Memeram alpukat termasuk salah satu teknik yang paling umum dilakukan untuk mematangkan buah satu ini. Ada banyak teknik atau metode yang bisa dilakukan, seperti memeramnya dalam beras, menusuk ujung buah dengan lidi, atau bahkan membungkusnya pakai koran. Sejumlah metode ini dinilai bisa mematangkan buah alpukat agar lebih manis dan layak dikonsumsi.

Sayangnya, sejumlah metode tersebut terkadang tidak selalu membuat alpukat mentah jadi matang sempurna. Dalam beberapa kasus, alpukat yang sudah diperam sekalipun masih mentah meski telah didiamkan berhari-hari. Hal ini pernah dialami oleh seorang wanita pengguna YouTube Keluarga JagoAN.

 

 

YouTube/Keluarga JagoAN

Melalui salah satu video yang diunggah, wanita tersebut mengaku pernah mencoba empat teknik memeram alpukat. Di antara ke empat teknik tersebut, ada satu alpukat yang tidak bisa matang sempurna. Nah, alpukat yang setengah matang ini tentu tidak bisa langsung dikonsumsi begitu saja karena masih keras teksturnya. Alih-alih membuangnya, wanita tersebut memilih mengolah alpukat tersebut.

"Alpukat yang setengah mentah ini jangan dibuang, kita tumis aja jadi nanti bisa dimakan dengan nasi hangat," ujar YouTube Keluarga JagoAN dikutip BrilioFood pada Kamis (19/9).

Yup, alpukat setengah matang yang gagal diperam ini sebenarnya bisa dimasak jadi makanan lezat. Pengguna YouTube tersebut bahkan mengaku hendak menumisnya dengan bumbu dapur. Tumis alpukat tersebut lantas dijadikan menu sayur sebagai pelengkap makan.

YouTube/Keluarga JagoAN

Cara mengolahnya, cukup kupas buah alpukat dan potong-potong dagingnya. Lalu tumis bawang putih dan bawang merah yang sudah diiris. Setelah itu, tambahkan cabai merah iris dan irisan alpukat tadi. Tumis dan aduk-aduk semua bahan.

YouTube/Keluarga JagoAN

Selanjutnya, tuang sedikit air dan bumbu. Dalam video tersebut, pengguna YouTube Keluarga JagoAN menggunakan garam, kaldu ayam, dan gula pasir sesuai selera. Setelah itu, aduk-aduk lagi dan masak sampai alpukat agak layu dan lembut.

YouTube/Keluarga JagoAN

Nah, alpukat yang sudah layu bisa langsung disajikan di atas piring. Dalam video tersebut, pengguna YouTube Keluarga JagoAN menyantapnya dengan nasi putih hangat dan lauk-pauk. Meski masih ada rasa pahit yang ditimbulkan, namun rasa gurih sedap dari bumbu tumisnya membuat alpukat jadi semakin nikmat.