Praz Teguh memulai karier di dunia hiburan Tanah Air setelah memenangkan ajang Stand Up Comedy Indonesia pada 2014 silam. Kini, nama Praz Teguh tengah naik daun sebagai komedian lantaran sering wara-wiri di berbagai judul film, serial web, hingga acara-acara TV.

Ia juga aktif berkarier sebagai host di berbagai podcast dan berhasil meraup jutaan penonton YouTube. Celetukan-celetukan lucu yang kerap dilempar oleh Praz Teguh saat tampil di layar kaca bikin banyak warganet terhibur dengan komedian satu ini.

Di samping itu, Praz Teguh juga nggak ketinggalan menyapa penggemar sembari membagikan kegiatan sehari-harinya lewat media sosial pribadi. Usut punya usut, seleb 33 tahun ini tengah menjalankan diet. Selama 3 bulan menjalankan diet, ia berhasil mengubah tubuhnya jadi lebih langsing.

 

Instagram/@praz_teguh

Praz Teguh menjelaskan, selama kurang dari 3 bulan, ia sukses menurunkan 13 kilogram bobotnya, yakni dari 87 ke 74 kilogram. Ia mengaku upaya diet yang ia jalankan memang cukup berat. Bahkan, banyak orang di sekitarnya yang meragukan usaha diet Praz Teguh ini, lho. Makanya ia semangat ingin membuktikan kalau dietnya akan berhasil.

"alhamdulillah walaupun berat banget di 2 minggu pertama. sensian, laper, lesu banget rasanya dengan terbiasa makan banyak dan harus tetap kerja dengan intensitas ngobrol podcast yang butuh energi juga. tapi ternyata semakin banyak orang ga yakin sama proses gue malah jadi makin disiplin," tulisnya di Instagram @praz_teguh, dikutip BrilioFood pada Rabu (7/8).

Instagram/@praz_teguh

Praz Teguh mengaku, tujuan utamanya melakukan diet ini agar lemak-lemak di tubuhnya hilang (fat loss). Makanya pola makan yang tepat sangat dibutuhkan untuk mencapai tujuannya tersebut. Ia juga menjelaskan, diet ini ia jalani dengan cara alami tanpa konsumsi obat-obatan.

Salah satu trik dietnya dilakukan dengan menghindari aneka makanan tinggi gula, contohnya biskuit, cokelat, atau hidangan manis lainnya. Di sisi lain, Praz Teguh juga tak mengonsumsi nasi, lho. Nah, sebagai pengganti nasi, Praz Teguh biasanya memilih makan kentang.

"lu bisa ganti kentang + telur + sayur + daging jangan banyak juga," tegasnya.

Pexels/Karolina Kaboompics

Selama diet, Praz Teguh juga tak lagi mengonsumsi makanan berat untuk makan malam. Bahkan, kalau tak merasa lapar di malam hari, ia memilih untuk tidak makan. Tetapi, kalau perutnya terasa lapar, ia akan makan buah-buahan saja, kemudian memilih tidur agar waktu istirahatnya cukup.

Instagram/@praz_teguh

Diet Praz Teguh bisa menampilkan hasil hanya dalam 3 bulan juga didukung dengan olahraga rutin. Ia menuturkan, ia bisa olahraga sampai 2 kali dalam sehari, lho. Tak jarang ia memperlihatkan kegiatan olahraganya di beberapa unggahan, mulai dari olahraga angkat beban, lari, lompat tali, push up, dan lain sebagainya.