Brilio.net - Yogyakarta merupakan salah satu destinasi wisata favorit banyak orang. Selain situs-situs bersejarah, pemandangan alam yang ciamik, dan tempat-tempat menarik lainnya, Jogja juga punya beragam kuliner lezat.
Kuliner khas Jogja yang paling populer di antaranya ada bakpia, sate klatak, tengkleng, gudeg, dan masih banyak lagi lainnya. Nah, gudeg sendiri bisa dibilang makanan khas Jogja, rebutan banyak wisatawan.
-
11 Resep masakan rumahan ala Jawa, lezat dan menggugah selera Masakan rumahan ala Jawa terkenal dengan cita rasanya kaya dan beragam.
-
10 Resep olahan nangka muda, enak dan mudah dibuat Kalau bosan dengan gudeg, kamu bisa coba resep-resep ini.
-
21 Resep sambal goreng krecek, nikmat ala rumahan Rasa gurihnya bikin kamu ingin terus-terusan nambah nasi.
Gudeg terbuat dari olahan nagka muda yang dimasak bersama gula aren, santan, beserta rempah-rempah lain. Gudeg dapat disajikan bersama lauk pauk lain seperti ayam, telur, tempe, tahu, serta sambal goreng yang biasa disebut krecek. Kombinasi rasa manis dan gurih dari berbagai lauk gudeg bikin makanan ini digemari.
Kalau lagi 'ngidam' gudeg tapi belum bisa mampir ke Jogja, kamu juga bisa membuatnya sendiri di rumah pakai resep di bawah ini, lho. Berikut BrilioFood rangkum dari berbagai sumber pada Kamis (27/1).
1. Gudeg praktis slow cooker.
foto: Instagram/@arsanti96
Bahan:
- 1 kg nangka muda
- 2 liter santan kental dari 2 butir kelapa
- 6 butir telur ayam rebus
Bumbu halus:
- 15 butir bawang merah
- 8 siung bawang putih
- 20 cabai rawit
- 3 buah cabai merah keriting
- 5 butir kemiri sangrai
- 1 sdt ketumbar bubuk
Bumbu utuh:
- 1 batang serai geprek
- 1 jempol lengkuas geprek
- 6 lembar daun salam
Perasa:
- 100 gr gula Jawa, sisir
- 2 sdm garam
Cara membuat:
1. Potong-potong nangka muda, rebus di air mendidih selama 5 menit untuk menghilangkan getah, tiriskan dan buang air rebusan.
2. Masukkan santan, bumbu halus, perasa, dan bumbu utuh ke dalam slow cooker, aduk rata.
3. Masukkan nangka muda yang telah direbus, pastikan seluruh nangka terendam santan. Atur slow cooker pada mode low, proses memasak kurang lebih 8 jam.
5. Setelah 8 jam pindahkan ke panci untuk diasatkan atau disusutkan kuahnya dan tambahkan telur yang telah direbus, masak dengan api besar.
6. Koreksi rasa, jika sudah pas matikan api lalu siap disajikan.
2. Gudeg kuah nangka.
foto: Instagram/@putrimsyitaa
Bahan:
- 250 gr nangka muda, potong kecil
- 200 gr ayam, potong agak kecil
- 5 butir telur rebus, kupas
- 100 gr gula merah atau aren sisir
- 1/2 sdm garam
- 1/2 sdm penyedap rasa
- 1 sdm gula pasir
- 200 ml santan instan
- 3 lembar daun salam
- 2 batang serai, geprek
- 3 ruas lengkuas geprek
- 1 liter air
Bumbu halus:
- 7 buah bawang merah
- 5 buah bawang putih
- 1 sdm ketumbar bubuk
- 3 buah kemiri
Cara membuat:
1. Tata ayam, nangka muda, daun salam, serai, dan lengkuas ke dalam panci.
2. Kemudian masukkan telur rebus, bumbu halus, garam, gula merah, gula pasir, penyedap rasa, santan instan, dan air. Tutup panci dan masak hingga air menyusut selama 1 jam.
3. Aduk sesekali, koreksi rasa dan sajikan.
3. Gudeg telur sambal krecek.
foto: Instagram/@alaalaresepaku_
Bahan:
- 1 bungkus nangka muda (potong-potong)
- 1 bungkus santan instan
- 3 gelas air
- 5 buah telur bebek (rebus dan kupas)
- 1 ons tetelan sandung lamur
- 5 lembar daun jati
- 5 lembar daun salam
- 3 ruas laos
- 2 buah gula Jawa
- Garam
- Kaldu jamur
Bumbu halus:
- 15 buah bawang merah
- 6 buah bawang putih
- 5 buah kemiri
- 1/2 sdt ketumbar bubuk
- 1/4 sdt merica bubuk
Cara membuat:
1. Susun di atas panci presto: nangka, telur, sandung lamur, dan bumbu-bumbu.
2. Tuang santan dan air, aduk rata.
3. Masak presto selama 30 menit.
4. Buka tutup presto setelah tidak berbunyi dan masak kembali sampai air mengering.
Bahan sambal krecek:
- 1 bungkus krecek
- 1 buah santan instan
- 10 buah cabai rawit merah
- 10 buah cabai rawit hijau
- 500 ml air matang
- 1 buah terasi
- 2 lembar daun salam
- 1 buah serai
- Gula Jawa
- Air asam Jawa
- Garam
- Minyak untuk menumis
Bumbu halus:
- 10 buah bawang merah
- 5 buah bawang putih
- 10 buah cabai merah
- 5 buah kemiri
- 1/4 sdt ketumbar bubuk
- 1 ruas laos
Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus beserta daun salam dan serai.
2 Setelah harum masukkan krecek.
3. Bumbui dengan gula, garam, dan kaldu jamur.
4. Masukkan santan dan koreksi rasa.
5. Keringkan santan.
6. Setelah matang sajikan.
4. Gudeg magic com.
foto: Instagram/@dapur_mamaalba
Bahan:
- 1 kg nangka muda, potong-potong
- 500 gr daging tetelan sapi
- 10 lembar daun salam
- 2 batang serai
- 3 cm lengkuas
- 5 sdm kecap manis
- Gula merah (agak banyak)
- 2 bungkus santan instan dan air
- Gula
- Garam
- Kaldu bubuk
- 5 buah telur, rebus kemudian kupas (opsional)
Bumbu halus:
- 8 siung bawang putih
- 15 siung bawang merah
- 10 butir kemiri sangrai
- 15 gr ketumbar bubuk
Cara membuat:
1. Masukkan semua bahan ke dalam magic com.
2. Tambahkan air dan santan sampai bahan terendam semua.
3. Tekan tombol "cook" lalu masak sampai asat dan matang.
5. Nasi gudeg opor ayam.
foto: Instagram/@umidhafin
Bahan:
- 1 kg nangka (rebus setengah matang)
- 1/4 ceker, ayam, atau tetelan
- 1 liter air kelapa
- 1/2 liter santan encer
- 500 ml air
- 10 lembar daun salam
- 3 batang serai (geprek)
- 1 cm laos (geprek)
- 6 butir telur rebus (kupas)
- 10 buah cabai setan
Bumbu halus:
- 5 siung bawang merah
- 7 siung bawang putih
- 3 butir kemiri
- 1 cm jahe
- 1 cm laos
- 1 sdt ketumbar
Bahan lain:
- Garam secukupnya
- Kaldu jamur secukupnya
- Gula secukupnya
- 50 gr gula merah
- 60 ml kecap manis
Cara membuat:
1. Rebus ceker, ayam, atau tetelan di dalam presto terbuka setengah masak, setelah itu masukkan semua bahan ke dalam presto, masak selama 30 menit.
2. Setelah presto berbunyi, biarkan semalaman, besoknya dimasak lagi 30 menit.
3. Pindahkan ke wajan dan masak lagi sampai kering.
Bahan sambal krecek:
- Krecek secukupnya
- 5 buah tahu goreng
- 100 ml santan kental
- 700 ml air
- 2 lembar daun salam
- 1 cm laos (geprek)
- 1 batang serai (geprek)
- 10 buah cabai setan
Bumbu halus:
- 4 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 50 gr cabai keriting merah (direbus)
- 1 butir kemiri
- 1/2 cm jahe
- Terasi
- Gula merah
- Garam
- Gula
- Kaldu jamur
Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus, daun salam, laos, dan serai sampai tanak.
2. Tambahkan air, setelah mendidih masukkan tahu.
3. Bumbui garam, kaldu jamur, gula, dan gula merah, lalu masukkan santan, koreksi rasa. Terakhir masukkan krecek.
Bahan opor ayam:
- 1/2 kg ayam
- 400 ml santan kental
- 300 ml santan encer
- 1 batang serai
- 2 lembar daun jeruk
- 1 lembar daun salam
- 1 cm laos (geprek)
Bumbu halus:
- 5 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 butir kemiri
- 1 cm jahe
- 1 sdt ketumbar
- 1 sdt merica
- 1 sdt jintan
Bahan lain:
- Garam
- Gula
- Kaldu jamur
Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus, daun salam, daun jeruk, serai, dan laos sampai tanak.
2. Masukkan ayam, aduk sampai berubah warna, lalu masukkan santan encer, tutup.
3. Setelah mendidih, bumbui garam, gula, dan kaldu jamur, tutup lagi dan masak sampai ayam matang.
4. Terakhir masukkan santan kental, aduk terus sampai mendidih dan matang, terakhir taburi bawang goreng.
6. Gudeg ceker basah.
foto: Instagram/@endah.nur.p
Bumbu halus:
- 15 bawang merah
- 7 bawang putih
- 3 kemiri
- 1 1/2 sdm ketumbar halus
Bahan:
- 500 gr nangka muda
- 1/2 kg ceker
- 2 sachet santan instan
- Lengkuas
- 1 batang serai
- 4 daun jeruk
- 4 daun salam
- Gula Jawa (sesuai selera)
- Bawang goreng
- Air secukupnya
- Penyedap rasa
- Garam
Cara membuat:
1. Rebus nangka hingga empuk, tiriskan, lalu geprek perlahan.
2. Rebus ceker, tiriskan.
3. Masak air di dalam panci, tambahkan bumbu halus, bawang goreng, daun salam, lengkuas, serai, daun jeruk, lalu bumbui, masukkan nangka dan ceker, masak hingga air tinggal sedikit.
4. Jika sudah tambahkan santan instan, masak hingga mengental kuahnya.
5. Taburi bawang goreng.
7. Gudeg Jogja.
foto: Instagram/@vina_kitch
Bahan:
- 1 kg nangka muda rebus
- 5 telur rebus
- 3 pucuk daun jati
- 4 daun salam
- 2 ruas lengkuas
- 1/2 butir kelapa, ambil santannya
- 100-150 gr gula Jawa tua
- Air
- Garam dan kaldu
Bumbu halus:
- 10 bawang merah
- 5 bawang putih
- 1 sdt ketumbar
- 8 keping kemiri
Cara membuat:
1. Suwir nangka, campur semua bahan kecuali gula Jawa dan santan, beri air hingga terendam.
2. Masak sampai air menyusut.
3. Ambil dan buang daun jati.
4. Tuang santan dan gula Jawa, masak kembali hingga meresap.
8. Gudeg vegan.
foto: Instagram/@resep_vegan_prima
Bahan:
- 1 kg nangka
- 4 lembar daun salam
- 2 lembar daun jati
- 600 cc santan
Bumbu halus:
- 10 bawang merah
- 3 bawang putih
- 1/2 sdt ketumbar
- 4 kemiri
- 250 gr gula merah
Cara membuat:
1. Cuci nangka dan rebus dulu dengan air, 4 lembar daun salam, dan 1 lembar daun jati. Rebus selama 1 jam dengan api sedang sampai empuk.
2. Angkat lalu tiriskan. masukkan ke dalam panci, daun jati di bagian bawah lalu nangkanya, lalu bumbu halus dan gula merah. Tuang 300 cc santan. Tutup dengan daun jati bekas rebusan.
3. Masak sampai agak kering, lalu tuang lagi santannya. Sampai benar-benar empuk dan bentuknya seperti gudeg. Tes rasa, jika kurang asin, tambahkan garam, kalau kurang manis tambahkan gula merah lagi.
4. Jika sudah agak kering, diamkan semalaman.
9. Gudeg kering.
foto: Instagram/@belajar_masakanrumahan
Bahan:
- 1/2 kg nangka
- 3 butir telur rebus
- 1 santan instan
- 2000 ml air
- Gula Jawa
- 1 sdm gula pasir
- 1/2 sdm garam
- 1/2 sdt penyedap rasa
- 3 lembar daun salam
- 1 ruas laos geprek
Bumbu halus:
- 3 siung bawang merah besar
- 2 siung bawang putih
- 1 sdt ketumbar
Cara membuat:
1. Campurkan air dan santan pada panci presto.
2. Masukkan gula Jawa yang sudah dipotong-potong atau disisir.
3. Masukkan garam, gula, dan penyedap rasa.
4. Aduk sampai larut semua.
5. Masukkan nangka yang sudah dipotong kecil-kecil.
7. Masukkan telur.
8. Masukkan daun salam dan laos geprek. Tutup presto.
9. Presto menggunakan api sedang selama 45 menit sampai 1 jam tergantung apinya.
10. Jika sudah, diamkan dahulu sampai tidak ada uap presto yang keluar baru dibuka. Aduk gudeg, koreksi rasa.
11. Tutup kembali, diamkan sampai pagi.
12. Siapkan wajan, masukkan gudeg pada wajan antilengket lalu panaskan sampai kering.
10. Gudeg basah.
foto: Instagram/@rikhatiwi
Bahan:
- 500 gr nangka muda (gori)
- 5 buah telur
- 100 gr kacang tunggak atau merah
- Daun jati
- Kerupuk kulit atau krecek secukupnya
- 1000 ml santan encer
- 300 ml santan kental
Bumbu halus:
- 1 sdm lada
- 1 sdm ketumbar
- 6 buah kemiri
- 4 buah bawang putih
- 1 cm jahe
- Gula pasir sesuai selera
- Kaldu bubuk
- Garam secukupnya
- Kencur secukupnya
Bumbu geprek:
- 3 lembar daun salam
- 2 batang serai
- 2 cm laos geprek
Cara membuat:
1. Bersihkan nangka, cuci lalu rebus nangka, telur, dan kacang tunggak pakai daun jati. Sisihkan dan angakat, bilas lalu remas nagka.
2. Kupas telur, sisihkan.
3. Tumis pakai minyak bumbu halus, setelah harum masukkan air (sedikit), lalu masukkan telur rebus dan bumbu geprek.
4. Setelah itu masukkan nangka yang telah direbus, masukkan santan encer, masukkan kacang tunggak, dan kerupuk kulit, masak hingga mendidih dan air surut, koreksi rasa, angkat. Beri taburan bawang goreng.
11. Gudeg kilat enak.
foto: Instagram/@maulidesmihorn
Bahan:
- 1 kg nangka muda, potong dan cuci bersih
- 10 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk
- 2 batang serai, geprek
- 2 ruas lengkuas, geprek
- 1/2 sdt garam
- 2 sdm kecap manis
- 150 gr gula merah, sisir halus
- 3 sachet santan kental instan
- 1 liter air
- Telur rebus secukupnya
Bumbu halus:
- 10 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 7 buah kemiri
- 1 sdm ketumbar
Cara membuat:
1. Rebus nangka selama 10 menit, tiriskan.
2. Campur bumbu halus, santan, air, kecap manis, gula merah, dan nangka di dalam wadah. Aduk hingga rata.
3. Di dalam panci presto, susun daun salam, daun jeruk, lengkuas, dan serai pada dasar panci. Tuang campuran nangka dan bumbu. Tambahkan telur di sela-sela nangka. Masak dengan presto selama 45 menit.
4. Setelah 45 menit, matikan presto, tuang isian gudeg ke dalam wajan. Masak lagi hingga air sat dan gudeg kering. Koreksi rasa, tambahkan gula merah dan garam jika perlu.