Brilio.net - Daging sapi bisa dimasak jadi cah bersama campuran bahan dan bumbu istimewa. Misalnya dicampur tofu, sayur brokoli, dan pakai saus tiram. Resep cah brokoli sapi tofu ini dapat kamu hidangkan buat keluarga serta bisa jadi bekal saat keluar rumah. Berikut resep mudah bikin cah daging sapi, BrilioFood lansir dari akun Instagram @norita_foods.
foto: Instagram/@norita_foods
-
Resep brokoli daging sapi saus tiram, lezat, sehat, dan mudah ditiru Makin harum kalau dimasak bersama bawang bombay.
-
13 Resep daging sapi kuah sederhana, gurih, bikin nagih, dan antiribet Karena daging sapi bisa diolah jadi berbagai hidangan lezat.
-
Resep brokoli tofu saus tiram yang lezat, sederhana, dan menggugah selera Cara memasaknya juga mudah dan tidak membutuhkan waktu lama.
Bahan:
- 200 gr daging sapi
- 1 ikat brokoli
- 1 buah wortel
- 1 bungkus tofu
- 1 bungkus saus tiram
- 1 sdm saus sambal
- 1 sdm margarin
- 1 sdt maizena, larutkan
- Air sedikit
Bumbu:
- 2 siung Bawang putih, cincang
- 1/2 bawang bombay, cincang
- 3 buah cabai merah, iris
- 1 sdt lada bubuk
- 1/2 sdt garam
- Gula secukupnya
- Penyedap rasa secukupnya
Cara membuat:
1. Bersihkan daging sapi, iris tipis, cuci sampai bersih, dan sisihkan.
2. Cuci brokoli sampai bersih, potong perkuntum.
3. Rebus air, tambahkan 1 sdt garam. Masukkan brokoli, rebus sampai setengah matang.
4. Cuci tofu, potong, dan goreng sebentar. Tiriskan.
5. Panaskan margarin. Tumis bumbu sampai harum.
6. Masukkan daging sapi, aduk sampai empuk, tambahkan air, saus tiram, saus sambal, garam, gula, lada, penyedap rasa, dan larutan maizena.
7. Masukkan wortel, masak sampai setengah matang. Masukkan brokoli dan tofu. Masak hingga matang.