Brilio.net - Hari Raya Idul Fitri merupakan momen yang pas untuk berkumpul dengan keluarga. Tak hanya berkumpul, makan bersama keluarga pun tentu menjadi hal yang paling ditunggu-tunggu. Pada umumnya, santapan hari raya itu biasanya lontong sayur, daging rendang, dan gulai.

Namun, tidak melulu itu, kamu bisa lho menyantap hidangan lain. Seperti nasi liwet yang lagi hits yang bakal membuat kumpul keluarga makin hangat. Tak perlu membeli nasi liwet, kamu bisa bikin sendiri di rumah. Berikut resepnya yang mudah ditiru dihimpun brilio.net, Sabtu (24/6).

Bahan:
-300 gram beras pulen, cuci, tiriskan
-500 ml santan
-1 sdt garam
-2 lembar daun salam
-1 batamg serai, memarkan

Cara membuat:
-Masukan beras dalam pancu rice cooker.
-Masukkan garam, daun salam, dan serai.
-Masukan santan.
-Masak hingga matang.
-Sajikan dengan berbagai lauk.