdt garam
- 300 ml air
- Daun pandan

Kuah:
- 150 gr gula merah
- 1 sachet santan instan
- 200 ml air
- 1/2 sdt garam
- Daun pandan
- Keju

Pelengkap:
- Thinwall ukuran 200 ml

Cara membuat:
1. Didihkan air masukkan ketan, tambahkan daun pandan, garam dan santan instant. Masak sampai air menyusut.
2. Kukus ketan selama 20 menit.
3. Siapkan panci, masukkan air dan gula merah rebus sampai mendidih dan saring, setelah disaring tambahkan daun pandan, garam, dan santan instan. Setelah mendidih, masukkan larutan maizena, aduk sebentar lalu matikan api.
4. Siapkan pisang, tekan pisang lalu bakar di atas teflon yang sudah diolesi dengan margarin,
5. Siapkan thinwall, masukkan ketan, tambahkan pisang bakar yang sudah dipotong-potong, siram dengan kuah, taburi dengan keju parut dan hias dengan daun pandan.