Brilio.net - Bosan makan ikan bandeng goreng? Biar nggak ngebosenin, kamu bisa mengkreasikannya jadi masakan pedas pakai bumbu merah. Bumbunya yang meresap sampai ke dalam, auto bikin nambah nasi. Yuk, eksekusi resepnya dilansir BrilioFood dari @alfinazulfa91.
foto: Instagram/@alfinazulfa91
-
13 Resep olahan bandeng pedas, praktis, sedap, dan bikin nagih Bandeng mengandung Nutrisi yang dapat menjaga kesehatan jantung dan memperkuat imun jika dikonsumsi.
-
9 Resep bandeng bakar, bumbunya meresap dan makan jadi lahap Daging bandeng yang lembut sangat cocok dipasangkan dengan bumbu bakar.
-
13 Resep olahan tumis bandeng, enak, gurih, dan praktis Cara bikinnya yang mudah dengan bumbu sederhana, bikin lauk ikan bandeng ini cocok disantap sehari-hari.
Bahan:
- 600 gram ikan bandeng
- 1 batang serai
- 2 lembar daun salam
- 1 lembar daun jeruk
- 2 cm lengkuas, geprek
- Gula dan garam secukupnya
- 1 sdm gula Jawa sisir
- 200 ml air
- Minyak secukupnya untuk menggoreng
Bumbu halus:
- 8 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 10 buah cabai merah besar, buang bijinya
- Cabai rawit sesuai selera, buang bijinya
- 2 buah tomat
Cara membuat:
1. Bersihkan bandeng, potong sesuai selera, lumuri ikan dengan air jeruk nipis dan garam, lalu goreng sampai kekuningan. angkat tiriskan.
2. Tumis bumbu halus sampai wangi, tambahkan daun salam daun jeruk, lengkuas dan serai sampai tanak.
3. Masukkan air, dan bumbu, koreksi rasa, masukkan ikan bandeng goreng, masak sampai air menyusut dan bumbu mengental. sajikan.