Brilio.net - Buncis mudah dan bisa diolah bersama beragam bahan dasar lain. Misalnya dicampur dengan tauco dan santan. Rasanya pun menjadi semakin gurih, asin, asam, dan segar. Sangat cocok jika disantap menggunakan nasi hangat dan kerupuk.

Yuk, langsung saja simak resep lodeh tauco buncis yang sudah BrilioFood lansir dari akun Instagram @bekal_pelangi.

foto: Instagram/@bekal_pelangi

Bahan:
- 3 buah tahu ukuran kecil
- 1 genggam buncis
- 1 sdm ebi
- 1 bungkus santan instan
- 2 sdm tauco

Bumbu iris:
- 4 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 5 buah cabai rawit hijau
- 3 buah cabai keriting hijau
- 2 cabai hijau

Bumbu tambahan:
- Lengkuas
- Serai
- Daun salam
- Kaldu bubuk
- Garam
- Lada bubuk

Cara membuat:
1. Potong-potong buncis dan tahu sesuai selera.
2. Goreng tahu sampai matang, lalu sisihkan.
3. Rendam ebi dengan air panas, sisihkan.
4. Tumis bawang putih dan bawang merah sampai harum dan kecokeltan.
5. Masukkan cabai dan aduk-aduk hingga rata, kemudian masukkan ebi yang sudah direndam.
6. Masukkan serai, lengkuas, dan daun salam. Aduk-aduk kemudian masukkan tauco.
7. Masak sebentar kemudian masukkan air secukupnya kemudian didihkan.
8. Setelah mendidih masukkan buncis dan tahu, tunggu sampai buncis matang.
9. Setelah buncis matang masukkan santan dan aduk sampai rata.
10. Tambahkan garam dan kaldu bubuk, jangan lupa koreksi rasa.
11. Masak hingga matang lalu sajikan.

Magang: Nabila Arkania