Brilio.net - Burung puyuh merupakan salah satu sumber protein yang baik bagi tubuh. Dilansir dari healthline.com, bahan makanan satu ini mengandung protein, fosfor, lemak, kalsium, dan nutrisi lainnya. Kandungan tersebut dapat dimanfaatkan untuk menjaga kesehatan otak dan meningkatkan metabolisme tubuh.

Selain kaya akan manfaat, burung puyuh juga memiliki daging yang bercita rasa lezat. Sama dengan ayam, puyuh juga bisa diolah menjadi berbagai menu hidangan yang menggugah selera. Sebelum mengolahnya dengan berbagai bahan dan bumbu, kamu bisa merebus atau mempresto terlebih dahulu agar tekstur daging puyuh menjadi lebih empuk dan tidak alot.

Jika sudah direbus, kamu bisa mengolahnya dengan aneka bumbu. Bagi pecinta pedas, kamu bisa mengolah puyuh menjadi olahan daging puyuh pedas. Perpaduan sensasi pedas dan daging yang empuk, dijamin akan membuat siapa saja ketagihan saat menyantapnya.

Berikut telah BrilioFood rangkum dari berbagai sumber, 11 resep olahan daging puyuh pedas yang nikmat dan menggugah selera pada Rabu (7/9).

1. Puyuh balado.

foto: Instagram/@mrs_awaludin

Bahan:
- Burung puyuh goreng
- Air secukupnya
- Daun bawang

Bumbu halus:
- 5 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 10 cabai merah
- 5 cabai rawit setan
- 1 butir tomat
- 2 lembar daun salam
- Lengkuas
- Garam secukupnya
- Gula secukupnya
- Penyedap rasa secukupnya

Cara membuat:
1. Kukus bumbu halus. Kemudian baru dihaluskan.
2. Tumis semua bumbu hingga harum.
3. Tuang air secukupnya. Masak hingga mendidih.
4. Masukkan burung puyuh goreng, aduk rata. Masak hingga air berkurang.
5. Masukkan daun bawang potong. Susutkan kuahnya.

2. Puyuh masak kecap pedas.

foto: Instagram/@dapurkasih.78

Bahan:
- Burung puyuh goreng
- Cabai merah, iris
- Brokoli, potong-potong
- Bawang bombay, iris
- Wortel, potong-potong
- Cabai rawit, utuh
- Bawang putih, iris
- Garam secukupnya
- Lada secukupnya
- Gula pasir secukupnya
- Kecap secukupnya
- Air secukupnya

Cara membuat:
1. Haluskan bawang putih, tumis hingga harum. Tambahkan irisan cabai merah dan cabai rawit.
2. Masukkan bawang bombay, brokoli, dan wortel. Beri air secukupnya.
3. Masukkan puyuh yang sudah digoreng.
4. Tambahkan kecap, garam, gula, dan lada secukupnya. Masak hingga mengental.

3. Woku puyuh.

foto: Instagram/@yuli_susie

Bahan:
- 2 ekor puyuh rebus
- 1 ikat kemangi, ambil daunnya
- 1 daun bawang iris
- 1 daun pandan simpulkan
- 1 serai geprek
- 1 jempol lengkuas geprek
- 2 daun jeruk sobek
- Gula secukupnya
- Garam secukupnya
- Kaldu jamur secukupnya
- Air secukupnya

Bumbu halus:
- 6 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 kemiri
- 2 cm kunyit
- 1 tomat besar
- 50 gram cabai merah keriting

Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus hingga matang. Tambahkan serai, daun pandan, daun jeruk, dan lengkuas. Aduk rata. Tuang air didihkan.
2. Masukkan puyuh, gula, garam, dan kaldu. Masak hingga kuah menyusut.
3. Masukkan daun bawang dan daun kemangi.

4. Rica-rica burung puyuh.

foto: Instagram/@dapurcantikbunda2

Bahan:
- 5 ekor burung puyuh (belah jadi 2)
- 5 cabai rawit
- 2 batang serai, memarkan
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 2 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk
- 2 sdt minyak wijen
- Daun bawang
- Bawang merah goreng
- Garam (secukupnya)
- Penyedap rasa (secukupnya)
- Air (secukupnya)
- Minyak goreng untuk menumis

Bumbu halus:
- 6 cabai merah keriting
- 5 siung bawang putih
- 8 siung bawang merah
- 2 cm jahe
- 2 cm kunyit
- 2 butir kemiri
- 1 sdt ketumbar
- 1 sdt garam
- 1 sdt gula pasir

Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus. Masukkan serai, lengkuas, daun salam, daun jeruk.
2. Tambahkan air secukupnya.
3. Masukkan burung puyuh, setelah 5 menit tambahkan penyedap rasa, garam, minyak wijen, dan cabai rawit utuh.
4. Masak hingga air menyusut.
5. Hidangkan dengan taburan bawang goreng dan daun bawang.

5. Burung puyuh cabai hijau.

foto: Instagram/@reystafauzia

Bahan:
- 5 ekor burung puyuh (lumuri serbuk kunyit dan garam. Diamkan 1 jam, goreng)

Bumbu tumbuk kasar:
- 3 siung bawang merah besar
- 5 siung bawang putih
- 8 cabai rawit hijau
- 9 cabai hijau besar

Bahan lain:
- 4 cm jahe, iris tipis
- 4 daun jeruk, buang tulangnya
- 4 cm lengkuas, geprek
- 3 daun salam
- 3 serai
- 2 buah tomat hijau, cincang kasar
- 1 sdt merica bubuk
- Garam secukupnya
- Gula secukupnya
- Penyedap rasa secukupnya
- 1/2 gelas air

Cara membuat:
1. Tumis bumbu tumbuk bersama serai, daun salam, daun jeruk, lengkuas, dan jahe sampai harum.
2. Masukkan air, merica, dan tomat. Biarkan mendidih.
3. Masukkan gula, garam, dan penyedap. Kemudian campurkan burung puyuh. Aduk rata hingga air menyusut. Angkat dan sajikan.

6. Rica-rica pedas burung puyuh.

foto: Instagram/@ummirezkyakitchen

Bahan:
- Burung puyuh, rebus
- 2 sdm santan instan
- 5 sdm kecap manis
- 1/2 sdt lada bubuk
- Garam secukupnya
- Kaldu bubuk secukupnya

Bumbu halus:
- 15 siung bawang merah
- 7 siung bawang putih
- 5 butir kemiri, goreng
- 3 cm jahe
- 4 cm kencur
- 2 cm kunyit
- 3 buah cabai merah
- Cabai rawit

Bumbu cemplung:
- 1 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk angka 8, buang tengahnya
- 3 batang sereh, geprek
- Sejempol lengkuas geprek
- 1/2 sdm gula merah

Cara membuat:
1. Panaskan secukupnya minyak goreng untuk menumis. Tumis bumbu halus dan bumbu cemplung sampai wangi dan matang.
2. Masukkan lada bubuk dan kecap manis mengelilingi pinggiran bumbu yang terdapat minyaknya. Tunggu sampai kecap berbuih, aduk rata.
3. Masukkan burung puyuh, aduk rata.
4. Masukkan air kaldu, garam dan santan, aduk, kecilkan api. Masak hingga bumbu meresap ke burung puyuh dan air mulai berkurang, terakhir masukkan kaldu bubuk, aduk.
6. Angkat, hidangkan.

7. Rendang pedas puyuh.

foto: Instagram/@ibulovescooking

Bahan:
- 4 ekor burung puyuh yang dipotong dua
- 10 buah cabai padi merah dan hijau dikisar
- 2 buah cabai merah
- 4 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 batang serai
- 1 buah kunyit hidup
- 1/2 buah lengkuas
- 1 lembar daun kunyit
- 4 lembar daun limau purut
- 1 keping asam
- 1 mangkuk santan
- Garam dan penyedap masakan secukupnya

Cara membuat:
1. Masukkan bahan-bahan, puyuh, asam, daun limau purut, daun kunyit serta air ke dalam panci. Aduk rata-rata.
2. Setelah puyuh separuh empuk masukkan santan. Aduk perlahan-lahan.
3. Setelah kuah rendang sedikit kering baru masukkan garam dan penyedap masakan. Sajikan.

8. Sambal merah burung puyuh.

foto: Instagram/@makan_katmana

Bahan:
- Bawang putih
- Cabai rawit, iris
- Saus cabai
- Saus tomat
- Serai
- Burung puyuh, goreng
- Air
- Garam dan lada

Cara membuat:
1. Tumis bawang putih, cabai rawit, saus cabai, saus tomat dan serai.
2. Masukkan burung puyuh yang sudah digoreng.
3. Tambahkan air agar tidak gosong.
4. Tambahkan garam dan lada secukupnya. Sajikan.

9. Burung puyuh pedas manis.

foto: Cookpad/@fita_andrayani

Bahan:
- 3 burung puyuh

Bumbu:
- 6 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 2 kemiri
- 1 sdt ketumbar bubuk
- 1 sdt merica bubuk
- Kunyit
- Jahe
- Daun jeruk
- 1 sdt garam
- 8 cabai rawit
- Gula merah
- 1 sdm kecap manis
- Daun salam

Cara membuat:
1. Rebus puyuh sampai empuk dan buang airnya.
2. Haluskan semua bumbu, tumis sampai harum. Tambahkan air, gula merah dan daun pelengkap.
3. Terakhir masukan potongan burung yang sudah empuk tadi. Tambahkan kecap manis, cicipi dan angkat.

10. Pecak burung puyuh.

foto: Cookpad/@cook_9316235

Bahan:
- Burung puyuh yang sudah dibumbu kuning
- 10 buah cabai rawit hijau
- 2 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih iris
- 1 buah tomat iris
- Garam secukupnya
- Gula secukupnya
- Penyedap rasa secukupnya

Cara membuat:
1. Goreng hingga kering burung puyuh.
2. Ulek kasar cabai, bawang, dan tomat.
3. Tambahkan garam, gula, dan penyedap.
4. Goreng bawang merah iris, lalu tuangkan di sambal.
5. Sajikan burung puyuh dengan sambal di atasnya.

11. Puyuh goreng sambal matah.

foto: Instagram/@warung.uda

Bahan:
- Burung puyuh ungkep

Bahan sambal:
- 12 buah cabai rawit merah, iris
- 7 siung bawang merah, iris
- 3 siung bawang putih, iris
- 2 lembar daun jeruk, cincang halus
- 1/2 sdt terasi bakar
- 2 batang serai, iris
- 1/2 sdm air jeruk nipis
- 1/2 sdt gula pasir
- 1/2 sdt garam
- 3 sdm minyak sayur

Cara membuat:
1. Goreng burung puyuh hingga kering. Sisihkan.
2. Untuk sambalnya, campur semua bahan yang sudah diiris, kemudian masukkan garam, gula, terasi bakar dan air jeruk nipis. Remas semua bahan hingga tercampur rata. Tuang minyak panas ke sambal.
3. Siram sambal matah di atas burung puyuh goreng.