Brilio.net - Momen menyusui si kecil jadi waktu yang berharga bagi ibu dan anak. Nggak sekadar memenuhi kebutuhan si kecil, namun juga membangun kedekatan antara ibu dan anak. Interaksi kecil dan hangat bisa dilakukan si ibu agar lebih dekat dengan buah hatinya.
Momen inilah yang menjadi salah satu pengalaman berharga bagi seorang ibu. Tapi di balik itu semua, nggak bisa dipungkiri energi ibu bisa menurun hingga habis. Rasa lelah dan pegal sangat bisa terjadi pada ibu menyusui.
Sebelum jatuh sakit, ibu harus siaga dalam menjaga daya tahan tubuh. Maka dari itu, persiapkan kesehatan diri dengan tameng dari minuman-minuman sehat. Ya, memastikan tubuh tetap terhidrasi jadi kewajiban untuk ibu menyusui.
Akan semakin sehat kalau kamu bisa mengimbanginya dengan minuman dari bahan-bahan alami yang menyehatkan. Pasalnya, keuntungan dari hal ini nggak bisa bisa dirasakan si ibu, namun juga untuk si kecil.
Nah, ada apa saja sih minuman sehat yang bisa dikonsumsi ibu hamil? Berikut 6 minuman yang sehat untuk ibu menyusui, seperti dirangkum brilio.net dari berbagai sumber pada Rabu (6/1).
-
11 Sayuran ini cocok dikonsumsi oleh ibu menyusui, bikin ASI lancar Saat menyusui, penting untuk mengonsumsi sayuran yang kaya vitamin.
-
9 Minuman ini dikonsumsi seleb saat hamil, bantu jaga kesehatan janin Makanan dan minuman menjadi sumber nutrisi penting untuk menjaga kesehatan ibu hamil dan bayi.
-
10 Makanan dan minuman sehat ini dikonsumsi Lesty Kejora saat hamil Lesty Kejora benar-benar memerhatikan asupan makanannya terutama saat hamil besar.
1. Air putih.
foto: freepik.com
Tentu saja, air putih jadi kebutuhan utama pada tubuh. Air putih jadi asupan terbaik untuk mencukupi kebutuhan cairan di dalam tubuh. Meski sederhana, namun manfaatnya bisa dirasakan pada ibu dan juga si kecil sekaligus.
Sebab, ketika menyusui, akan memungkinkan membuat ibu kehilangan energi banyak. Maka dari itu ibu harus memperhatikan kecukupan kandungan air pada tubuh agar pemberian ASI pada si kecil dapat tersalurkan dengan baik.
2. Susu hangat.
foto: freepik.com
Ibu menyusui juga perlu mendapatkan asupan susu pada tubuhnya. Minum satu gelas susu, dapat mencukupi 12 % kebutuhan kalsium harian yang diperlukan ibu saat menyusui.
Selain itu efek baiknya juga bisa menimbulkan ketenangan dalam tubuh. Untuk mengetahui jenis susu yang cocok untuk dikonsumsi, kamu bisa melakukan konsultasi dengan dokter. Dengan begitu, kamu akan mendapatkan saran terbaik yang disesuaikan dengan kondisi tubuh. Maka hasil yang lebih baik bisa dirasakan juga oleh si kecil.
3. Air lemon.
foto: freepik.com
Khasiat air lemon sudah dikenal banyak orang. Mulai dari memberikan dampak daya tahan tubuh, wajah, sampai dengan manfaat untuk ibu menyusui.
Selain memberikan efek segar, air lemon mampu menjaga pasokan ASI jadi lebih sehat dan berkualitas. Di dalam air lemon, terkandung banyak vitamin dan mineral penting bagi tubuh.
Di samping vitamin C, ada pula riboflavin, vitamin B, kalsium, magnesium, fosfor, karbohidrat, dan protein. Dengan kandungan tersebut, kamu akan mendapatkan manfaat tubuh tetap bugar dan mencegah masalah pencernaan pada bayi.
4. Jus bayam.
foto: freepik.com
Kamu pecinta sayur? Akan jadi keuntungan lebih kalau kamu juga rajin mengonsumsinya. Bagi ibu hamil, asupan nutrisi dari sayuran akan menambah manfaat untuk ibu dan juga si kecil. Apalagi, sayur sangat mudah diolah dan nggak butuh waktu lama.
Nah, agar terhindar dari rasa bosan, kamu bisa coba mengolah sayur dengan menjadi jus. Bayam adalah sayur yang kaya akan manfaat terutama untuk ibu menyusui.
Perlu kamu ketahui juga, jus bayam dapat mengatasi kelelahan pasca melahirkan. Di dalamnya terdapat kandungan zat besi dan nutrisi makro lainnya yang juga bermanfaat untuk ibu. Eits, nggak hanya itu saja, kandungan tersebut pun juga baik untuk kesehatan bayinya terutama pada pencernaannya.
5. Susu kunyit.
foto: freepik.com
Beberapa orang enggan untuk mengonsumsi susu sapi murni. Biasanya, olahan susu kedelai jadi alternatif untuk menggantikannya.
Tapi kalau kamu bosan, cobain deh susu kunyit. Segelas susu kunyit juga mampu menjadi minuman sehat bagi ibu menyusui. Bumbu dapur yang satu ini dikenal dengan banyak khasiatnya untuk tubuh. Apalagi kunyit terkenal mengandung sifat antibakteri dan anti mikroba tertentu.
Hal ini memberikan dampak membantu proses penyembuhan setelah melahirkan, terutama bagi ibu yang melahirkan dengan proses caesar. Di samping itu, asupan susu bagi ibu menyusui juga sangat penting.
Apalagi susu tinggi kalsium yang mampu mendukung kebutuhan nutrisi kala menyusui. Selain memberikan energi pada ibu, tentu anak juga akan semakin banyak mendapat nutrisi sehat, bukan?
6. Jus buah bit.
foto: freepik.com
Kamu pernah belum sih mengonsumsi buah bit? Kalau belum, sekarang saatnya untuk kamu mendapatkan manfaat baik dari buah yang satu ini.
Buah bit merupakan jenis umbi-umbian yang kaya manfaat. Buah ini sering dimanfaatkan untuk berbagai pengobatan alami. Biasanya orang akan mengonsumsi buah bit dengan cara direbus, dikukus, ataupun dipanggang.
Menariknya, jus buah bit akan memberikan pengaruh baik pada ibu menyusui lho. Karena biasanya seorang perempuan akan mengalami anemia pasca melahirkan. Maka dari itu, untuk membantu mengembalikan jumlah hemoglobin dalam tubuh, ibu bisa mengonsumsi jus buah bit.
Di samping mengatasi anemia, buah bit juga dapat mengembalikan stamina ibu pasca melahirkan. Dengan begitu ibu akan lebih bertenaga dalam proses pemberian ASI pada si kecil. Bagaimana, kamu tertarik mencoba?