Brilio.net - Petai atau pete merupakan makanan yang kerap dijadikan pendamping makan atau lalapan. Sayuran ini termasuk ke dalam jenis tanaman polong-polongan, punya aroma khas. Usut punya usut, tak sedikit orang gemar menyantap pete karena aromanya yang khas tersebut, bisa menambah nafsu makan.
Dilansir dari healthbenefitstimes.com, ternyata pete memiliki manfaat untuk kesehatan. Salah satunya dapat membantu mengatasi tekanan pada darah, karena punya potasium tetapi rendah garam. Namun tetap saja kamu tidak boleh berlebihan mengonsumsi pete, ya. Sesuaikan saja dengan kebutuhan dan barengi dengan makanan bergizi lainnya.
-
13 Resep olahan pete pedas, nikmat dan bikin nambah nasi Disantap dengan sepiring nasi hangat, rasanya dijamin bikin ketagihan.
-
11 Resep olahan ikan teri campur pete, nikmat, dan bikin nambah nasi Diolah dengan berbagai bumbu dan campuran teri membuat olahan ini terasa makin lezat.
-
11 Resep masakan pete campur ikan, sederhana, sedap, dan menggugah selera Nah, selain enak untuk jadi menu makanan, cara mengolahnya juga mudah.
Nah, pete sendiri bisa diolah menjadi hidangan lezat dan menggugah selera, nih. Bisa digoreng, dimasak sambal, atau dicampur dengan masakan lain.
Kalau kamu pencinta pete, tapi bingung mau dimasak apa? Yuk, cobain sederet resep pete masak sambal. Hidangan satu ini terkenal pedas, gurih, dan pastinya bisa banget diikuti di rumah. Dimakan bareng nasi hangat dan kerupuk auto bikin nagih banget.
Berikut beberapa resep olahan pete masak sambal yang sudah BrilioFood lansir dari berbagai sumber, Kamis (2/3).
Magang: Nabila Arkania
Lezat Dan Bikin Nagih.
1. Sambal cumi pete.
foto: Instagram/@ketutarsini
Bahan:
- 1/4 kg cumi
- Pete
- 2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 1 buah tomat, potong-potong
- 1 buah jeruk nipis
- Garam, kaldu jamur, dan gula merah secukupnya
Bumbu halus:
- 6 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 4 buah cabai merah keriting
- 1 buah cabai merah besar
- 4 buah cabai rawit merah
- 4-6 buah cabai rawit hijau
- 1 buah tomat
Cara membuat:
1. Bersihkan cumi, potong-potong sesuai selera kemudian lumuri dengan perasan jeruk nipis. Diamkan 5-10 menitan, cuci bersih kembali, tiriskan.
2. Tumis bumbu halus bersama daun salam dan daun jeruk.
3. Bumbui dengan kaldu jamur, garam dan gula.
4. Masukkan pete dan tomat potong, masak sesaat kemudian masukkan cumi, masak hingga bumbu menyerap, koreksi rasa, angkat dan sajikan.
2. Sambal bawang pete.
foto: Instagram/@cicie_kitchen
Bahan:
- 1 papan pete
- 150 gr cabai rawit merah
- Cabai merah secukupnya
- 50 gr bawang merah
- Minyak sayur secukupnya
- Garam dan gula merah secukupnya
Cara membuat:
1. Pete digoreng, sisihkan.
2. Goreng bawang dan cabai sampai matang. Lalu tumbuk kasar, beri garam dan gula merah secukupnya, koreksi rasa.
3. Siram dengan minyak panas.
4. Campur sambal dengan gorengan pete.
5. Sambal bawang pete siap di nikmati.
3. Pete cumi asin.
foto: Instagram/@mama_yumi
Bahan:
- 3 papan pete
- 1 ons cumi asin
- 1/5 ons cabai rawit
- 1 buah tomat merah
- 2 siung bawang putih
- 2 siung bawang merah
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt kaldu jamur atau penyedap rasa
- 1/2 sdt gula pasir
Cara membuat:
1. Rendam cumi asin dengan air panas 15 menit, kemudian cuci bersih dan potong-potong, sisihkan.
2. Kupas pete lalu cuci bersih.
3. Haluskan cabai dan bawang putih.
4. Iris-iris bawang merah, tumis bawang merah sampai harum, masukkan cabai yang sudah dihaluskan.
5. Masukkan pete, tambahkan secukupnya air, masak hingga pete matang.
6. Masukkan cumi yang sudah dipotong-potong, masak sekitar 2 menit, bisa ditambahkan air jika mau sedikit berkuah, masukkan seasoning.
7. Sambal pete cumi siap dihidangkan.
4. Sambalado udang cumi pete.
foto: Instagram/@anekasamballezat
Bahan:
- 500 gr udang sedang kupas kulit
- 500 gr cumi, potong-potong
- 1 buah kentang besar, potong-potong
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 buah kemiri
- 1 buah tomat merah sedang
- 1 ons cabai merah
- 5 buah cabai rawit, potong-potong
- 2 sdm saus tomat
- 2 sdm saus sambal
- 2 ruas jari lengkuas, memarkan
- Daun jeruk, daun salam, dan serai secukupnya
- Gula, garam, dan kaldu jamur secukupnya
- Bawang goreng
Cara membuat:
1. Tumis bawang merah, bawang putih, kemiri, cabai merah dengan minyak sebentar sampai layu, matikan api. Lalu diulek kasar. Sisihkan.
2. Goreng kentang sisihkan.
3. Udang dan cumi ditumis dengan minyak sebentar, lalu angkat.
4. Diwajan baru panaskan dengan minyak secukupnya, tumis bumbu cabai yang digiling tadi sampe harum, masukkan daun jeruk, daun salam, serai, dan tomat. Beri sedikit air, lalu tuang cabai rawit potong, saus tomat, saus sambal, gula, garam, dan kaldu jamur secukupnya. Tumis sampe wangi.
5. Tuang pete, kentang, udang, dan cumi kedalam masakan saus cabe tadi. Aduk-aduk sampai meresap dan matang. Kekentalan kuah sesuai selera ya. Koreksi rasa.
6. Masakan siap dihidangkan. Taburin bawang goreng diatasnya.
5. Sambal teri pete.
foto: Instagram/@fangling8
Bahan:
- 250 gr teri Medan
- 1 papan petai
- 5 buah cabai merah besar
- 10 buah cabai merah keriting
- 8 buah cabai rawit merah
- 7 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 buah tomat
- 1 sdt terasi
- 1 daun jeruk buang tulangnya, rajang halus
- 1 buah jeruk limau
- Gula merah secukupnya
- Gula pasir dan garam secukupnya
Cara membuat:
1. Goreng teri hingga kuning keemasan.
2. Kupas dan cuci bersih petai.
3. Masak semua bahan sambal, goreng sampai agak layu.
4. Haluskan semua bahan sambal, tumis lagi sampai harum. Masukkan irisan daun jeruk, gula merah, garam dan gula.
5. Masukkan teri dan petai, aduk sebentar agar rata, matikan api, kucuri denga jeruk limau. Aduk lalu angkat. Siap disajikan.
6. Sambal terasi pete.
foto: Instagram/@arofian_and_monsoogi
Bahan:
- 150 gr pete kupas
- 5 siung bawang merah
- 1 sachet terasi udang
- Cabai keriting merah secukupnya
- Cabai rawit secukupnya
- 2 buah tomat
Bumbu:
- Gula
- Garam
- Kaldu bubuk
Cara membuat:
1. Potong pete mnjadi 2 atau 4 bagian.
2. Goreng semua bahan kecuali pete sampai setengah matang. Haluskan semuanya.
3. Goreng kembali diminyak sisa menggoreng tadi, masukkan pete bumbui dengan semua bumbu. Cek rasa. Masak sampai matang. Sambel pete siap dinikmati dengan hidangan kesukaan anda.
Mudah Ditiru.
7. Oseng peda pete cabai hijau.
foto: Instagram/@maknyuz.tv
Bahan:
- 3 ekor ikan asin peda
- 5 papan petai
- 6 buah cabai hijau besar, potong-potong
Bumbu:
- 2 sdm baceman bawang
- 8 siung bawang merah, rajang halus
- 20 buah cabai rawit, cincang halus
- 3 buah cabai merah keriting, cincang halus
- Gula dan kaldu bubuk secukupnya
Cara membuat:
1. Panaskan minyak, tumis baceman bawang, bawang merah, serta cabai hingga matang
2. Goreng ikan peda dan pete sebentar saja. Untuk ikan peda disuwir-suwir.
2. Masukkan petai, cabai hijau dan juga ikan asin yang sudah disuwir-suwir.
3. Bumbui dengan sedikit gula dan kaldu bubuk, koreksi rasa, angkat dan sajikan dengan nasi panas.
8. Sambal pete udang.
foto: Instagram/@daithienn2
Bumbu halus:
- 150 gr cabai merah segar
- 6-8 siung bawang merah
- 3-4 siung bawang putih
- 1 biji kemiri sangrai
Bahan:
- 250 gr udang, kupas kulit
- 200 gr pete
- Iris bawang merah dan bawang putih
- Daun jeruk
- Serai
- Daun kunyit
Cara membuat:
1. Blender semua bahan bumbu halus, tumis irisan bawang merah bawang dan putih dulu. Masukkan bumbu halus, daun jeruk, serai dan daun kunyit.
2. Tumis sebentar masukkan garam, lada, dan sedikit gula.
3. Masukkan udang dan pete, aduk rata dan tunggu sampai udang dan petenya matang, koreksi rasa.
4. Siap dihidangkan.
9. Sambal pete cumi.
foto: Instagram/@liputan.masakan
Bahan:
- 500 gr cumi
- 2 papan pete
- 2 buah serai, geprek
- 3 lembar daun jeruk
- 2 sdm air asam jawa
- Garam, gula merah dan kaldu bubuk
- Air secukupnya
Bahan halus:
- 10 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 8 buah cabai kering
- 3 buah cabai rawit merah
- 1 cm terasi bakar
Cara membuat:
1. Panaskan minyak kemudian masukkan bahan halus, serai dan daun jeruk tumis sampai minyak keluar.
2. Masukkan garam, gula merah, kaldu bubuk dan air asam jawa. Masukkan air secukupnya aduk rata.
3. Masukkan pete dan cumi kemudian tumis sampai cumi matang, jangan terlalu lama.
4. Siap angkat dan nikmati dengan nasi hangat.
10. Dendeng lambok pete.
foto: Instagram/@aras_galeri
Bahan:
- 500 gr daging sapi
Bumbu balado:
- Cabai merah besar secukupnya
- 1 papan pete
- 1/2 buah bawang bombay
- 1 buah tomat
- 8 siung bawang merah
- Garam
Bumbu ungkep dendeng:
- 8 siung bawang putih halus
- 1/2 sdm ketumbar bubuk
- 1/2 sdt lada bubuk
- 1/2 sdm asam jawa
- 1/2 sdt lada bubuk
- 1 ruas jahe, geprek
- 400 ml air kelapa
- Garam
Cara membuat:
1. Potong daging sapi jadi dendeng sesuai arah serat daging.
2. Dalam wajan masukkan daging sapi, bumbu ungkep dan air kelapa, masak sampai mendidih, setelah mendidih kecilkan api, tutup wajan, masak dengan api kecil sekitar 1.5 jam, sampai daging empuk bumbu meresap dan kuah menyusut, lalu pukul daging menggunakan ulekan.
3. Goreng dendeng sebentar saja dalam minyak panas, sisihkan atau tidak usah digoreng juga boleh.
4. Ulek kasar bumbu balado, untuk bawang bombay cukup dirajang kasar. Tumis dalam minyak panas sampai harum, masukkan pete dan sedikit air sisa ungkepan daging sekitar 2-3 sdm masak sampai cabai matang dengan api kecil, campurkan dengan dendeng.
5. Siap dihidangkan.
11. Sambal pete udang telur puyuh.
foto: Instagram/@juliyanti7788
Bahan:
- 500 gr udang
- 3 papan pete
- 250 gr telur puyuh
- 1 buah tomat, iris-iris
- Penyedap rasa dan gula secukupnya
- 2 sdm saus tomat
Bumbu halus:
- 8 siung bawang merah
- 1 siung bawang putih
- 10 buah cabai besar
- 10 buah cabai rawit
- 2 buah kemiri
- Terasi bakar
Cara membuat:
1. Cuci udang sampai bersih, sisihkan.
2. Rebus telur puyuh, kemudian kupas cangkangnya, sisihkan.
3. Cuci petai dan belah menjadi dua.
4. Tumis bumbu halus sampai wangi kemudian masukkan udang dan pete serta telur aduk rata, tambahkan saus tomat, penyedap rasa, dan gula aduk rata. Koreksi rasanya sajikan.