Brilio.net - Gaya hidup sangat menentukan kesehatan dan kebugaran. Salah satu cara menjaga kesehata adalah menghindari junk food. Selain itu juga meningkatkan mutrisi tubuh dengan mengonsumsi makanan dan minuman yang menyehatkan, misalnya infused water.
Kini minuman infused water sudah nggak asing bagi kebanyakan orang. Biasanya mereka yang sedang diet mencoba resep infused water sebagai salah satu alternatif minuman menyehatkan.
-
15 Resep infused water lemon, bergizi, praktis dan menyegarkan Nggak hanya memberikan sensasi rasa asam dan segar, lemon juga memberikan manfaat untuk tubuh.
-
7 Buah paling cocok buat infused water, minuman sehat buat diet Selain kekinian, infused water praktis dibikin dan dibawa ke mana-mana.
-
15 Resep minuman buah buka puasa tanpa susu, segar dan gak bikin enek Meski tidak menggunakan susu, sajian minuman buka puasa ini rasanya tak kalah enak dan segar.
Infused water umumnya terbuat dari bahan-bahan seperti buah-buahan dan sayuran yang direndam dalam air mineral dan disimpan dalam waktu beberapa saat. Kandungan buah dan sayur tersebut akan larut dalam air dan lebih cepat diserap dalam tubuh.
Salah satu manfaat infused water adalah melancarkan sembelit, menekan mafsu makan, menghindari dehidrasi dan menjadi minuman yang penuh vitamin. Agar tidak membosankan, saat ini sudah banyak resep infuse water rempah atau rimpang yang umumnya digunakan sebagai bumbu dapur.
Air ini juga dikenal sebagai air detoks yang bagus bagi tubuh. Seperti kita tahu rempah-rempah dikenal dari jaman dahulu merupahan herbal yang berkhasiat untuk mengatasi berbagai penyakit.
Untuk membuatnya kamu harus tahu cara pembuatan dan ukuran yang tepat. Nggak usah khawatir rekomendasi resep berikut, bahan-bahanya mudah didapat. Rasanya pun enak serta menyehatkan. Berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber pada Jumat (17/1), beberapa resep infuse water rempah, enak, sehat, dan mudah dibuat.
1. Ketumbar + madu + secang.
foto: Instagram/@telkom.pasuruan
Bahan:
- 1 sdt ketumbar asli warna cokelat
- 2 sdm madu
- kayu secang secukupnya
- air 300 ml
Cara membuat:
- Panaskan air hingga mendidih.
- Lalu siapkan ketumbar dan kayu secang dalam gelas, seduh dengan air panas.
- Diamkan hingga dingin, tambahkan madu ketika akan meminumnya.
2. Jahe + madu + teh rosella.
foto: Instagram/@resepherbalmujarab
Bahan:
- 1 ruas jahe
- 2 buah bunga rosella kering
- madu sesuai selera
Cara membuat:
- Seduh jahe yang sudah diiris tipis dan bunga rosella dengan air panas.
- Kemudian tambahkan madu ketika minuman tersebut sudah dingin. Ukuran madu dapat disesuaikan dengan selera.
- Kamu juga bisa menyimpannya di kulkas hingga minimal 6 jam.
3. Ultimate water.
foto: Instagram/@menujsr_
Bahan:
- 2 ruas kunyit
- 2 ruas jahe
- 1 batang sereh
- 1 buah jeruk nipis/ lemon
- madu secukupnya.
Cara membuat:
- Panaskan air hingga mendidih, kemudian kecilkan kompor. Masukkan kunyit, jahe, dan sereh.
- Diamkan 5 menit kemudian tuang dalam gelas.
- Setelah air suhu ruang masukkan jeruk nipis peras/lemon.
- Tambahkan madu saat akan diminum. Ultimate water siap diminum.
4. Lada hitam + cengkih + kayu manis.
foto: Instagram/@tips.jsr
Bahan:
- 1 sdt lada hitam
- 7 butir cengkeh
- kayu mais secukupnya
- 3-5 biji kurma
- air matang 300-500 ml
Cara membuat:
- Masukkan semua bahan dalam botol kaca, masukkan air mastang tersebut kedalamnya. Rendam minimal 6 jam dan infuse water siap diminum.
- Kamu juga dapat menyeduh bahan-bahan tersebut dengan air panas kemudian tunggu hingga dingin.
5. Serei + jeruk nipis + madu.
foto: Instagram/@gallerysehat_iffah
Bahan:
- 3 batang serai
- 300 ml air
- 1 buah jeruk nipis
- 1-2 sdm madu
Cara membuat:
- Cuci bersih batang serai kemudian rajang
- Masak serai dan air sampai mendidih, lalu angkat dan saring.
- Setelah hangat masukkan perasan jeruk nipis dan madu.
- Minum saat hangat atau dapat disimpan dalam kulkas terlebih dahulu.
6. Kapulaga + cengkeh + ketumbar + madu.
foto: Instagram/@tips.jsr
Bahan:
- 1 buah jahe (geprek atau diiris-iris)
- 1 sdt cengkeh
- 1 sdt ketumbar
- 2 kayu manis sebesar jari kelingking
- 1 sdt kapulaga
- madu secukupnya
Cara membuat:
- Rebus air sekitar 250 ml, masukkan jahe kira-kira 2 menit.
- Seduh ke gelas yang sudah berisi bahan lain seperti cengkeh, ketumbar, kayu manis, dan kapulaga.
- Diamkan agar tidak terlalu panas, lalu tambahkan madu.
7. Jahe + kurma + kunyit.
foto: Instagram/@menujsr_
Bahan:
- 1-2 ruas jahe (kupas dan cuci bersih)
- 3 buah kurma
- 2 ruas kunyit (kupas dan cuci bersih)
- 600 ml air suhu ruang
Cara membuat:
- Masukkan semua bahan dalam botol campur dengan 600 ml air suhu ruang (matang).
- Kemudian diamkan selama 6 jam dalam kulkas, setelah itu dapat dikonsumsi.
- Setelah 12 jam tidak usah di refill karena kadar kandungan sudah hilang atau maksimal.
8. Kunyit + serai + kayu manis + jeniper
foto: Instagram/@tips.jsr
Bahan:
- 2 telunjuk kunyit iris-iris
- 2 jempol jahe iris-iris
- 1 batang kayu manis
- 1 batang serei
- jeniper
- madu secukupnya
- Himalayan salt secukupnya
- air
Cara membuat:
- Masukkan kunyit, jahe, kayu manis dan serei ke gelas.
- Didihkan air, lalu langsung masukkan air ke gelas tadi.
- Tunggu sampai hangat, masukkan jeniper, madu dan himalaya salt.
9. Kayu manis + bunga lawang + lemon + madu.
foto: Instagram/@anggitres
Bahan:
- 1 batang kayu manis
- 2 buah bunga lawang
- 1 sdm perasan jeruk lemon/nipis
- 1 sdm madu
- 300 ml air
Cara membuat:
- Rebus kayu manis dan bunga lawang.
- Angkat, tunggu hangat beri madu dan perasan jeruk lemon/nipis.
- Minum selagi hangat.
10. Serei + kayu manis.
foto: Instagram/@ddsmks_medina
Bahan:
- 1 batang serai
- kayu manis secukupnya
- 2 sdt madu
- air matang
Cara membuat:
- Cuci bersih serai, geprek pakai bagian putihnya saja.
- Kemudian masukkan semua bahan serai, kayu manis ke dalam botol minuman beri air dan madu.
- Lalu diamkan 6 jam setelah itu infused water siap untuk diminum.