Brilio.net - Dadar gulung merupakan salah satu jajanan pasar yang cocok banget disantap buat takjil. Jika umumnya dadar gulung berisi kelapa, kamu bisa mengkreasikan dadar gulung kekinian dengan isian pasta cokelat. Rasa manis dari cokelat dari gurih dari kulit dadar gulung dijamin bikin nagih. Untuk membuat kulit dadar gulung yang berpori pun gampang banget. Simak resep lengkapnya, dilansir BrilioFood dari akun @mega_dingding.
foto: Instagram/@mega_dingding
-
Resep dadar gulung merah putih, kue tradisional yang enak dan empuk Perpaduan warna kulit yang cantik.
-
Cara membuat dadar gulung polkadot, lembut dan cocok untuk dijual Dadar gulung nggak cuma bisa dikonsumsi sehari-hari saja.
-
Resep kreasi dadar gulung buah naga, nikmatnya bikin rebutan Warnanya yang cerah, dan rasanya yang nikmat, bikin jajanan pasar satu ini langsung jadi rebutan.
Bahan kulit dadar:
- 125 gr terigu protein sedang
- 1/4 sdt garam
- 1 butir telur, kocok lepas
- 325-350 ml santan encer matang
- Pasta pandan
- Margarin secukupnya untuk olesan wajan dadar
Bahan isian:
- Pasta cokelat sesuai selera
Cara membuat kulit dadar:
1. Campur terigu, garam, buat lubang di tengahnya lalu tuang telur, santan sedikit-sedikit, sambil aduk-aduk dengan whisk hingga licin, saring, beri pasta pandan, aduk rata.
2. Panaskan teflon, oles pan dengan margarin tipis, tuang 1 sendok sayur, masak hingga matang, lakukan hingga selesai.
3. Ambil selembar kulit dadar, beri isian dengan pasta cokelat. Lipat dan gulung.
Tips: Untuk membuat kulit dadar gulung yang berpori dan bopeng, pan harus panas. Dengan begitu adonan bagian bawahnya akan bergejolak dan membentuk gelembung-gelembung pori yang akhirnya membuat kulit jadi bopeng. Kalau pan kurang panas, kulit jadinya mulus.