Brilio.net - Tempe merupakan salah satu bahan makanan yang populer di kalangan masyarakat Indonesia. Hampir semua kalangan menyukai makanan yang satu ini karena rasanya yang lezat, ditemukan di mana-mana, dan harganya terjangkau.

Tempe juga mengandung berbagai manfaat untuk kesehatan. Manfaat tersebut di antaranya menurunkan kadar kolesterol, meningkatkan kesehatan tulang, dan menjadi sumber protein bagi tubuh.

Terdapat berbagai macam varian menu berbahan dasar tempe. Supaya tidak bosan dengan menu yang itu-itu saja, bisa mencoba menu tempe pedas yang lezat dan cocok untuk makanan utama saat berbuka puasa.

Nah, berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Kamis (6/5), resep masakan buka puasa dengan tempe pedas yang lezat dan mudah dibuat di rumah.

1. Sayur tempe lombok ijo.

foto: Instagram/@dapurliza

Bahan utama:
- 1 papan tempe semangit (potong-potong)
- 2 cm laos (geprek)
- 2 lembar daun salam
- 500 ml santan encer
- Terasi
- Garam
- Gula
- Kaldu Jamur
- Minyak

Bahan bumbu iris:
- 15 cabai hijau (iris serong)
- 10 cabai rawit hijau (iris serong)
- 8 siungbawang merah (iris)
- 5 siung bawang putih (iris)

Cara membuat:
1. Tumis bawang merah, bawang putih, salam, laos, dan terasi hingga harum. Lalu masukan irisan cabai hijau dan cabai rawit, masak hingga cabainya layu.
2. Masukan santan sambil diaduk, lalu masukan tempe, garam, gula, dan kaldu jamur. Masak hingga matang.
3. Sayur tempe lombok ijo siap disajikan.

2. Tempe pedas manis.

foto: Instagram/@resepmasakan3menit

Bahan:
- 1 papan tempe (potong-potong)
- 1/2 batang bawang prei (iris serong)

Bumbu halus:
- 2 siung bawang merah
- 6 siung bawang putih
- 10 buah cabai rawit
- 2 buah cabai merah besar
- 4 buah cabai merah keriting (opsional)
- 2 butir kemiri
- 1 sdt gula pasir
- 1 cm terasi
- garam
- minyak

Cara membuat:
1. Goreng tempe sampai kuning keemasan, sisihkan.
2. Tumis bumbu halus hingga harum.
3. Tambahkan gula pasir dengan terasi yang sudah dicampur garam.
4. Masukkan tempe, aduk hingga merata.
5. Terakhir, tambahkan irisan batang bawang pre.
6. Koreksi rasa dan angkat.

3. Oseng tempe.

foto: Instagram/@bakingcookingtips

Bahan:
- 1 papan tempe
- kemangi
- 3 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 3 biji rawit merah
- kecap manis
- gula
- garam

Cara membuat:
1. Potong dadu tempe, goreng setengah kering, sisihkan.
2. Tumis bumbu, tambahkan gula dan garam, lalu masukkan tempe dan aduk rata.
3. Tambahkan kemangi dan kecap manis, masak sampai bumbu merata dan matang.
4. Oseng tempe siap disajikan.

4. Sayur tempe lombok utuh.

foto: Instagram/@reseptahutempee

Bahan:
- 1 papan tempe (potong dadu)
- 300 gr cecek (potong kotak)
- 100-150 gr cabai rawit merah
- 1 genggam pete
- 3 batang serai (geprek)
- 8 daun jeruk
- 5 daun salam
- 1, 5 liter air
- 200 cc santan instan kental
- penyedap rasa
- Garam dan gula secukupnya
- Minyak

Bumbu halus:
- 12 siung bawang merah
- 8 siung bawang putih
- 5 butir kemiri, sangrai
- 25 buah cabai rawit merah
- 3 cm lengkuas
- 3 cm jahe
- 1 sdm ketumbar
- 1 sdt lada
- 1 sdm ebi/udang rebon

Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus bersama serai, daun jeruk, dan daun salam hingga bumbu matang. Selanjutnya tambahkan air dan maska hingga mendidih.
2. Selanjutnya masukkan tempe dan krecek. Tambahkan penyedap rasa, garam, dan gula, masak selama 5-8 menit atau hingga matang.
3. Selanjutnya tambahkan santan, petai, dan cabai rawit merah. Aduk-aduk terus agar santan tidak pecah. Bila cabai rawit sudah layu, matikan api.
4. Sayur tempe lombok utuh siap disajikan

5. Oseng Tempe Kacang.

foto: Instagram/@reseptahutempee

Bahan:
- 1/2 papan tempe (potong kotak goreng setengah matang)
- 1 ikat kecil kacang panjang (potong-potong)
- 150 gr daging sapi cincang

Bumbu cincang halus:
- 3 siung bawang putih
- 8 siung bawang merah
- 2 buah cabai merah besar
- 10 buah cabai rawit

Bumbu lain:
- 2 cm lengkuas (geprek)
- 3 lembar daun salam
- 1 sdm saos tiram
- 1 sdt kecap asin
- 2-3 sdm kecap manis sesuai selera
- Gula
- Garam
- Merica
- Kaldu bubuk

Cara membuat:
1. Tumis bumbu cincang bersama lengkuas dan daun salam hingga matang.
2. Masukkan daging cincang, beri kecap asin dan saos tiram, aduk hingga berubah warna.
3. Tambahkan air secukupnya, bumbui dengan gula, garam, merica, kaldu bubuk dan kecap manis.
4. Masukkan tempe yang sudah digoreng, kemudian masukkan kacang panjang, kecilkan api, masak hingga meresap.
5. Siap disajikan

6. Tempe penyet kemangi.

foto: Instagram/@resepdapurmu

Bahan:
- 1/2 papan tempe
- 2 sdm Bumbu ungkep tempe (merk apa aja)
- 2 ikat kemangi
- Tempe (potong-potong, bumbui dengan garam dan goreng hingga matang)

Bahan sambal bawang:
- 20 cabai rawit merah
- 4 bawang putih
- Garam
- Gula pasir
- Minyak goreng

Cara membuat:
1. Haluskan ccabai dan bawang putih, lalu beri garam dan gula pasir, cek rasa.
2. Siram dgn minyak goreng panas.
3. Tambahkan tempe yang telah digoreng dan kemangi, lalu geprek atau penyet, jangan sampai hancur

7. Tempe jeletot.

foto: Instagram/@guniezzt

Bahan utama:
- 1 papan tempe (iris agak tebal, lalu iris bagian tengahnya untuk isian)

Bahan sambal:
- 50 gr cabai rawit merah dan hijau
- 3 butir bawang merah
- 1 siung bawang putih
- 2 sdm minyak goreng
- Kaldu bubuk

Bahan adonan terigu:
- 5 sdm terigu
- 1 sdt ketumbar bubuk
- 1 batang daun bawang iris
- 1/2 sdt fermipan
- Air
- Kaldu bubuk
- Garam
- Minyak goreng

Cara membuat:
1. Uleg semua bahan sambal, koreksi rasa, tuangi dengan minyak panas.
2. Masukan pada irisan bagian tengan tempe, lakukan sampai habis, sisihkan.
3. Aduk semua bahan adonan terigu, celupkan tempe pada adonan terigu lalu goreng hingga matang.
4. Tempe jeletot siap disajikan.

8. Balado tempe teri kacang.

foto: Instagram/@dapurbundadisty

Bahan utama:
- 300 gr tempe (potong kecil-kecil dan goreng kering)
- 100 gr teri medan (goreng kering)
- 100 gr kacang tanah (goreng)
- 3 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- 1 jempol lengkuas (geprek)
- 1 sdm gula merah
- Garam
- Gula pasir
- Merica bubuk
- Minyak goreng

Bumbu halus:
- 8 buah cabai keriting merah
- 2 buah cabai merah besar
- 1/2 buah tomat merah
- 8 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1/2 blok terasi

Cara membuat:
1. Panaskan minyak goreng secukupnya, tumis bumbu halus bersama daun jeruk, daun salam, dan lengkuas hingga wangi.
2. Tambahkan garam, gula pasir, gula merah, dan merica.
3. Masukkan tempe, teri, dan kacang. Aduk hingga semua tercampur rata. Matikan api dan sajikan.

9. Tempe orek teri kacang.

foto: Instagram/@anan_dita

Bahan:
- 1 papan tempe (potong-potong dan goreng)
- Kacang tanah (goreng)
- Teri (rendam dengan air hangat lalu goreng)
- 2 buah cabai hijau (iris-iris)
- 2 buah cabai merah (iris-iris)
- 1 sdm air asam jawa
- 2 lbr daun salam
- 2 lbr daun jeruk
- Lengkuas (geprek)
- 2 sdm gula jawa
- 1 sdt gula putih
- 1 sdm kecap manis
- Air sedikit
- Minyak
- Garam
- Lada

Bumbu halus:
- 5 buah bawang merah
- 2 buah bawang putih
- 5 buah cabai merah
- 3 buah cabai rawit merah

Cara membuat:
1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan daun salam, daun jeruk, lengkuas, dan semua cabai. Aduk hingga merata.
2. Masukkan garam, lada, kecap, air asam jawa, dan semua gula. Terakhir beri air sedikit. Aduk hingga merata.
3. Masukkan tempe, kacang dan teri. Aduk rata. Sajikan.