Brilio.net - Kalau sedang pergi ke Medan, jangan sampai ketinggalan untuk mencicipi mie gomak, ya. Hidangan satu ini memiliki rasa enak dan gurih. Isiannya juga bisa dibuat sesuai selera.

Berikut resep mie gomak khas Medan yang enak dan praktis dibuat BrilioFood lansir dari Instagram @dandigendon, Minggu (13/7). 

foto: Instagram/@dandigendon

Bahan:
- 1/2 bungkus mie lidi rebus, tambah sedikit minyak lalu cuci bersih tiriskan
- 200 gr kol cuci dan iris-iris
- 100 gr wortel cuci dan iris-iris
- Daun bawang, iris-iris
- Seledri, iris-iris
- 7 butir bawang merah, iris
- Cabai secukupnya
- Penyedap rasa
- Garam
- Gula
- Kecap sesuai selera

Bumbu halus:
- 2 sdt merica atau sesuaikan selera
- 2 buah kemiri
- 5 siung bawang putih

Cara membuat:
1. Tumis bawang merah sampai harum. Masukkan bumbu halus tumis sampai harum pula.
2. Masukkan wortel kol daun bawang tumis sampai layu masukkan sedikit air cabai hijau, iris dan aduk.
3. Masukkan mi lidinya tambahkan garam, gula, penyedap rasa dan kecap manis, lalu aduk rata.
4. Setelah tanak tes rasa dan masukkan rawit utuh dan daun seledri, aduk dan sajikan.