Brilio.net - Kue talam jadi salah satu kue tradisional yang digemari banyak orang. Bukan tanpa alasan, kue satu ini punya rasa manis dan bertekstur lembut.
Agar lebih menarik saat disajikan, kamu bisa membuat kue talam dengan berbagai bentuk dan warna. Salah satu warna yang bisa dipilih adalah merah putih. Cobain resep kue talam merah putih, dilansir BrilioFood dari akun Instagram @linagui.kitchen.
-
10 Resep aneka kue talam dari berbagai bahan, enak dan ekonomis Kue talam memiliki rasa yang legit dengan tekstur lembut dengan sedikit kenyal.
-
10 Resep kue dengan gula merah, sederhana dan mudah dibuat Kue berbahan gula merah ini punya cita rasa yang khas.
-
Resep kue talam ayam suwir, enak dan praktis dibuat Kue yang mengenyangkan, kelezatannya juga bikin nagih.
foto: Instagram/@linagui.kitchen
Bahan ketan putih:
- 250 gr beras ketan cuci rendam 2-3 jam
- 130 ml santan kental instan
- 1 sdt garam
- 1 sdm gula
- 2 lembar daun pandan
Bahan talam, merah:
- 75 gr ubi madu, kukus
- 400 ml santan kental instan
- 100 ml air
- 100 gr tepung beras
- 50 gr tepung sagu
- 120 gr gula pasir
- 1/4 sdt garam
- Pasta red velvet secukupnya
Cara membuat:
1. Panaskan santan, garam, gula, dan daun pandan. Masak sebentar sampai hangat.
2. Kemudian tuang kedalam wadah beras ketan yang sudah direndam sebelumnya.
3. Kukus beras ketan sekitar 15-20 menit.
4. Sediakan loyang persegi atau loyang bulat ukuran 18 cm beri alas daun pisang lalu olesi sekeliling loyang dengan minyak, tuang ketan yang sudah setengah matang ke dalam loyang lalu padatkan dan tekan-tekan sampai permukaan rata.
5. Blender ubi yang sudah dikukus bersama santan, kemudian campur semua bahan kering dan saring, tuang pasta redvlevet secukupnya. Aduk rata.
6. Masak sebentar di atas api kecil sambil diaduk terus sampai mengental, lalu tuang ke atas permukaan ketan yang sudah dikukus sebelumnya.
7. Kukus kembali sekitar 25 menit atau sampai matang.