Brilio.net - Oyong biasanya dimasak jadi makanan berkuah, seperti sup maupun dikombinasikan bersama bayam. Ternyata, memasak oyong dengan cara ditumis juga nggak kalah lezat. Biar rasanya makin nikmat, kamu juga bisa menambahkan telur, jagung, tahu, dan cabai rawit.
Mudah dibuat, tumis oyong bisa jadi menu sederhana dengan rasa istimewa. Masakan ini cocok bagi kamu yang sedang tidak punya banyak waktu. Meskipun sederhana dan praktis, oyong nggak hanya dinikmat tapi juga punya banyak manfaat bagi tubuh.
-
11 Resep olahan sayur oyong berkuah, praktis, sederhana, dan bergizi Dalam mengolah oyong, pilihlah yang masih muda karena teksturnya lembut dan terasa lebih manis.
-
Resep tumis oyong telur rumahan, bikin nagih dan menyehatkan Oyong termasuk sayuran yang kaya akan kandungan zat besi.
-
10 Resep oseng sayur, enak, sehat dan ekonomis Oseng sayur serupa dengan tumis namun punya perbedaan lho.
Pandan Floating Island
Di balik nutrisinya, oyong bisa membantu mengurangi nyeri otot, mengurangi gejala radang sendiri, membantu menyembuhkan diabetes, mencegah terjadinya anemia, dan masih banyak lagi. Sangat pas buat kamu yang ingin masak praktis buat keluarga tapi tetap sehat.
Untuk menikmati oyong yang enak dan bergizi kamu bisa memasak sendiri di rumah. Berikut BrilioFood telah merangkum dari berbagai sumber, sembilan resep tumis oyong sederhana, Sabtu (16/10),
1. Tumis oyong jagung manis.
foto: Instagram/@indopadresep
Bahan:
- 5 buah oyong pilih yang muda, kupas kulitnya, sisakan sedikit jangan sampai terlalu bersih, kemudian potong-potong sesuai selera
- 1 buah jagung manis disisir, rebus sebentar
- 1-2 butir telur beri sedikit garam dan merica kocok lepas
- 5 bawang merah iris
- 3 bawang putih iris
- 1 cabai merah besar iris
- 1 daun bawang iris
Cara membuat:
1. Tumis semua bawang sampai wangi, masukkan jagung dan oyong aduk sebentar dengan api besar, tambahkan garam, bubuk kaldu jamur dan sedkit merica juga sedikit air.
2. Baru masukkan irisan cabai dan daun bawangnya.
3. Terakhir masukkan kocokan telur, tutup wajan sebentar saja, kemudian aduk rata angkat sajikan.
2. Tumis oyong buncis tahu.
foto: Instagram/@dapurnyagendhis
Bumbu:
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 biji cabai merah
- Seujung sendok terasi
- Gula
- Garam
- Kaldu jamur
- Sedikit minyak jagung untuk menumis
- 1 buah oyong kupas dan potong
- Buncis iris iris
- 3 biji tahu potong potong
Cara membuat:
1. Tumis bumbu dan tambahkan terasi. Masukkan tahu tambahkan sedikit air. Masukkan oyong dan buncis.
2. Masak hingga empuk jangan terlalu lama.
3. Matikan api. Tambahkan gula garam dan kaldu jamur. Aduk rata.
3. Tumis oyong cabai merah.
foto: Instagram/@bienmahermom
Bahan:
- 1/2 oyong, kupas lalu potong kira-kira 2 cm
- 5 siung bawang putih, geprek
- 2 buah cabai merah, buang biji lalu iris miring
- Garam secukupnya
- Gula secukupnya
- Lada secukupnya
- Air secukupnya
Cara membuat:
1. Tumis bawang putih sampai menguning baru masukan cabai merah.
2. Setelah itu baru masukkan oyong, garam, gula, lada dan air sedikit. Masak sampai oyong matang. Koreksi rasa, angkat dan hidangkan.
4. Tumis oyong telur udang.
foto: Instagram/@erkadewi86
Bahan:
- oyong potong-potong
- 1 butir telur
- 10 udang buang kulitnya
- 5 cabai rawit merah
- 2 bawang merah
- 2 bawang putih
- 1 buah tomat
- 1 sachet saus tiram
- Secukupnya garam, gula, dan lada bubuk
Cara membuat:
1. Tumis bawang, cabai dan tomat hingga harum, masukkan udang tumis hingga berubah warna.
2. Masukkan oyong tambahkan saus tiram, gula, garam, dan merica, masak hingga mendidih.
3. Masukan telur di orak arik, masang sampai oyong matang. Koreksi rasa. Angkat dan sajikan.
5. Tumis oyong telur.
foto: Instagram/@herhungryhusband
Bahan:
- 1 buah oyong, kupas dan potong-potong bentuk sesuai selera, cuci bersih
- butir telur, kocok lepas
- 2 siung bawang putih, iris tipis
- Gula secukupnya
- Garam secukupnya
- Sedikit minyak untuk menumis
Cara membuat:
1. Panaskan minyak lalu tumis bawang putih hingga harum.
2. Masukkan oyong. Oseng-oseng sampai agak layu. Beri sedikit air kalau terlalu kering.
3. Tuang telur ke dalam wajan. Biarkan sebentar lalu orak-arik.
4. Tambahkan gula dan garam secukupnya sampai pas. Oseng-oseng sampai oyong matang. Angkat dan sajikan.
6. Tumis oyong wortel saus tiram.
foto: Instagram/@mrs.jays_diary
Bahan:
- Oyong
- Wortel
- Saus tiram
- Garam
- Gula
- Udang
- Bawang putih
Cara membuat:
1. Tumis bawang putih hingga harum.
2. Masukan udang tumis hingga matang, lalu masukkan wortel beri air sedikit hingga wortel setengah matang.
3. Baru masukkan oyong dan bumbu perasa.
7. Tumis oyong minyak ikan.
foto: Instagram/@yeni_dwi_kristanti
Bahan:
- 2 buah oyong, potong-potong
- 2 siung bawang putih, geprek
- 1 sdt minyak ikan
- 1 sdt maggi seasoning
- Garam
- Merica
- Sedikit air
Cara membuat:
1. Tumis bawang putih sampai harum. Masukkan oyong.
2. Masukkan air secukupnya, tambahkan minyak ikan, maggi seasoning, garam, merica.
3. Masak sampai matang.
4. Tes rasa.
8. Tumis oyong soun.
foto: Instagram/@echi_raffani2016
Bahan:
- 2 buah oyong
- 1 sdm ebi kering
- Mi soun secukupnya
- 2 buah bawang merah
- 1 buah bawang putih
- 1/4 sdt merica bubuk
- 1 sdt fibercreme
- Air, gula, kaldu jamur secukupnya
Cara membuat:
1. Bersihkan pinggiran oyong lalu potong.
2. Haluskan bawang lalu tumis dengan sedikit minyak goreng hingga harum.
3. Lalu masukkan ebinya aduk dan masukkan oyong lalu beri air.
4. Masukkan fibercreme, gula, kaldu jamur. Terakhir masukkan sounnya tunggu hingga lembut. Angkat dan sajikan.
9. Tumis oyong sederhana.
foto: Instagram/@resepvegefood
Bahan:
- Oyong kupas kulit bersihkan lalu iris
- Telur kocok
- Kecap asin, garam dan kaldu jamur
- Air secukupnya
- Minyak sayur
Cara membuat:
1. Panaskan minyak. Masukkan telur. Buat seperti telur orak arik.
2. Masukkan oyong.
3. Beri kecap asin, garam dan kaldu jamur.
4. Beri air secukupnya.
5. Masak sampai oyong lembut. Angkat.