Tahu susu punya tekstur lebih halus dibanding kebanyakan jenis tahu lain yang dijual di pasar. Makanya setiap orang saat berhati-hati saat memasak tahu susu, supaya tidak hancur. Salah satu olahan tahu susu favorit banyak orang adalah digoreng sampai matang dan kecokelatan.

Biar nggak hancur saat digoreng, banyak orang mengakalinya dengan membaluri tahu susu pakai tepung. Namun, pengguna akun TikTok @dapurmamaoki punya trik lain untuk goreng tahu susu supaya nggak pecah, tetap kokoh, dan kian renyah.


TikTok/@dapurmamaoki

Pengguna akun TikTok @dapurmamaoki mengatakan, ia sempat gagal saat mencoba menggoreng tahu susu. Alih-alih hasilnya tetap gurih dan tidak pecah, tahu susu goreng justru pecah. Isinya pun keluar, sedangkan permukaannya juga jadi kurang cantik. Akhirnya, setelah tahu triknya, olahan tahu susu buatannya tak gagal lagi.

"Bagian luar garing kokoh, bagian dalam lumer lembut," tuturnya, dikutip BrilioFood dari akun TikTok @dapurmamaoki pada Selasa (30/7).

TikTok/@dapurmamaoki

Sebelum masuk ke triknya, siapkan dulu air bersih di panci, lalu tambahkan 1 sdt kaldu jamur, 1 sdm bawang putih bubuk, dan 1 sdt garam. Rebus sampai air bumbu mendidih, matikan api, dan tunggu sampai hangat.

Kalau sudah hangat, baru campuran air larutan bumbu dengan 1 sdt baking powder dan 1 sdt soda kue. Kedua bahan ini akan membantu tahu susu tetap kokoh dan lebih mengembang saat digoreng nanti.

TikTok/@dapurmamaoki

Setelah itu, siapkan potongan tahu susu yang sudah dicuci bersih. Letakkan tahu di kontainer lalu siram dengan air rebusan bumbu yang sudah dibuat. Simpan tahu di chiller kulkas kurang lebih selama 4 jam.

TikTok/@dapurmamaoki

Jika tahu sudah dikeluarkan dari kulkas, selanjutnya siapkan wajan berisi minyak agak banyak. Panaskan minyak dengan api kompor sedang. Saat sudah benar-benar panas, baru goreng tahunya.

"Tips saat menggoreng, minyak harus panas banget, tahu harus kerendam minyak semua. Kalau minyak kurang banyak, tahu bisa pecah kayak gini," tegas pengguna akun TikTok @dapurmamaoki.

TikTok/@dapurmamaoki

Selagi digoreng, kamu bisa menyendokkan minyak berkali-kali ke atas tahu dengan bantuan spatula, sehingga tahu bisa lebih cepat matang. Kalau tahu sudah kecokelatan dan renyah, baru angkat dan tiriskan. Gimana, hasilnya jadi menggugah selera banget, ya?