Brilio.net - Bayam nggak hanya enak dimasak dengan kuah bening, sayur tinggi zat besi ini juga cocok diolah dengan kuah santan yang gurih. Olahan bayam dengan kuah santan ini biasa disebut bobor bayam. Meski sederhana, bobor bayam bisa jadi pelengkap makan yang nikmat. Tinggal tambahi lauk favorit. Dilansir BrilioFood dari akun @norita_foods, berikut resep lengkapnya.
foto: Instagram/@norita_foods
-
11 Masakan rumahan sehari hari serba sayur bobor, segar, lezat, sederhana, lengkap dengan resepnya Bumbu-bumbunya yang bercampur jadi satu memberikan aroma khas pada kuah santan.
-
10 Resep sayur bobor ala rumahan, enak, sederhana, & praktis Masakan rumahan, meski sederhana, selalu bisa bikin kangen.
-
Resep bobor bayam campur jagung dan wortel, menggugah selera Bikin tambah nasi terus~
Bahan:
- 1/2 ikat bayam
- 2 lembar daun bawang
- 1 buah tomat kecil
- 1 buah cabai rawit
- Garam secukupnya
- 1/2 bungkus santan
- 1 labu siam
- Air secukupnya
- 1/4 ruas Lengkuas geprek
- 1 lembar daun salam
Bumbu halus:
- 3 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- Kencur secukupnya
- 1/4 sdt
- 1 butir kemiri
Cara membuat:
1. Cuci bayam dan labu siam, petik bayam dan potong labu siam.
2. Masukkan air dan santan ke dalam panci, tambahkan bumbu halus, lengkuas, daun salam, daun bawang, cabai, garam dan labu siam.
Masak dengan api sedang sampai labu siam masak setengah matang.
3. Kemudian tambahkan bayam. Masak sebentar.