Brilio.net - Sambal bisa sekaligus diulek bersama bahan dasar makanan, seperti tempe. Tingkat halus dari tempe sendiri bisa disesuaikan dengan selera. Mau sangat halus dan dicampur sambal maupun dibuat kasar. Supaya lebih nikmat serta wangi, tambahkan pula irisan daun kemangi.

Simak resep dan cara membuat sambal tempe kemangi, BrilioFood lansir dari akun Instagram @pawonkulo.

foto: Instagram/@pawonkulo

Bahan:
- 85 gr tempe
- 4 cabai rawit merah
- 2 cabai merah keriting
- 8 gr bawang putih
- 1 ruas jari kencur
- 2 batang kemangi, petiki daunnya
- Sejumput garam sesuai selera
- Minyak untuk menggoreng

Cara membuat:
1. Panaskan minyak. Goreng tempe hingga matang. Angkat.
2. Masukkan cabai rawit, cabai merah, bawang putih, kencur, dan garam di cobek. Ulek sambil dicicipi rasanya.
3. Jika kurang garam dan kurang pedas, tambah sesuai selera. Jika rasa sambal sudah pas, masukkan tempe goreng.
4. Ulek hingga tempe goreng menyatu dengan cabai.
5. Sajikan sambal tempe bersama daun kemangi untuk menemani nasi hangat.