Brilio.net - Onde-onde termasuk jajanan pasar yang terkenal enak. Lapisan luar onde-onde bisa dibuat kering renyah maupun basah lembut. Umumnya onde-onde diberi isian kacang hijau. Tapi kalau kamu bosan, coba bikin onde-onde isi keju yang lumer dan bikin nagih. Intip resep dan cara membuat onde-onde keju, BrilioFood kutip dari akun Instagram @yoanitasavit.

foto: Instagram/@yoanitasavit

Bahan kulit:
- 150 gr tepung ketan
- 50 gr kentang rebus, haluskan
- 40 gr gula pasir
- 1/3 sdt garam
- 100 gr air panas
- 1 sdm minyak goreng

Bahan lain:
- 1 pack keju
- Wijen putih dan sedikit wijen hitam
- Air secukupnya
- Minyak untuk menggoreng

Cara membuat:
1. Siapkan wadah. Campur tepung ketan, gula pasir, garam, dan kentang halus. Aduk rata. Tambahkan minyak dan air panas sedikit demi sedikit.
2. Uleni bahan kulit hingga tercampur rata. Bungkus dengan cling wrap lalu diamkan selama 30 menit.
3. Parut keju, bagi menjadi @15 gr, bentuk bulat sambil dibalur sedikit tepung maizena. Diamkan di freezer selama 10 menit.
4. Bagi adonan kulit @30 gr, pipihkan, lalu isi dengan keju, dan bulatkan hingga rapat.
5. Celupkan ke air dan balur dengan wijen. Bulatkan lagi perlahan agar wijen menempel.
6. Panaskan minyak. Goreng onde-onde dengan api kecil sampai mengembang sambil diaduk perlahan. Besarkan api jika sudah mengembang, goreng sampai matang. Angkat dan tiriskan.